Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cangkir059Avatar border
TS
cangkir059
Odong-Odong dan Permainan Anak yang Cukup Menghibur

Foto: Odong-Odong/Google


Tren odong-odong dari hari ke harinya pun terus berkembang. Hal semacam itu pun tak lepas dari permintaan pasar yang menginginkan hiburan murah meriah, tetapi sangat berkesan untuk bisa dikenang. Oleh karena itu, permainan yang mungkin sudah ada sejak tahun 2000-an ini pun menjadi berkembang. Sampai, ada juga yang memakai dinamo atau mesin untuk menjalankannya.

Hal semacam itu pun menjadi sebuah gambaran bahwa permainan anak kalau dikembangkan itu bisa lebih menarik juga. Namun, salah satu hal yang patut diperhatikan juga, yaitu faktor keselamatan.

Kemudian membicarakan odong-odong, tak akan lepas dari yang namanya dunia permainan anak. Ya, baik odong-odong yang bersifat manual atau dikayuh oleh abang-abangnya itu sendiri ataupun yang memakai mesin. Nah, hal semacam itu pun bisa menjadi sebuah candu bagi anak-anak untuk senantiasa terus menaikinya.

Ya, mungkin sudah banyak orang juga yang mengetahui bahwa odong-odong ini tak lepas juga dari sebuah lagu untuk mengiringinya bermain. Oleh karena itu, odong-odong di zaman sekarang pun bisa dikatakan bervariasi dan banyak ornamen hiasan yang digunakan untuk bisa mempercantiknya.




Quote:


Kemudian, sudah diketahui juga bahwa permainan semacam ini pun banyak macamnya. Oleh karena itu, keunikan pada odong-odong pun selalu di kedepankan agar bisa menarik para anak-anak untuk menaikinya. Bukan hanya itu saja! Namun, dalam hal ini pun harus bisa diketahui bahwa odong-odong pun mempunyai pro dan kontra dalam kalangan pengguna jalan lainnya.

Permainan yang bisa dikatakan murah ini pun di zaman ini masih banyak penggemarnya. Ya, misalnya di pasar malam atau di tempat-tempat hiburan lainnya. Bahkan, ada juga yang keliling lewat gang-gang perkampungan. Nah, hal semacam itu pun menjadikan salah satu hiburan murah meriah yang bisa dinaiki oleh anak-anak.




Sudah dijelaskan juga di bagian atas ini bahwa permainan ini tak lepas dari musik ataupun lagu. Ya, sudah bisa diketahui bahwa lagu atau musik pun bisa menetralkan kinerja otak. Oleh karena itu, akan sangat indah jikalau semua itu dipadupadankan dengan permainan yang bisa saja membuat para anak bahagia.

Quote:


Memang, odong-odong dalam arti KBBIadalah permaian anak berupa becak ataupun bisa berarti mobil angkutan tidak resmi yang digunakan hiburan anak. Bahkan di zaman sekarang, mobil hiburan itu semakin berkembang walaupun senantiasa sudah dilarang berkendara di jalanan kota-kota besar, karena tak sesuai dengan UU Lalu Lintas Nomor 22 Tahun 2009. Namun, salah satu itu yang disukai oleh anak-anak sehingga volume dari mobil itu selalu bertambah. Ya, misalnya dari awal hanya bisa mengangkut lima orang lalu bisa bertambah lagi menjadi dua puluh orang. Nah, dari hal semacam itulah bisa dikatakan berkembang atau bertambah menjadi besar.[]


Cangkir Kopi
Diubah oleh cangkir059 06-07-2022 11:33
provocator3301
provocator3301 memberi reputasi
1
706
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
mr.sickerAvatar border
mr.sicker
#2
Tapi yang ane sayangkan makin kesini musik odong2 sangat jarang pakai lagu anak2 pada umumnya gan,, bberapa kali ane nemuin ada yg pakai lagu koplo atau lagu2 tiktod 😪😪😪
0
Tutup