Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

matt.gaperAvatar border
TS
matt.gaper
Gibran: Saya Enggak Ingin Ada Batik hingga Sajadah Impor dari China
Gibran: Saya Enggak Ingin Ada Batik hingga Sajadah Impor dari China
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, meresmikan pembukaan kantor Shopee di Solo.


Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan, era digital menjadi kesempatan bagi pemerintah daerah untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk perusahaan swasta, guna memperkuat ekonomi rakyat.

Era digital adalah era kolaborasi, termasuk saya terbuka dengan perusahaan e-commerce," kata Gibran pada Seminar Nasional bertajuk Tantangan Milenial Merebut Peluang Akses Pembiayaan Dalam Ekosistem UMKM dan Ekonomi Hijau yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Solo, dikutip dari Antara, Selasa (28/12).

Untuk memastikan kolaborasi yang dilakukan Pemkot Surakarta dengan perusahaan e-commerce tersebut memihak pada ekonomi rakyat, ia mengatakan ada kesepakatan yang harus disetujui oleh pihak perusahaan.

"Ketika MoU (menjalin nota kesepahaman) dengan e-commerce ada satu hal yang harus mereka lakukan, yaitu saya enggak ingin ketika sudah MoU, nanti ada batik dari China, sajadah dari China, tasbih dari China atau barang-barang impor yang harganya lebih murah," katanya.

Di sisi lain, ia juga berharap agar pelaku usaha di Kota Solo dalam hal ini UMKM tidak sebagai reseller atau penjual tetapi sebagai produsen.

Jadi menghasilkan produk mereka sendiri, meski kualitas kontrol masih jelek, pengemasan masih jelek, ini tugas kami (pemerintah daerah dan perusahaan swasta) mendampingi mereka," katanya.

Sebagai bentuk pendampingan kepada pelaku usaha, tambah Gibran, pihaknya juga sudah membuka wadah bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan diri.

"Dulu saat masih kampanye (Pilkada Surakarta), banyak ibu yang mengeluh agar Solo perlu ditambah creative hub-nya (wadah kreativitas). Sekarang sudah ada banyak, minggu lalu saya dengan pak Gubernur juga baru saja meresmikan Hetero Space. Sekarang semua bank di Solo juga sudah menyediakan itu dengan fasilitas menarik, bagi yang sudah bankable dapat modal (akses permodalan) dengan bunga menarik," tutupnya.

https://m.kumparan.com/kumparanbisni...na-1xCNUUhMkgu


Betul itu
Diubah oleh matt.gaper 29-12-2021 00:03
pard0
samsol...
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan 3 lainnya memberi reputasi
2
1.7K
46
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
lokalnetAvatar border
lokalnet
#3
Ah ngak ingin tapi ngak bisa Pak.
Mana gampang ngeboikot China.
Lu kata negara China negara kaleng2? Mau coba main2 kalkulator ama negara mereka?

Yg jelas negara Indonesia juga nga bisa berbuat banyak. Karena hutang kita terhadap negara lain berpengaruh banyak kepada kebijakan import.

Yg begonya kenapa Mentri2 kita juga ngak mikir ini. Taunya tekan pajak rakyat saja. Coba mikirin bagaimana tuh pinjaman2 diluar negeri ngak bisa mempengaruhi kebijakan import. Sehingga pengusaha2 Indonesia bisa maju.
didududi
giyudh
samsol...
samsol... dan 7 lainnya memberi reputasi
8
Tutup