Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kindzAvatar border
TS
kindz
Kalau Di Indonesia, Merek Atau Perusahaan Ini Bisa Bikin Salah Sangka !



"Wak, ada jual keran Cepex  ga wak?".

"Biasa Aku beli obat batuk Ceban  aja, ga mau yang lain Sis".

"Aku dipecat Anjay, pengen beralih ke Mabox. Kayaknya cocok".

Hai GanSis..

Apakah kalian pernah, minimal tersenyum mendengar atau membaca nama perusahaan tempat kalian bekerja sekarang?

Nama perusahaan kalian itu, mungkin memiliki makna yang dijauhi atau tidak akan dipakai di negara lain. Atau bisa jadi, nama perusahaan kalian adalah sesuatu "kata" yang kurang sopan di negara mereka.

Sebaliknya, TS sudah merangkum beberapa perusahaan luar negeri yang seandainya mereka mendirikannya di Indonesia, maka akan menjadi lelucon atau menghasilkan kritikan. Ya, tentunya penduduk Indonesia pasti tidak akan memilih nama-nama ini sebagai nama korporasinya.

Tapi tidak menutup kemungkinan juga, untuk menaikkan pamor dan mem-viralkan perusahaan mereka, maka mereka menggunakan nama yang akrab ditelinga konsumen sehari-hari, walaupun itu agak "ngegas" atau bahkan lucu.

Perusahaan-perusahaan berikut ini termasuk ke dalam perusahaan besar. Nama mereka mungkin asing di perekonomian Indonesia (khususnya TS). Tapi kemungkinan di manca negara, mereka aktif dan cukup tersohor.

Langsung di cek aja gan atu-atu !


Pernah dengar Pak Ogah?. Boneka Botak yang berada di film anak edukasi anak, Si Unyil. Boneka tersebut akrab dengan jargonnya "cepek dulu donk". Cepek yang artinya "seratus", belakangan bertambah ekornya menjadi "seratus" juta dan "seratus" lainnya, sesuai angka nego. Upss... 

Dengan pelafalan yang sama, ada sebuah brand  bernama CEPEX yang merupakan Fluid Handling  atau bahasa lokal kita menyebutnya "keran air". Perusahaan yang memproduksi keran dan katup dari bahan plastik (PVC dan PP) ini, telah berdiri lebih dari 30 tahun. Target pemasarannya adalah wilayah Eropa.

Perusahaan yang berpusat di Negeri Catalan, Barcelona ini merupakan grup dari Fluidra Espana, Spanyol. Merek CEPEX sendiri lahir sekitar tahun 1980-an bersaman dengan merek Forplast dan VRAC.


Kata yang berasal dari Bangsa Tionghoa ini, masih satu klan dengan kepopuleran kata cepek di atas. Gopek sendiri bernilai "lima ratus".

Di Perancis, ada perusahaan yang bernama GOPEX, singkatan dari Groupement d’Orientation de Production et d’Exportation des semences de pommes de terre. Berdiri sejak Tahun 1962, sebagai paguyuban dari para produsen benih kentang.

Distribusi mereka mencakup seluruh Eropa, hingga ekspor ke Timur Tengah dan sebagian kawasan Afrika. Total ada 35 negara tujuan yang mengimpor kentang hasil panen mereka.








Kita ga sedang bahas Bansos ya GanSis.

Nominal yang sempat viral ini, kastanya agak lebih tinggi lagi, yaitu senilai "sepuluh ribu". Kalau ini biasanya buat bayar ojol atau makan warteg nih. Cuma warteg, yang kalau kita makan kenyang, bayarnya ringan.

CEBAN adalah akronim dari Centrale Bereidings Apotheek Netherland. Mungkin sebelum terkenal seperti sekarang, Memphis Depay dan Mawar Eva de Jongh pernah ke apotik ini. Ceban B.V. adalah sebuah nama perusahaan farmasi. Perusahaan yang berada di Negeri Londo (asal kata Walondo=Belanda) ini, berdiri sejak tahun 2004 dan berkomitmen untuk memenuhi segala permintaan suplai dari segala praktisi farmasi, independen farmasi hingga ke rumah sakit setempat.



[url=https://www.google.com/search?q=qmax+voltage+stabilizer&tbm=isch&chips=q:qmax+voltage+stabilizer,online_chipsemoticon-Stick Out Tongueenghemat+bbm:mIyrA-lg-s8%3D&hl=id&sa=X&ved=2ahUKEwjt8Jft5aHzAhVcoUsFHfU_A2QQ4lYoAHoECAEQEg&biw=1499&bih=730#imgrc=LzAX6itrxJ_WLM]Sumber[/url]


Jangan ngegas gitu donk bacanya. Kalau kesal tahan dulu. Ini bukan sebuah umpatan ya GanSis.

Ini adalah brand  dari produk keluaran Koperasi Al-Najah (KL) Berhad, Malaysia. Bidang usahanya adalah sebagai penyedia produk booster  untuk peningkatan proses pembakaran di kendaraan supaya bisa "ngegas" maksimal tapi irit. Beberapa produk lain juga menawarkan keunggulan pada efisiensi pemakaian bahan bakar dan stabillizer  voltase kendaraan.


Apakah pendirinya seorang Kaskuser? Mimin ngaku aja deh !

Masih dari negeri tetangga Malaysia. Perusahaan yang meng-klaim dirinya sebagai perusahaan pertama yang mengembangkan sistem Vehicle Blockchain di Malaysia. Vehicle Blockchain sendiri adalah sebuah sistem pendataan atau lebih tepatnya mengoleksi data-data dari setiap kendaraan di Malaysia. Data yang diinput bisa meliputi identitas mobil, riwayat servis, riwayat kepemilikan sampai riwayat kecelakaan.

Indonesia udah ada belom ya?


Tidak disangka-sangka, ternyata ada yang menamai perusahaannya dengan nama ini. TS pun terkezut.

Sederetan anak alay sering menggunakan kata ini sebagai kata ganti "doggy", kata ini sering disebutkan sebagai sebuah ekspresi takjub dan terkadang juga sedikit mengumpat.

Negeri para artis dan aktor Hollywood ini adalah tempat perusahaan ANJAY Corporation ini beroperasi. Perusahaan yang berbasis di Broadway, New York ini, merupakan jenis perusahaan Konsultan yang berhubungan dengan masalah Teknis, Sains dan Manajemen. Anj** !


Kembali ke Eropa. Dimana terletak sebuah negara yang memiliki festival perayaan minum-minum bir selama setengah bulan, tepatnya 16 hari !. Harusnya akhir September ini sudah dimulai hingga Oktober.

Oktoberfest adalah festival yang diselenggarakan di Munchen, Jerman. Tidak ada hubungannya dengan perusahaan ini. Cuma efek dari minuman beralkohol adalah "mabuk" ya kan.

MABOX sendiri merupakan perusahaan dengan hasil produksi berupa perlengkapan kantor seperti file folder, map, dan kotak arsip.

Perusahaan yang memproduksi, mendistribusi dan memasarkan produknya sendiri ini, telah berdiri selama 40 tahun dan selalu berkonsentrasi kepada produksi dari bahan dasar cardboard. 


***###***


Udahan dulu GanSis.

Semoga terhibur yaaa.

Nanti Kita sambung dengan yang lebih seru !!!

Semoga Covid Segera Nyingkir
Semoga Hutang Indonesia Lunas

emoticon-2 Jempol  emoticon-I Love Indonesiaemoticon-2 Jempol

Spoiler for Bonus:




Spoiler for Sumber:


edv039
durexz
sintara85
sintara85 dan 15 lainnya memberi reputasi
16
6.7K
70
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
b.p.r.dAvatar border
b.p.r.d
#2
Masih banyak nama2 Brand /nama2 perusahaan aneh gan. emoticon-Cape d...

Spoiler for ANEH:
dadedarwanto
jipop
gargantuar89
gargantuar89 dan 17 lainnya memberi reputasi
18
Tutup