Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vizum78Avatar border
TS
vizum78
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.

Tahun 80an dan awal 90an uang koin 100 rupiah ini sangat berguna bagi anak-anak Indonesia.
Uang koin ini bisa membuat anak-anak jaman itu sangat gembira bila memilikinya.
Karena di jaman tersebut uang koin 100 rupiah ini bermanfaat sekali tuk dua hal.

PERTAMA
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.

Bagi kids era tahun 90an.
Arena game dingdong merupakan sarana bermain yang paling ramai di kunjungi oleh para bocah laki-laki.
Jarang bocah perempuan ada di game center ini.
Tuk bermain game dingdong ini di perlukan sekeping koin uang 100 rupiah.
Pemilik game center dingdong biasanya sudah menyiapkan uang logam tersebut.
Bila sudah ada maka saatnya bermain.
Macam-macam game dingdong yang tersedia.Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Namun mungkin street fighter 2 yang paling populer di jaman itu.
Butuh skill tinggi tuk memainkan beberapa karakter semacam Ryu,Ken atau Vega.
Kalau ane sendiri sih biasanya pakai bison.
Oya game ini bisa duel loh lawan player lain.
Yang pasti nih game bikin kita sering di pelototin pengawas disana.
Karena butuh skill tinggi tuk membuat jagoan kita unggul di banding lawan,membuat joysticknya acapkali di gunakan secara kasar efek kita yang main fokus dan serius sekali.
Wajar sih karena tuk mengeluarkan ilmu andalan karakter jagoan kita butuh kode dengan gerakan joystik ke arah tertentu dan memencet tombol tertentu secara bersamaan.
Alhasil yaaa gitu dah,bagi yang pernah main pasti tau dan tersenyum geli bila mengingat betapa kasarnya saat baru-barunya bermain game ini.
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Beberapa game yang menjadi favorit dengan hanya bermodalkan uang koin 100 rupiah.
Namun seiring waktu dan betapa liciknya bocah-bocah agar bisa terus bermain dengan uang koin ini,maka uang koin 100 rupiah ini di ganti koin game yang sulit tuk di modifikasi.

KEDUA
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Manfaat lainnya uang koin 100 rupiah ini bisa di gunakan tuk menelepon teman melalui telepon umum yang tersedia di banyak tempat.
Satu koin uang 100 rupiah ini akan membuat kita bisa bicara melalui sambungan telepon selama 3 menit lamanya.
Bila durasi sudah akan habis maka terdengar peringatan suara dan itu tandanya kita harus segera memasukan koin 100 rupiah ini apabila ingin melanjutkan.
Entahlah rasa bahagia bagaimana yang dirasakan oleh kids jaman itu,kala asyik tenggelam bertelponan dengan temen-temennya dan biasanya sih menelpon teman perempuan tuk ngobrol kesana kemari.
Apakah bahagia bisa mengobrol berduaan dengan teman perempuan ataukah bahagia menikmati teknologi tersebut.
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Sekali lagi memang dasar rada licik,maka di ciptakanlah koin 100 rupiah dengan sambungan tali kecil agar kita tidak perlu menambah biaya saat menelepon dengan durasi panjang.
Belum lengkap kejailan tersebut bila ane tidak menceritakan kejailan yang temen-temen ane yang lain.
Mereka secara sengaja meludah di dalam tempat jatuhnya koin yang mungkin kurang pas dan perlu pengulangan kembali memasukan koin uang koin 100 rupiah ini.
Alhasil jari dan uang kita berlepotan dengan ludah mereka.
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Mereka akan tertawa dan berlarian menjauh dan yang kena jebak tinggal ngomel-ngomel merutuki nasib sialnya.
Namun kembali seiring waktu telepon umum koin 100 mulai di tinggalkan dan berganti dengan memakai kartu telepon.
Akhirnya mulai di tinggalkan dan endingnya tak terpakai lagi.

Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Banyak kenangan dengan uang koin 100 rupiah ini.
Momen indah yang selalu membuat kita tertawa kecil bila mengingatnya.
Hanya dengan sekeping uang koin ini membuat anak-anak jaman tersebut bahagia yang bisa di bilang luar biasa.
Menikmati hidup penuh warna hanya bermodalkan uang koin 100 rupiah ini.
Jaman sekarang tidak akan menemukan hal ini karena sudah tergantikan dengan smartphone yang harganya puluhan kali lipat di banding sebuah koin 100 rupiah ini.







mbakendut
patsydoll
tien212700
tien212700 dan 20 lainnya memberi reputasi
19
3.5K
84
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
phoeziesAvatar border
phoezies
#4
pertamax di trit gaje emoticon-Big Grin

ane tambahin gan... fungsi uang logam cepek jadul

bisa buat inihhhh
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.
Memori Uang Koin 100 Rupiah 1978.

sumpeh...
tiada nikmat yang lebih hakiki dari kerokan pake uang cepek jadul
pake duit logam jaman now sakit gan...
apalagi logam gopek emoticon-Ngacir Tubrukan
Diubah oleh phoezies 01-03-2021 17:58
qavir
gabener.edan
vizum78
vizum78 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
Tutup