Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lonelylontongAvatar border
TS
lonelylontong
Gibran Rakabuming, Pemuda Indonesia Yang Berprestasi Dan Inspiratif
Ada pepatah dari jaman dulu, "Buah jatuh tak jauh dari pohonnya."

Artinya sifat dan karakter seorang anak, tidak akan jauh dari sifat dan karakter orang tuanya.

Pepatah yang kurang lebih sama mengatakan, "Like father, like son."

Seorang anak laki-laki, akan mirip dengan ayah-nya.

Hal ini bisa kita lihat dalam kehidupan sehari-hari, anak seorang seniman mewarisi darah seni dari orang tuanya. Anak seorang pebisnis mewarisi insting bisnis ayahnya. Anak seorang politisi, mewarisi jejak politik ayahnya.



Dua hal ini hadir dalam diri Gibran Rakabuming.

Setelah mengikuti jejak ayahnya berbisnis, sekarang beliau mengikuti pula jejak ayahnya yang terjun ke dunia politik.

Gibran Rakabuming dengan penuh rasa percaya diri, terjun menjadi calon walikota Solo. Sama seperti ayahnya, dia dicalonkan oleh PDI-P. Melihat potensi yang dimiliki Gibran Rakabuming, Megawati memilih menggeser calon walikota yang sebelumnya, dan menggantinya dengan Gibran Rakabuming.

Seperti ayahnya yang terkenal sederhana dan rendah hati, demikian pula Gibran Rakabuming.

Seorang anak muda dengan segudang prestasi, penuh potensi dan masa depan yang gemilang. Juga memiliki kerendahan hati dan semangat juang yang tidak kalah dengan ayahnya.


Langkahnya menuju ke posisi sebagai walikota Solo, tentu merupakan satu perjuangan tersendiri.

Bagaimana pun juga, ini adalah sebuah negara demokratis, di mana rakyat memiliki kebebasan untuk memilih dan menentukan siapa yang akan menjadi pemimpin mereka.

Meskipun kecintaan warga Solo terhadap sosok Gibran Rakabuming tak perlu dipertanyakan lagi. Meskipun potensi dan kemampuan Gibran Rakabuming tak perlu diragukan lagi. Gibran Rakabuming tetap mengikuti aturan dan ketentuan yang berlaku.



Lewat pilkada nanti, kita akan melihat bagaimana seorang politisi terpilih lewat cara-cara yang demokratis.

Bukan lewat jalur nepotisme seperti dahulu jaman orde baru.

Meski Gibran Rakabuming adalah anak seorang presiden, karier politiknya ditentukan oleh rakyat, dalam hal ini warga Kota Solo. Bukan oleh kekuasaan yang kebetulan saat ini masih dipegang oleh ayahnya.

Semoga teladan Gibran Rakabuming bisa menginspirasi pemuda-pemuda Indonesia.

Jangan gunakan kekuasaan sebagai kesempatan. Teladanilah Gibran Rakabuming yang tetap menjunjung tinggi asas Demokrasi


[URL=https://m.akuraS E N S O R954819/profil-singkat-4-anggota-keluarga-jokowi-yang-turut-meriahkan-pilkada-2020]Gbr diambil dr : akurat.co[/URL]

Meskipun ayahnya memiliki kekuasaan dan kesempatan. Gibran Rakabuming menunjukkan bagaimana dia bisa maju dalam karier bisnis dan politik-nya, tanpa memanfaatkan kedudukan ayahnya.

Bravo Mas Gibran, sungguh seperti kata salah seorang pengamat politik yang terkenal, jangankan walikota. Presiden pun ada dalam jangkauanmu.

Jika sebelumnya Yonge L. V. Sihombing berinisiatif untuk mendaftarkan ayahnya sebagai penerima Nobel.

Maka pengamat komunikasi politik Emrus Sihombing berpendapat bahwa kedudukan Sekretaris Jenderal PBB bukanlah sesuatu yang tidak mungkin bagi Gibran Rakabuming.

Sungguh-sungguh buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Prestasi mereka bukan hanya di level nasional, tapi sesungguhnya mereka calon-calon pemimpin dunia.

Diubah oleh lonelylontong 31-07-2020 23:31
Isda555
mynaidra
tien212700
tien212700 dan 16 lainnya memberi reputasi
3
2.2K
60
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
cher1yAvatar border
cher1y
#10







6666661234
blue.jazz
papahjahat21
papahjahat21 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
Tutup