Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

marie.annaAvatar border
TS
marie.anna
Miris!! Tempat Wisata Jadi Tempat Sampah Pasca Lebaran
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh agan-agan.

Karena masih dalam suasana lebaran, sebelumnya ane ucapkan Taqobalallahu minna wa minkum. Selamat hari raya idul fitri, minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin.

Lebarannya di mana nih agan sekalian?
Pasti banyak yang mudik ya, kaya ane. Kebetulan ane merantau ke Bekasi dan setiap tahun ane selalu pulang ke kampung ortu, di Lampung.

Momen idul fitri biasanya keluarga besar akan berkumpul. Baik yang jauh atau dekat.

Kalau di keluarga ane nih biasanya setelah shalat ied, kita sungkeman dulu sama ortu. Kebetulan tahun ini ane shalat ied di kampung suami. Di daerah Batanghari - Lampung Timur. Jadi sungkemannya sama mertua + keluarga besar suami. Setelah itu, sekeluarga makan bareng. Lanjut keliling ke sanak saudara dan tetangga sekampung. Karena di kampung suami kekeluargaan masih kental banget. Jadi ya gitu, pegel-pegel seru.

Biasanya hari kedua lanjut kerumah ane gan, tapi tahun ini agak beda karena keluarga besar ane mau berkunjung ke rumah mertua ane jadi ane nungguin donk. Jarak dari rumah ane yang ada di Lampung Tengah ke rumah mertua sekitar 60 km. Waktu tempuh sekitar 2 jam.

Hari itu H+2, tanggal 7 Juni 2019, ane dan keluarga besar berkunjung ke Islamic Center Tulang Bawang Barat. Icon terbaru yang populer di daerah Lampung.

Sebelumnya ane sudah pernah berkunjung ke sana. Tempatnya kece gan. Dengan icon kubah masjid yang beda dari masjid biasanya.

Masjid yang memilki bentuk unik ini di beri nama Masjid Baitus Shobur yang memilki arti "Tempat Orang Yang Sabar".

Masjid ini di buat dengan bentuk vertikal ini juga di dampingi dengan bangunan yang tidak kalah indah yaitu bangunan sesat agung.

Masjid yang di bangun vertikal itu melambangkan prinsip hubungan dengan Tuhan sedangkan sesat agung yang di bangun horizontal melambangkan hubungan sesama.

Ane berkunjung ke tempat itu setahun yang lalu gan, suasananya enak banget. Di kelilingi dengan kolam yang berisi ikan. Menambah sejuk suasana di sana gan.

Kebetulan, tahun ini ane berkunjung ke sana malem hari gan. Nah, ada sedikit kekecewaan yang harus ane telan.

Pertama, begitu turun dari mobil di parkiran tuh gelap banget. Seharusnya ya namanya tempat yang udah ramai di kunjungi wisatawan tambah kek lampu gitu di parkiran.

Kedua, begitu jalan beberapa meter lokasi di penuhi sampah. Sampah plastik bekas bungkus pakan ikan. Karena memang di sana pengunjung bisa bebas ngasih makan ikan, juga sisa botol minum kemasan plastik. Berserakan di rerumputan dan bahkan di kolam ikan. Ya ... emang sih gan, ane sadar betul itu bukan kesalahan pengelola tapi kurangnya kesadaran pengunjung. Tapi, fasilitas kotak sampah pun kurang.

Ketiga, waktu masuk ke tempat wudhu. Lantainya kotoooooor banget. Padahal di depan pintu masuk sudah tertulis dengan jelas 'BATAS SUCI' tapi nggak tau kenapa pengunjung banyak yang 'ndablek' tetap lenggang kangkung pake sandal padahal sudah disediakan rak sepatu/sandal di pintu masuk. Anak ane sampai bilang, "pada ga lulus TK."

Terus hari ini, ane dan keluarga mampir di Taman Kopiah Emas Lampung Tengah. Miris, sampah berserakan di mana-mana.

Dalam hati ane kadang bingung gan, sebenernya orang Indonesia tuh gimana sih ya??? Nggak punya kesadaran dan kedisiplinan sedikitpun. Rendah banget adabnya di tempat umum.

Di tempat wisata manapun, kalau kita nggak jaga dan rawat bersama. Ya bakalan rusak. Sayang banget kan gan, keindahan suatu tempat bisa turun drastis kalau tidak di imbangi dengan perawatan.

Kalau ane, ngebiasain diri sendiri dan keluarga setidaknya tidak buang sampah sembarangan. Kalau terpaksa belum nemuin tempat sampah, ane bakalan bawa-bawa sampah sampe ketemu kotak sampah.

Kalau agan-agan gimana nih caranya ikut serta menjaga fasilitas umum? Coba share donk gan pengalamannya di tempat wisata.


Miris!! Tempat Wisata Jadi Tempat Sampah Pasca Lebaran
Diubah oleh marie.anna 11-06-2019 13:46
istijabah
1syarif
macankepatihan
macankepatihan dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1K
16
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
adjunkindryAvatar border
adjunkindry
#1
No pict = hoax emoticon-Bingung
macankepatihan
macankepatihan memberi reputasi
1
Tutup