ecoracingAvatar border
TS
ecoracing
Bisnis Eco Racing dari Sinergy World Penipuan???
Lagi-lagi tahun 2017 diramaikan dengan satu peluang bisnis, yaitu Bisnis produk penghemat bahan bakar minyak (BBM), baik bensin maupun solar, yaitu Produk ECO RACING..


Ternyata banyak juga yang nyari info:
Apakah Bisnis Eco Racing Penipuan Kaskus

Ada kata kaskusnya karena ingin mencari informasi dari diskusi2 di kaskus.

Saya coba pelajari beberapa website yang saya temukan.


Ternyata setelah ditelusuri, ini masuknya bisnis MLM dengan produk awalnya yaitu ECO RACING.

Jika dilihat dari Sistem marketing nya, sama seperti bisnis sebelumnya yang didirikan oleh Febrian Agung, yaitu DBS, yang kini sudah Scam, dan menyisakan ribuan bahkan mungkin jutaan korban. Sehingga bisa dikategorikan bisnis PONZI, yg akan merugikan banyak korban di akhir "Episode", saat sudah menemukan titik jenuh karena tidak ada lagi member yang mendaftar.

Nah, untuk menutupi skema PONZI nya, PT Best mengadakan salah satu programn keagamaan yang disebut SLC = Spiritual Leadership Camp, dimana para leader dan calon leader diarahkan mengikuti Camp ini.

Camp nya religius dan keren banget katanya.

Namun sayangnya, acara yg seharusnya menjadi media untuk mendekatkan diri pada Allah dan mengharapkan Hidayah, seperti yg dilakukan oleh Jamaah Tabligh, di sini digunakan untuk memotivasi (bahasa kasarnya mencuci otak) para member dan calon member agar menjadi pejuang Bisnis Ponzi ECO Racing...

Semoga saja para leader dan member segera sadar akan bahaya bisnis Ponzi ECO Racing ini, karena akan menyisakan ribuan hingga jutaan korban Ponzi yg tadinya menggantungkan mimpi di bisnis ini, namun sesungguhnya kita sedang "menumbalkan" ribuan orang di bawah kita agar kita bisa dpt reward.

Ini adalah real, karena saya sebelumnya pelaku Bisnis Ponzi ini. Bahkan reward motor dan mobil pun sudah diraih.

Alhamdulillah Allah berikan hidayah sehingga tidak berlanjut menipu orang lain.

Mohon maaf pada teman2 yg dulu bergabung di team kami.

Mari segera bertaubat dan tinggalkan transaksi yg Allah larang ...

Terimakasih...

#StopBisnisPonzi
#EcoRacingPenipuan
#BisnisEcoRacingKaskus

NB:

Info update produk ECO Racing sudah distop produksi nya, karena terus menerus dinyinyir oleh komunitas otomotif untuk menunjukkan khasiat ECO racing secara ilmiah.

Bahkan ratusan juta reward disiapkan bagi yg berhasil menunjukkan Manfaat ECO Racing secara ilmiah.

Sekarang sedang digembor2kan produk ECO FARMING. Kita tunggu saja sampai kapan produk dan perusahaan ini masih tetap bertahan.

Jika sudah mendengar ada kabar ciri2 collaps atau scam, infokan di komentar ya, siapa tau menjadi pencerahan bagi calon member agar tidak terjerumus ke dunia PONZI yg merugikan.

Sampai jumpa ...

Update: Jumat 03 Juni 2022
Diubah oleh ecoracing 03-06-2022 06:53
kakekane.cell
Bugaz
dapursolow051
dapursolow051 dan 14 lainnya memberi reputasi
-11
122.1K
129
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
kendalaecarlosmAvatar border
kendalaecarlosm
#12
Banyak orang Indonesia membayar puluhan bahkan ratusan kali lebih mahal untuk asuransi. Ini terjadi karena penjelasan yang menyesatkan, menipu, atau tidak jelas dari agen agen asuransi dan informasi tertulis yang mereka terima.

Beberapa trick yang umum:
1. Menulis biaya yang amat besar ditempat yang susah ditemukan, secara berbelit belit supaya customer yang sudah membaca teliti pun terlewat
2. Agen agen mereka menyebut semua investasi meskipun majoritas uang hilang untuk biaya.
3. Menjelaskan biaya sebagai "investasi yang tidak bisa diambil dulu" atau "penalty kalau tutup polis awal".
4. Menghindari memberi penjelasan secara tertulis, public. Hampir semua penjelasan lisan supaya mereka bisa menipu tanpa bukti

Apabila kita menduga suatu perusahaan atau agen agennya menjual dengan cara ini, ada yang membuat petisi meminta mereka menjelaskan produk mereka sendiri secara publik, resmi, dan jelas. Perusahaan yang legit dengan produk yang bagus tidak akan kesulitan menjelaskan. Perusahaan yang tidak beritikad baik akan memilih diam.

Satu produk dari Avrist diduga mempunyai biaya 100 kali lipat harga wajar.
Petisi ini meminta Avrist untuk menjelaskan biaya biaya di produk mereka sendiri secara publik dan tertulis supaya bisa didiskusikan
Meminta OJK menjelaskan mengapa perusahaan seperti Avrist masih mendapat ijin

Tolong tanda tangani petisi ini http://chng.it/nzvfctHWTC
0
Tutup