Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ahmadmikail10Avatar border
TS
ahmadmikail10
Fakta-fakta Pria Teriak Gaji Ditahan 6 Tahun oleh Negara ke Jokowi
Media sosial dihebohkan oleh sebuah video yang memperlihatkan seorang pria mendekati Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melakukan kunjungan ke RSUD Kabupaten Konawe pada Selasa, 14 Mei 2024.

Dalam video yang beredar, Jokowi terlihat hampir terjatuh kena dorong Paspampres karena berusaha untuk mencegah pria yang ingin mendekati Presiden

Saat itu, Jokowi baru ingin memulai memberikan keterangan kepada awak media dengan mengatakan bahwa dirinya kembali meninjau rumah sakit.

“Kembali saya meninjau rumah sakit,” kata Jokowi dalam video itu.

Lalu bagaimana fakta-fakta seorang pria teriak gaji ditahan 6 tahun oleh negara ke Jokowi? Berikut Inversi.id rangkumkan untuk Anda.

Namun dari belakang muncul seorang pria mencoba maju mendekati Presiden Jokowi. Pria itu pun terdengar teriak soal gajinya yang belum diberikan selama 6 tahun.



Fakta-fakta Pria Teriak Gaji Ditahan 6 Tahun oleh Negara ke Jokowi (Foto: SC Video)

Pria yang mengenakan batik berwarna cokelat itu pun meringsek dari arah belakang Jokowi dan mengungkapkan soal gajinya ditahan oleh negara.

“Gaji saya Pak ditahan oleh negara, sudah 6 tahun Pak!,” teriak pria itu, dikutip pada Selasa, 14 Mei 2024.

Kemudian paspampres yang melihat gerak gerik pria mencurigakan itu pun langsung maju dan membuat Presiden Jokowi mendorong hingga terjatuh.

Tubuh ayah Gibran Rakabuming Raka itu pun terdorong ke samping dan hampir jatuh. Bahkan ekspresi Jokowi juga terlihat kaget.

Sedangkan pria yang berteriak gajinya ditahan itu pun langsung diamankan oleh pihak Paspampres.

Mengenai hal itu, Plt Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, M. Yusuf pun membenarkan kejadian itu. Ia mengatakan bahwa memang ada masyarakat yang ingin mendekat dari belakang saat Jokowi memberikan keterangan pers.

Yusuf menambahkan bahwa tim pengamanan juga telah berkomunikasi dengan baik kepada yang bersangkutan untuk bertanya kira-kira ada masalah apa yang ingin disampaikan kepada Presiden Jokowi.

“Ternyata yang bersangkutan ingin menyampaikan masalah kepegawaiannya sebagai PNS di Kabupaten Konawe,” kata Yusuf.

Waduh.. Waduuh.. Moga masalahnya cepet selesai dengan baik ya...



Sumber: Link Referensi
BALI999
BALI999 memberi reputasi
1
573
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan