amekachiAvatar border
TS
amekachi
Ngeri! Pentagon: 186 Tentara AS jadi Korban Serangan di Irak, Suriah dan Yordania










Ngeri! Pentagon: 186 Tentara AS jadi Korban Serangan di Irak, Suriah dan Yordania sejak 18 Oktober 2023! Memang Berat jadi Polisi, Apalagi Polisi Dunia!




Bahaya ISIS, Alasan Militer AS Mendirikan Pangkalan Militer Terbarunya di Kawasan Suriah dan Irak

Semenjak penyerangan organisasi militan Hamas ke wilayah-wilayah perbatasan antara Jalur Gaza dan Israel, dunia selalu disuguhkan pertempuran sengit di sana ya gansist. Namun sebenarnya konfik ini sudah meluas ke beberapa tempat di Timur Tengah, yang terlihat tentu keterlibatan faksi Hezbollah dan pemerintah Yaman yang sekarang dikuasai milisi Houthi.

Namun sebenarnya pun terjadi di Irak dan Suriah yang menyasar ke militer Amerika Serikat yang memang ada sejak kelompok ISIS masih kokoh, beberapa alasannya adalah untuk membantu pejuang perlawanan Kurdi semacam YPG, PKK dan Peshmerga.


Quote:





Korban Militer AS dalam Waktu Kurang Lebih 4 Bulan di Timur Tengah

Pada Senin (12/2), Pentagon, markas besar Departemen Pertahanan Amerika Serikat, mengumumkan bahwa sekitar 186 personel AS telah menjadi korban di Irak, Suriah, dan Yordania sejak tanggal 18 Oktober 2023. Lebih dari 130 orang di antara mereka saat ini dikatakan mengalami cedera otak traumatis. Juru bicara Departemen Pertahanan AS, Pete Nguyen, mengungkapkan hal ini dalam sebuah pernyataan.

Sejak tanggal tersebut, pasukan AS telah menghadapi berbagai serangan di kawasan tersebut. Serangan ini terjadi setelah tentara Israel melakukan serangan terhadap Jalur Gaza yang dipicu oleh kelompok Hamas Palestina. Sejumlah pangkalan militer AS di Irak dan Suriah menjadi target serangan pesawat nirawak dan roket.


Quote:





Tugas Berat AS sebagai Polisi Dunia

Selain itu, situasi ini juga menyoroti tantangan yang dihadapi oleh personel militer yang ditempatkan di wilayah konflik. Mereka menghadapi risiko yang tinggi dan tugas yang berat dalam menjalankan tugas-tugas mereka. Kondisi ini dapat meningkatkan tingkat stres dan bahaya yang dihadapi personel militer, yang kemudian dapat berdampak pada kesehatan mental dan fisik mereka.

Dalam menghadapi situasi ini, penting bagi Departemen Pertahanan AS untuk terus memantau dan mengevaluasi tindakan yang diambil di lapangan. Langkah-langkah pencegahan dan perlindungan yang tepat harus diterapkan untuk mengurangi risiko dan melindungi personel militer yang berada di garis depan.




Jumlah ini bukan Termasuk di Konflik Lain di Timur Tengah seperti di Perairan Teluk Aden

Cukup mengerikan tugas Amerika Serikat sebagai polisi dunia saat ini ya gansist, walaupun negara-negara seluruh dunia belum memberikan mandat resmi ke AS untuk jadi polisi dunia yang mengatur keamanan di seluruh dunia agar tentram dan tanpa konflik namun AS dalam hal ini berinisiatif sendiri jadi polisi dunia demi untuk kita semua.

Semoga konflik di Timur Tengah bisa segera berakhir, agar tugas AS sebagai polisi lebih ringan lagi!

Keterangan yang diungkapkan oleh Pentagon ini mungkin termasuk dalam tragedi kemarin saat 3 tentara Amerika Serikat tewas di Timur Laut Yordania, namun tak mencakup korban di konflik lain seperti saat tentara khusus terbaik dunia Navi SEAL gagal membajak kapal pengangkut rudal Iran beberapa waktu lalu.

'Narasi dan Opini Sendiri'


Tulisan Sendiri:

@amekachi

Sumber Tulisan dan Gambar:

1

2
jazzcoustic
thecrawler
Avnerhero
Avnerhero dan 9 lainnya memberi reputasi
10
672
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan