Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ganjar2029Avatar border
TS
ganjar2029
Bertemu Petani di Kendari, Ganjar Diminta Tak Bangun Jalan Tol, tapi Habisi Koruptor


JawaPos.com - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo melakukan kampanye pada hari ke lima di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Ganjar bertemu para tukang becak dan petani yang menyambut kedatangannya dengan penuh antusias.
 
Seorang petani kopi dari Kolaka Timur (Koltim), Sultra, Amirudin meminta Ganjar Pranowo tak perlu membangun jalan tol, jika terpilih menjadi presiden pada Pilpres 2024. Hal itu disampaikan Amirudin, saat Ganjar berdialog dengan para petani dan sejumlah masyarakat di Hotel Claro, Kendari, Minggu (3/12).
 
"Kita tak perlu jalan tol, tidak perlu aspal jalanan di mana-mana," kata Amirudin kepada Ganjar.
 
 
Amirudin meminta mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu untuk memberantas praktik-praktik korupsi, jika terpilih menjadi presiden.
 
"Yang perlu bagaimana caranya korupsi, koruptor dihabisi. Karena itu yang merugikan negara. Ini permintaan kami," pinta Amirudin.
 
Namun, Amirudin menagih janji calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar, yakni Mahfud MD untuk berani  memberantas korupsi.
 
"Terus Mahfud sudah dijanji kami akan habisi korupsi, koruptor. Itu saja, ndak usah jalan tol," tegas Amirudin.
 
 
Merespons itu, Ganjar mengaku bahwa dirinya sudah menyiapkan langkah untuk menaikkan kelas para petani Indonesia.
 
Hal tersebut seperti menyiapkan pabrik pupuk sendiri, sumber daya manusia mumpuni, hingga produksi untuk memenuhi seluruh langkah distribusi ke para petani.
 
“Ini harus ditangani dengan cepat,” pungkas Ganjar.

Editor: Bintang Pradewo

Bertemu Petani di Kendari, Ganjar Diminta Tak Bangun Jalan Tol, tapi Habisi Koruptor - Jawa Pos


#ganjarpresiden

@replykgpt
orohondo
matt.gaper
trfpjkgbrt2
trfpjkgbrt2 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
446
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan