Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pungcrayAvatar border
TS
pungcray
China Siap Guyur Indonesia dengan 1 Juta Ton Beras

Dirut Bulog Budi Waseso mengatakan China siap membantu RI memenuhi kebutuhan pangan rakyatnya di masa paceklik El Nino dengan gelontoran 1 juta ton beras. (CNNIndonesia/Adi Ibrahim).

Jakarta, CNN Indonesia -- Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso mengatakan China siap membantu Indonesia memenuhi kebutuhan beras di masa paceklik El Nino.

Budi mengatakan Negeri Tirai Bambu tersebut sudah berkomitmen untuk menggelontorkan 1 juta ton beras demi membantu Indonesia. Tawaran bantuan itu sudah disampaikan Presiden China Xi Jinping ke Jokowi.

"Kemarin Presiden (Jokowi) dengan Presiden China sudah berbicara dan dari china itu siap membantu Indonesia di kala Indonesia membutuhkan. China siap membantu sebanyak 1 juta ton," kata Budi di Tanjung Priok, Kamis (12/10) siang.

Budi mengatakan tawaran dari China itu merupakan angin segar bagi Indonesia yang tengah berupaya memperkuat cadangan berasnya.

Apalagi, tawaran diberikan saat India, salah satu pemasok utama beras Indonesia menutup keran ekspornya.

"Saya sampaikan kita harus sering berterima kasih bahwa ada negara yang masih menyediakan dan mau mengekspor berasnya untuk kepentingan Indonesia. Memang India masih menutup ekspornya, jadi kita tidak dapat dari India," katanya.

Meski demikian, Budi mengatakan dirinya belum mengambil keputusan apapun terkait bantuan China itu.

"Karena masih ada dari negara lain. Tapi prinsipnya China siap. Ini untuk ketenangan kita," katanya.

Kondisi cadangan beras pemerintah di gudang Bulog mulai tiris. Informasi itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat di Subang, Minggu (8/100 lalu.

Jokowi mengatakan akan ada impor beras hingga akhir tahun. Dia berkata impor dilakukan karena produksi beras berkurang lantaran kemarau panjang el nino.

"Memang masih kurang sehingga dari stok yang ada di Bulog saat ini 1,7 juta ton, masih menambah lagi, sampai akhir tahun kira-kira 1,5 juta ton," kata Jokowi.

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi...juta-ton-beras

Beberapa minggu lalu saat keluar berita Indonesia mau impor 1 juta ton dari China gua kaget. Kalau impor dari Thailand, Jepang, USA, Kanada gua gak kaget karena memang pertanian di sana strong banget,.

Sepuluh tahun lalu China masih negara yang kesulitan masalah pangan. Industri memang juara tapi urusan pangan gampang ditekan negara-negara lain. Ngasih makan 1,4 miliar penduduk bukan perkara gampang. Sekarang tiba-tiba jadi negara pengekspor beras. Bagaimana ceritanya???

Gua cari-cari info karena penasaran dan ternyata pertanian China sudah maju pesat. Proyek Kerjasama China UEA membuat eksperimen gurun 8.200 hektar bisa diubah jadi pertanian padi sama profesor-profesor China.

Gurun 8.200 hektar loh bos!!!

Gimana ini Indonesia??? Segala bidang bakal ketergantungan terus kita sama China.
Ancaman nyata sudah depan mata tapi masih aja ribut Israel Palestina yang jauh di sana


emoticon-Cape d...
.bindexee.
salvation101
aldonistic
aldonistic dan 7 lainnya memberi reputasi
8
541
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan