Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

deaprillaAvatar border
TS
deaprilla
Kepepet! Orang-orang ini rela mengkonsumsi hal yang tak lazim demi bertahan hidup
Cara orang untuk bertahan hidup adalah insting dasar yang akan muncul di setiap individu. Namun, tidak sedikit orang yang selamat demi bertahan hidup dengan hal-hal yang terbilang mengerikan atau diluar logika. Apa yang akan dibagikan pada thread ini bukan untuk dicontoh, melainkan hanya sekedar informasi bahwa diluar sana beberapa orang memilih cara yang berbeda-beda untuk bertahan hidup.

1. Makan plastik bertahun-tahun supaya bisa tetap hidup
Kepepet! Orang-orang ini rela mengkonsumsi hal yang tak lazim demi bertahan hidup
Pada tahun 2016, salah satu dokter di rumah sakit India telah menemukan benda aneh diperut seorang perempuan bernama Tara Devi. Semua bermula saat tetangga nya mendengar Tara mengerang kesakitan dari rumahnya hingga tetangganya memutuskan untuk membawanya ke rumah sakit. Setelah diperiksa, ada semacam gumpalan aneh diperutnya dan dokter memutuskan untuk mengambil tindakan operasi. Pasca operasi, diketahui bahwa benda aneh tersebut adalah benang plastik kusut dari karung goni plastik. Faktor kemiskinanlah yang membuat wanita berumur 52 tahun ini memakan benang dan tas plastik karena tidak ada makanan.

2. Balita terpaksa memakan kecoa
Kepepet! Orang-orang ini rela mengkonsumsi hal yang tak lazim demi bertahan hidup
Bukan hanya orang dewasa yang memiliki insting bertahan hidup, Stacey yang saat itu baru berumur 2 tahun terkurung selama 2 minggu. Kejadian ini berawal saat Sandra Jones, Ibu dari Stacey pergi ke kamar mandi. Sayangnya, dia terpeleset hingga kepalanya terbentur bak mandi dan menyebabkan dirinya tewas. Lama-kelamaan tubuh sandra yang mulai membusuk membuat hewan-hewan kecil mulai mendatangi jasad Sandra. Insting bertahan hidup pun muncul, karena rasa lapar yang tidak tertahan lagi Stacey akhirnya memakan kecoa-kecoa yang mengerubungi tubuh ibunya. Pada akhirnya, polisi baru datang kerumah karena kerabat Sandra tidak bisa menghubunginya.

3. Meminum urine selama 6 hari
Kepepet! Orang-orang ini rela mengkonsumsi hal yang tak lazim demi bertahan hidup
Pria yang bernama Rishi Khanal berusia 27 tahun merupakan korban gempa di Nepal yang berhasil bertahan selama beberapa hari setelah gempa. Pria tersebut terjebak di reruntuhan hotel tempat dia menginap dan tidak bisa kemana-mana. Selama itu lah dia berusaha untuk tetap bertahan hidup dengan meminum air urine nya sendiri. Selama itu pula Rishi memukul batu-batu reruntuhan agar ada yang mendengarnya dan di hari ketiga barusalah pukulan baru Rishi didengar oleh tim penyelamat dan akhirnya bisa dievakuasi.

4. Terpaksa memakan bangkai ayam demi bertahan hidup
Kepepet! Orang-orang ini rela mengkonsumsi hal yang tak lazim demi bertahan hidup
Kisah ini terjadi di tahun 2014 lalu pada seorang nenek dan anaknya yang berada di Nganjuk, Jawa Timur. Nenek Ginem dan ketiga anaknya tinggal ditempat yang tidak layak dan di kondisi yang memprihatinkan. Anak pertama dan keduanya mengalami gangguan mental, sementara si bungsu lumpuh setelah menjadi korban tabrak lari. Terkadang untuk makan mereka harus meminta belas kasih kepada tetangga mereka. Jika kondisi sudah benar-benar sulit, mereka akan mencari bangkai ayam untuk dimasak dan dimakan bersama-sama. Akhirnya, pemerintah kab. Ngajuk siap menanggung seluruh kebutuhan hidup nenek Ginem.


Sumber referensi:
https://www.odditycentral.com/news/indian-doctors-shocked-after-discovering-that-poverty-stricken-woman-had-been-eating-plastic-to-survive.html
https://rachfeed.com/baby-survived-roaches-mom-dies-shower/
https://timesofindia.indiatimes.com/world/south-asia/nepal-earthquake-drank-own-urine-in-82-hour-ordeal/articleshow/47102784.cms
https://nasional.tempo.co/read/593459/saking-miskinnya-nenek-ginem-makan-bangkai

0
629
3
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan