Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

EvaAntikaCaAvatar border
TS
EvaAntikaCa
Mendeteksi Kebohongan Dari Bahasa Tubuh

sumber foto:  https://pin.it/1Ebp5tG

Jika anda belum mengetahui bahasa tubuh dengan baik, saya pastikan anda bukan seseorang yang dapat mengetahui isi hati seseorang dengan baik. Bahasa tubuh merupakan salah satu cara untuk mengetahui isi hati seseorang, bahkan menurut pakar bahasa tubuh seseorang tidak dapat dibohongi. kita bisa saja membaca pikiran seseorang melalui gerakan tubuh dalam mengekapresikan komunikasi meskipun tidak mengeluarkan kata-kata dan biasanya isyarat tersebut dapat dimengerti. banyak sekali ekpresi dan bahasa tubuh dalam berkomunikasi secara langsung maupun tidak langsung.

Bahasa tubuh sudah lama menjadi komunikasi primitif yang digunakan oleh manusia sejak zaman dahulu sampai sekarang, bahasa tubuh seperti sudah mengalir alami pada diri manusia. bahkan seorang bayipun menggunakan bahasa tubuh untuk mengekspresikan permintaannya yang tidak dapat disampaikan melalui bahasa verbal.

Bahasa tubuh bisa mengungkapakan isi hati yang seseungguhnya, jika mulut bisa saja berbohong, maka bahasa tubuh tidak dapat berbohong karena hadirnya tidak bisa di kontrol oleh tubuh sendiri, seperti menurut para ahli dan peneliti ketika seseorang berbohong atau berkata sesuatu yang tidak mereka yakini yakni bisa dilihat dar isyarat mata, mata merupakan gerbang jiwa menuju hati, sorot mata bisa saja berbicara banyak hal, ketika seseorang berbohong mata akan mengalihkan pandangan dari lawan bicara, tatapannya sedikit mengarah ke atas, hal ini merupakan reflek alami dari tubuh ketika berbohong atau kebohongan akan terungkap oleh karena itu ia takut menatap lawan bocara.

Bisa saja tanda seseorang berbohong dilihat dari gerakan menggaruk atau menyentuh hidung, orang berbohong akan mengusap hidung secara lembut ataupun cepat hal ini terjadi karena ketika seseorang berbohong ujung saraf pada hidung terasa gatal sehingga ia reflek menggaruk hidung hal ini karena bahan-bahan kimia yang dikenal Katekholamina akan dilepaskan dan menyebabkan jaringan dalam hidung sedikit membengkak dan meningkatnya aliran darah dan ujung syaraf hidung akan terasa gatal, efek ini dikenal dengan "efek pinokio".

Hal lain yang dapat mendeteksi seseorang berbohong yakni, menutup mulut, garuk-garuk, ekpresi wajah yang berlebihan seperti tarikan nafas dan terlihat cemas, namun hal ini tidak berlaku bagi seseorang yang sudah terbiasa berbohong. lalu ciri orang berbohong selanjutnya yakni menulungkupkan tangan ke mulut, perubahan intonasi suara, menggaruk telinga belakang atau daun telinga, meraba leher.

Diubah oleh EvaAntikaCa 17-10-2022 03:07
0
893
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan