Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Kuras Tangki Kendaraan Jangan Nunggu Umur Dulu, Saya Sudah Membuktikan Hasilnya Top!


Kendaraan konvensional yang masih menggunakan bahan bakar cair hasil bumi seperti solar ataupun bensin selalu menggunakan tangki sebagai wadah menyimpannya. Karena bahan bakar cair juga menghasilkan endapan kotoran maka kita perlu melakukan perawatan tangki bensin tersebut.

Gejala paling umum dirasakan ketika tangki bensin mulai memiliki endapan kotoran adalah mesin kendaraan 'mbrebet', jalannya ndut-ndutan bahkan dimotor saya pernah mengalami saat langsam tiba-tiba mesin mati beberapa detik seperti tidak ada tenaga karena tidak ada asupan bahan bakar.

Usia motor ataupun mobil yang berumur muda tidak menjamin kebersihan tangkinya karena mungkin kita 'jorok' mengisi bensin ditempat yang asal, bahkan di Spbu resmi pun tidak menjamin bebas dari kotoran yang diakibatkan dari endapan sulfur, kotoran, air, korosi yang juga pada tangki kendaraan itu sendiri aikbat oksidasi tangki sering tidak terisi penuh.

Oleh sebab itu pemilik kendaraan menurut saran yang saya ketahui sebaiknya melakukan kuras tangki bensin jika kendaraan sudah memasuki usia 5 tahun. Tapi prakteknya terkadang tidak sampai 5 tahun kita harus melakukan treatment atau pembersihan lebih cepat.

Kalau tanda-tanda tangki mulai kotor dan ini terjadi pada kendaraan kesayangan untuk langkah awal sebaiknya terlebih dulu mengecek kelayakan filter bensin apakah ditemukan endapan kotoran tersaring disana, jika umur kendaraan masih berusia muda cukup mengganti filternya saja tapi jika kendaraan minimal usia 5 tahun dan kelipatannya sebaiknya tangki bensin dilakukan pengurasan.


Saya hanya mengganti filter bensin luar saja hasilnya terasa signifikan, tarikan jadi lebih enteng dan responsif lagi.

Bukan cuma dimotor saya, dimobil yang baru jalan 4 tahun pun saya mengalaminya, meski di mobil belum sampai dalam tahap pengurasan tangki bensin tapi membersih filter bensin sangat berpengaruh pada kelincahan bermanuver karena supplyatau aliran bensin ke mesin sudah lancar kembali.

Saya sempat tidak percaya dengan kejadian yang saya alami sendiri. Lah, wong mobil ini sangat terawat, sejak beli baru kinyis-kinyis saya selalu memakai bahan bakar minimal RON 92 tapi setelah dilakukan pengecekan pada bagian filter terdapat kotoran yang cukup banyak. Ternyata dengan RON 92 pun tidak menjamin bersih karena faktor 'X' bisa saja terjadi.

Meski di pasar aftermarket ada dijual semacam cairan pembersih tangki menurut saya sifatnya hanya sementara, karena cairan ini dibuat dari campuran kimia kemungkinan meninggalkan kotoran juga. Maka dari itu pentingnya memperhatikan kebersihan tangki seperti tidak jajan di Spbu sembarangan (terutama yang oplosan), tidak mengisi bensin disaat ada truk tangki bensin sedang mengisi cadangan Spbu juga perlu diingat dan dihindari.

Menguras bensin sebenarnya bisa dilakukan dirumah, tapi melihat dari segi faktor keamanan, kenyamanan, peralatan lengkap, diperlukan cara dan teknik khusus karena beberapa tangki terhubung dengan sensor kelistrikan maka sebaiknya diserahkan ke bengkel terpercaya saja.




Sebuah opini
Ref. tkp1, tkp2
Img. Dok.Pri, Gugel




Copyright © 2016 - 2022 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 31-05-2022 15:29
rifaye
emineminna
provocator3301
provocator3301 dan 11 lainnya memberi reputasi
12
2.6K
37
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan