Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

syahrul460Avatar border
TS
syahrul460
Ramai Saat Sholat Bukanlah Kriminal ! Tips Mengatasi Anak Kecil Ramai di Masjid

Spoiler for Mukaddimah:


Jika dibiarkan pastinya merekan akan ngelunjak dan jika dikasari mereka bisa saja tidak akan kembali ke masjid. Kedua hal tersebut menjadi hal yang patut diperhatikan. Lantas, bagaimana cara untuk mengatasi hal tersebut ? Ambil sisi halus atau kasar ?




sumber gambar : islam.nu.or.id



Berikut ini ane berikan tips mengatasi anak-anak yang ramai di masjid sesuai dengan teladan kita semua Nabi Muhammad SAW.


1. Rasulullah SAW sangat mencintai anak-anak

Sudah bukan menjadi suatu hal yang baru bagi kita sebagai seorang muslim. Bahwasanya rosulullah merupakan sosok yang penyayang dan perhatian dengan yang namanya anak-anak kecil. Diriwayatkan oleh Abu Daud, kisah rosulullah yang menghentikan khutbahnya karena melihat cucunya, Hasan dan Husain, datang bermain-main ke masjid dan beliau segera menghampiri keduanya dan langsung menggendongnya.


2. Bermain dan Anak adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan

Bermain merupakan qadratnya anak kecil. Kita sebagai orang dewasa sebaiknya mengingatkan mereka dengan baik, kita tidak boleh serta merta melarang mereka atau menyuruh mereka untuk berhenti melakukan qadratnya sebagai anak.


Imam Ghazali dalam kitab Ihya Ulumuddin berkata yang singkatnya menghalalkan anak kecil bermain di masjid asalkan sedikit dan tidak halal apabila berlebihan.   


3. Jangan jauhkan anak dari masjid

Sejatinya, anak selalu merekam dan menyimpan suatu hal dengan cepat. Apabila mereka dimarahi dan dikasari karena tingkah mereka, maka ada kemungkinan mereka bukannya sadar tetapi malah jauh dari masjid, bahkan tidak mau untuk sholat. Anak masih dalam proses belajar mencari siapa orang yang menjadi panutannya. Apabila panutannya memberikan rekaman yang jelek sudah pasti hasilnya pun juga jelek.


4. Jangan merasa paling khusu'

Jika ada orang dewas yang memarahi dan mengusir anak-anak kecil dari masjid karena membuat mereka tidak khusu'. Sejatinya orang tersbut merupakan orang yang salah. Karena khusu' itu adalah dari hati, sedangkan marah bukan dari hati. Rasulullah SAW saja mempercepat sholat jamaahnya ketika mendengar anak kecil menangis biar ibunya bisa cepat mengurus anak itu. Lah kita malah hanya sekedar memarahi anak atau bahkan korangtuanya tanpa memberikan solusi.




sumber gambar : haibunda.com

5. Anak kecil merupakan penerus kita

Jika kita telah meninggal dunia, siapa yang akan menggantikan kita memenuhi masjid untuk beribadah dan lain sebagainya kalau bukan anak-anak kecil. Lambat laun mereka akan tumbuh dan sadar dengan senidirinya. Kita pun juga pernah menjadi kecil dan bagaimana kita sekarang, apa masih bermain-main kayak dulu atau sudah menjadi pengingat anak kecil ?


6. Jangan hanya marah, berikan solusi yang terbaik juga

Sebagai seorang dewasa sudah sebaiknya kita memberikan solusi terhadap hal ini. Solusi keicl seperti tidak menempatkan anak-anak kecil pada satu tempat yang sama. Melainkan dengan mengelompokkannya sehingga kita bisa mengawassi dan segera mengingatkan apabila sudah terlalu berlebihan.


7. Buat anak kecil senang ke masjid dan jangan mudah marah

Jangan mudah marah bukan berarti tidak boleh marah. Marah boleh, asalkan mendidik dan tidak berlebihan. Namun, apabila marah secara membabi buta maka sejatinya orang itu bukanlah orang yang khsus'. Jadikan anak kecil senang ke masjid sehingga mereka senantiasa akan dekat dengan kebaikan dan kebaikan dekat dengan pertolongan Allah SWT.

Quote:


WALLAHU A'LAM 




sumber gambar : dokumen pribadi


Sumber thread : opini pribadi
Referensi thread : youtube Al-Bahjah TV/Buya Yahya Menjawab


macaulay
eyefirst2
S7r
S7r dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.5K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan