Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sneakerscolonyAvatar border
TS
sneakerscolony
Tips Memilih Mainan Untuk Anjing Anda
Halo gan, kali ini ane mau membahas tentang tips cara memilih mainan untuk anjing. Biasanya mainan apakah yang agan beli untuk anjing kamu? Ada banyak mainan dengan berbagai bentuk yang dapat membuat anjing agan menjadi semakin sehat, pintar, dan disiplin. Bila agan baru pertama kali memelihara anjing, mungkin Anda bingung harus memilih mainan yang mana, bukan? Simak tips dari ane berikut ini:

1. Pilih Berdasar Cara Penggunaannya
Mainan untuk anjing secara umum terdiri dari 4 tipe, yaitu mainan tipe gigit, tipe tarik, tipe lempar, dan mainan yang dapat menampung makanan. Ane akan jelaskan kelebihan masing-masing jenis serta cara menggunakan tiap tipe mainan tersebut. Pilihlah yang paling sesuai dengan kebutuhan agan, ya!

A. Mainan Tipe Gigit



Spoiler for Mainan Tipe Gigit:



Secara insting, anjing yang masih kecil suka menggigit barang. Apalagi saat masa pertumbuhan gigi, keinginan menggigitnya semakin tinggi. Dengan menggunakan mainan untuk digigit, anjing agan akan ingat bahwa barang yang boleh digigit terbatas pada mainannya saja. Selain itu, anjing kamu juga bisa diingatkan untuk tidak menggigit manusia. Dengan mengigit mainan, anjing agan dapat melatih kemampuan mengigitnya sekaligus membersihkan kotoran pada giginya. Ada juga mainan yang dibuat khusus untuk kesehatan gigi. Karena itu, bila agan ingin anjing kamu memiliki gigi yang kuat dan bersih, kamu dapat mempertimbangkan mainan seperti ini. Secara umum, mainan ini terbuat dari nilon atau karet. Bahannya harus sangat lembut untuk digigit agar tidak beresiko menghancurkan gigi, namun harus cukup tahan lama agar tidak mudah rusak atau pecah menjadi kepingan kecil. Saat membeli mainan tipe ini, hindari memilih ukuran terlalu kecil untuk mencegah mainan tersebut tertelan secara tidak sengaja oleh anjing agan. Semua harus disesuaikan dengan kondisi anjing kita ya. 


B. Mainan Tipe Tarik

Spoiler for Mainan Tipe Tarik:


Banyak anjing yang suka dengan permainan tarik menarik seperti ini. Mainan tipe ini berfungsi untuk merangsang insting anjing Anda dalam mengejar, menggigit, dan menaklukkan mangsanya. Mainan tipe ini akan menguras banyak energi anjing. Bila kamu tidak bisa mengajak anjing kamu bermain di area outdoor, agan dapat menggunakan mainan ini untuk bermain di dalam rumah dan menyalurkan energinya. Mainan tipe tarik yang terbuat dari tali adalah pilihan bagus. Bahan ini mudah digigit oleh anjing dan cukup kuat untuk kamu tarik bersama anjing kamu. Namun, ketika anjing agan menjadi terlalu bersemangat dan menarik mainan ini terlalu keras, kamu harus menghentikan permainan. Hal tersebut berguna untuk mengajari anjing agan bahwa kamulah yang mengatur ritme permainan, bukan justru agan yang mengikuti keinginan anjing kamu dalam bermain. Selain itu, yang penting untuk diingat ketika bermain dengan mainan jenis ini adalah pastikan anjing kamu tidak merobek mainannya. Mainan tipe tarik umumnya adalah plush dan terbuat dari linen, kulit, fire hose atau rope, sehingga sangat penting untuk langsung menggantinya jika melihat kerusakan pada mainan itu karena beresiko untuk menyebabkan penyakit gastrointestinal bila tertelan. Oleh karena itu, kita harus mengawasi anjing agan ketika bermain dengan jenis mainan ini 



C. Mainan Tipe Lempar

Spoiler for Mainan Tipe Lempar:


Mainan tipe lempar sangat pas untuk agan gunakan bersama anjing kalian. Cara memainkannya cukup mudah, kamu cukup melempar frisbee atau bola, kemudian anjing kamu akan mengambil dan memberikannya kembali pada kamu. Ada berbagai macam jenis bola: bola karet, plush balls, bola tennis, foam ballssqueaker balls, dan lain lain. Tiap bola akan melambung dengan berbagai cara. Karena itu, bila membeli tipe ini agan harus memilih mainan yang ukurannya pas dengan mulut anjing kalian. Tipe mainan ini juga berguna untuk melatih kemampuan anjing kalian dalam mengejar mangsanya. Namun, agar anjing kalian terbiasa dalam memainkan mainan ini, agan harus melatihnya terlebih dahulu. Mula-mula, kamu dapat melempar dalam jarak pendek kemudian memberikan snack sebagai hadiah sambil memuji anjing agan. Setelah itu, kamu dapat meningkatkan jarak lemparnya secara bertahap. Permainan lempar tangkap ini dapat meningkatkan bonding antara pemilik dan hewan peliharaannya. 


D. Mainan Yang Dapat Menampung Makanan


Spoiler for Mainan Yang Dapat Menampung Makanan:


Sesuai namanya, mainan tipe ini dapat dimasukkan snack atau makanan anjing ke bagian dalamnya. Mainan ini disebut juga sebagai mainan edukasi karena mainan ini akan membuat anjing agan semakin pintar. Mainan ini menawarkan kesenangan, stimulus mental, dan sebagai salah satu cara untuk anjing menyalurkan energi mereka. Mainan ini biasa terbuat dari plastik atau karet dengan berbagai macam bentuk yang tersedia. Mereka harus memikirkan cara mengambil snack di dalam mainan tersebut. Ketika memainkan permainan ini, anjing kamu akan merasa sangat excited dan sibuk memainkannya sendirian sehingga cocok agan gunakan saat ingin bersantai di rumah. Selain itu, mainan ini juga membantu kamu untuk mengontrol porsi makan anjing kamu. Pilihlah model mainan yang sesuai dengan determinasi anjing kamu. Agan tidak boleh memberikan mainan yang terlalu mudah atau terlalu sulit. Cara terbaik adalah membeli mainan yang sederhana untuk permulaan, kemudian pelan-pelan kamu naikkan tingkat kesulitannya.


Nah buat tau lebih detil tentang tips memilih mainan anjing, agan bisa mengunjungi website ane di www.calebpetgroomer.com ya. Selamat membaca dan tunggu thread ane selanjutnya ya!
Iqiramadan21
sarkaje
nona212
nona212 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
1.1K
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan