Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wh4teverAvatar border
TS
wh4tever
[FR] Launching Produk Motorola Moto G5S Plus, Moto E4 Plus, dan Moto C Plus
Hai semuanya, sebelumnya saya ucapkan terimakasih karena sudah mampir di trit saya [FR] Launching Produk Motorola Moto G5S Plus, Moto E4 Plus, dan Moto C Plus. Terima kasih juga saya sampaikan kepada pihak Kaskus dan Motorola Indonesia telah mengundang saya untuk menghadiri acara ini. Nah tanpa berpanjang-panjang lagi, yuk kita mulai.


Bertempat di ballroom hotel Mulia 19 September 2017, Motorola mengadakan launching smartphone terbarunya untuk Indonesia, yakni Moto G5S Plus, Moto E4 Plus, dan Moto C Plus


Salah satu kelebihan dari Moto G5S Plus adalah kameranya
Spoiler for helomoto:

Moto G5S Plus memiliki konfigurasi dual kamera tapi alih-alih menggunakan konfigurasi lensa wide + tele, Moto G5S Plus memilih menggunakan konfigurasi lensa RGB dan lensa monochrome yang keduanya beresolusi 13MP dengan bukaan f/2.0. Konfigurasi dual kamera dengan menggabungkan kamera RGB dan monochrome ini bukan tanpa alasan, dengan konfigurasi ini kamera dapat menangkap sinar lebih banyak agar bisa menghasilkan foto yang lebih baik ketika berada di keadaan kurang cahaya. Hasil foto dari G5S Plus juga bisa ditambahkan efek bokeh kekinian, bukan hanya itu saja, dengan aplikasi yang ada di G5S Plus pengguna juga dapat mengganti background sesuai keinginan.


Moto G5S Plus juga mampu merekam video hingga resolusi 4K Ultra HD 30fps yang juga dilengkapi dengan EIS (Electronic Image Stabilization) yang membuat video lebih stabil.

Kamera depan 8 Megapixel f/2.0 memiliki lensa lebar yang cocok untuk group selfie, ditambah dengan LED flash, fitur beautification mode, panorama selfie hingga professional mode baik untuk kamera depan maupun belakang.


Gesture khas Motorola yang membantu dalam aktifitas sehari-hari
Moto G5S Plus memiliki gesture khas Motorola yakni chop-chop dan twist-twist. Chop-chop digunakan untuk menyalakan senter sedangkan twist-twist digunakan untuk mengaktifkan kamera, shortcut sederhana namun efektif.


Ciri khas Indonesia
Motorola menambahkan ciri khas Indonesia pada ponselnya ini antara lain adalah wallpapernya yang bernuansa batik, serta ringtone Motorola yang menggunakan kolintang, angklung, dan alat musik khas Indonesia lainnya.


One key nav fitur khas Motorola
One key nav adalah fitur khas Motorola yang fungsinya untuk menyembunyikan tombol virtual di layar untuk memberikan ruang lebih besar di layar dan memindahkan fungsi back, home, dan multitasking ke satu tombol kapasitif yang berada di tengah yang berfungsi juga sebagai fingerprint scanner. Tidak hanya itu, untuk membuka dan mengunci layarpun bisa menggunakan tombol kapasitif ini.


Baterai
Moto G5S Plus menggunakan baterai berkapasitas 3000mAh. Perangkat ini juga sudah mendukung TurboPower, fast charging milik Motorola yang setara dengan QuickCharge 2.0 milik Qualcomm. Motorola mengklaim perangkat ini bisa digunakan selama 6 jam hanya dalam 15 menit waktu pengisian daya saja.


Harga & Ketersediaan
Moto G5S Plus dapat dibeli di Lazada seharga Rp 2.999.000 selama masa pre-order hingga tanggal 28 September mendatang. Lewat dari tanggal tersebut harganya naik menjadi Rp 3.999.000

Diubah oleh wh4tever 23-09-2017 13:19
anasabila
4iinch
4iinch dan anasabila memberi reputasi
2
3K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan