hardlenAvatar border
TS
hardlen
Tips Atasi Kerontokan Rambut Berlebih

Ilustrasi. (Pixabay)





Rambut rontok dapat menjadi masalah besar bagi sebagian orang. Terutama bagi kaum wanita, kehilangan helai ‘mahkota’ secara berkala dan berlebihan bisa menjadi mimpi buruk. Kondisi ini sering kali dialami oleh orang lanjut usia.

Kerontokan rambut dapat disebabkan oleh berbagai faktor pemicu seperti keturunan, perubahan hormon, kondisi medis, stres, gaya hidup, dan efek konsumsi obat-obatan tertentu. Siapa pun dapat mengalami kondisi ini, namun hal ini lebih umum terjadi pada kaum pria.

American Academy of Dermatology (AAD) menjelaskan bahwa rambut rontok yang normal adalah antara 50-100 helai rambut dalam sehari. Dari sekitar 100.000 rambut yang ada di kepala, hal ini sering kali tidak terlihat dan bukan menjadi masalah besar.

Ketika rambut rontok, rambut yang baru biasanya akan menggantikan posisinya hanya saja hal ini tak selalu terjadi. Rambut rontok dapat berkembang secara bertahap selama bertahun-tahun atau bahkan terjadi secara tiba-tiba. Rambut rontok bisa bersifat sementara hingga permanen.

Kondisi rambut rontok dapat diatasi dengan berbagai cara. Dengan merangkum dari laman CNNIndonesia.com, berikut ulasannya.

1.       Hindari keramas terlalu sering

Agar dapat mengatasi kondisi rambut rontok yang berlebihan, cukup lakukan keramas setidaknya dua hari sekali dengan sampo yang mengandung bahan lembut. Keramas memang bermanfaat untuk merawat kulit kepala, namun akan mengelupas kulit kepala jika terlalu sering.

Hindari pula keramas dengan air panas. Air panas bisa merusak warna rambut serta memproduksi kelenjar minyak berlebih. Gunakan air bersuhu normal untuk membantu menghilangkan kotoran, dan membuat rambut lebih halus.

2.      Konsumsi suplemen

Suplemen vitamin A, vitamin B12, serta vitamin E dapat berperan sebagai agen perawat rambut agar tetap sehat. vitamin A sendiri penting untuk menjaga kesehatanrambut dan menjadi sintesis lemak dalam tubuh.

Sementara untuk vitamin B12 dapat mendukung pembentukan sel darah merah, dan vitamin E mampu meningkatkan sirkulasi oksigen dalam tubuh. Oksigen yang semakin banyak akan membuat rambut semakin sehat terawat.

3.      Gunakan aloe vera

Sudah tak diragukan lagi bahwa aloe vera memang sangat berkhasiat dalam menjaga penampilan tubuh. Aloe vera memiliki kandungan enzim proteolitik yang bisa memperbaiki sel kulit mati pada kulit kepala. Enzim ini pun dapat merangsang pertumbuhan rambut dan mencegah gatal di kulit kepala.

Untuk menggunakannya, oleskan gel lidah buaya langsung dari daun tanamannya ke bagian kulit kepala. Diamkan selama kurang lebih 45 menit lalu bilas dengan air dingin. Anda juga bisa menggunakan produk aloe vera di pasaran.

4.      Perhatikan pola makan

Pola makan yang sehat membantu menjaga rambut agar tetap lembap dan terawat sehingga yang berujung untuk mengurangi jumlah rambut rontok dan mencegah kerusakan berlebih.

Konsumsilah protein dalam jumlah lebih banyak. Pasalnya, protein merupakan zat utama dalam menutrisi rambut. Protein dalam jumlah baik dapat ditemukan dalam telur, kacang-kacangan seperti almond dan kenari, serta ikan salmon dan makarel yang kaya akan omega-3.


tata604
lina.wh
Gimi96
Gimi96 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.6K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan