Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

komunitasjalan2Avatar border
TS
komunitasjalan2
SELAIN PRAHA, CEKO MASIH PUNYA SEGUDANG TEMPAT MENARIK LAIN YANG SIAP DI EKSPLORE
Jika berbicara soal Republik Ceko, maka tentu yang terbayang ialah keindahan dan eksotisme Kota Praha yang begitu terkenal seantero dunia. Praha atau Prague memang menjadi ibukota negara yang berhasil mencuri perhatian turis untuk datang sepanjang tahunnya.

Tapi jangan lupa juga bahwa Ceko atau Czech tidak hanya soal Praha. Republik yang pernah dikuasai rezim Komunis ini masih punya segudang kota atau tempat lain yang tak kalah menariknya. Selain Praha, masih ada 13 wilayah bagian lain yang siap dieksplore. Apa dan dimana saja daya tarik wisata tersebut?


1. Kastil Karlstejn

Kastil Karlstejn via traveltipy.com

Mencoba sedikit keluar dari Kota Praha, kalian bisa menuju 30 km arah Barat Daya yaitu ke Cesky Kras 267, desa Karlstejn. Di daerah ini, kalian bisa menyambangi sebuah kastil yang berada di atas sebuah bukit. Kastil bernama sama dengan desanya yaitu Karlstejn, merupakan kastil bergaya Gothic terluas yang dibangun tahun 1348 Masehi oleh Kaisar Romawi, Charles IV. Dulunya, Kastil Karlstejn ini menjadi tempat penyimapanan harta kekasiatan dan permata mahkota Bohemia.

Dari Praha, kalian bisa menggunakan kereta lokal bernama Ceske Drahy menuju Karlstejn. Tarifnya sangat terjangkau yaitu 40 CZK. Sesampai di stasiun kereta api Karlstejn, untuk menuju komplek kastil berjarak sekitar 2 km. Cukup jauh memang tapi untuk berjalan kaki jika kalian punya tenaga rasanya masih sangat menyengkan karena pemandangannya yang tidak membosankan. Apalagi toko-toko makanan dan souvenir banyak tersedia sehingga kalian bisa mampir kesana kemari. Tapi jika kamu tidak mau berjalan, ada juga minibus berbayar yang disediakan oleh salah satu operator travel setempat.

Membahagiakannya, untuk masuk area komplek kastil, pengunjung tidak perlu membayar. Tiket hanya diperuntukan kalau pengunjung mau masuk ke bangunan yang sekarang berfungsi sebagai museum sejarah kastil dan Desa Karlstejn.


2. Bohemian Paradise

Geopark Bohemian Paradise via unexploredparadises.eu/

Mau merasakan senasi lain dari Ceko selain kekayaan seni dan peninggalan sejarah? Cobalah ke Bohemian Paradise yang berlokasi di Cesky Raj, sekitar 90 km arah Timur Laut dari Ibukota Praha. Ini adalah kawasan alami alias cagar alam pertama di Republik Ceko.

Menempati area seluas 182 km persegi, Bohemian Paradise tercatat sebagai Geopark UNESCO. Keunikan dari area berbukit ini ialah batuan alam raksasa yang menempatinya. Pengunjung bisa naik ke bukit batu dengan cukup aman karena ada jalur tangga yang sudah disediakan oleh pengelola. Dari atas bujit ini, pemandangan luasnya hutan, padang rumput, bebatuan raksasa, dan permukiman warga menjadi suguhannya.

Bukan Cuma melhat panorama lanskap alam, di puncak salah satu bukit di Bohemia ini juga ada satu ikon yaitu sebuah benteng bernama Trosky. Bukan sebuah benteng utuh melainkan saat ini hanya tinggal reruntuhannya saja. Bangunan benteng didirikan pada paruh kedua abad ke 14. Khusus untuk masuk ke benteng yang hancur akibat letusan gunung api ini diperlukan biaya masuk sebesar 80 CZK untuk dewasa dan 60 CZK untuk anak dibawah 15 tahun. Kunjungan diizinkan dari jam 9 pagi sampai sekitar jam 4 atau 5 sore (tergantung musim). Hari kunjungan juga berbeda yaitu Bulan April dan Oktober dibuka hanya Hari Sabtu dan Minggu, Mei-Juni dan September buka di hari Selasa sampai Minggu, sedangkan Juli – Agustus buka setiap hari.


3. Cesky Krumlov

Desa Cesky Krumlov via worldfortravel.com

Tak lengkap rasanya jika pergi keluar ibukota tapi tidak sekalian merasakan kehidupan warga kota kecil atau bisa dikatakan pedesaannya. Nah, jika kamu tertarik untuk menyambangi kota-kota kecil di Ceko, mungkin Cesky Krumlov bisa masuk dalam pilihan. Kota ini berada di bagian Barat Daya daratan Ceko tepatnya sekitar 170 km arah Selatan dari Praha. Mencapainya dari Praha, kita harus menuju Ceske terlebih dahulu, baru kemudian melanjutkan dengan kereta api yang langsung menuju Ceske Krumlov atau orang setempat mengenalnya juga dengan nama Bohemian Crumlay.

Kota di ketinggian hampir 500 mdpl ini hanya seluas 22,16 km persegi dan dihunia 14 ribu orang ini telah dibangun sejak tahun 1253. UNESCO bahkan menjadikannya sebagai salah satu Situs Warisan Dunia sejak tahun 1992 silam. Ini artinya Kota Cesky Krumlov memang memiliki keunikan. Lantas apa saja yang bisa dieskplore?

Cesky Krumlov memiliki peninggalan sejarah budaya yang kaya. Di kota ini ada benteng bernama sama yaitu Cesky Krumlov yang dulunya sebagai istana. Didalam benteng ini juga masih ada Gereja St. Vitus dengan arsitektur gaya Gothic peninggalan abad ke 15. Taman-taman istana bergaya Rococo dan teater bergaya Boroque juga masih menjadi bagian di dalam komplek benteng yang bisa dieksplore.

Mau merasakan kemeriahan? Datanglah saat musim panas, jika kebetulan kalian datang di musim panen mawar, maka kalian bisa melihat Five-Petaled Rose Festival. Festival budaya ini akan menyulap Kota Cesky Krumlov menjadi bak desa abad pertengahan karena akan dipenuhi dengan pengrajin, seniman, musisi, dan warga lokal yang memang menggunakan kostum adat khas abad pertengahan. Mereka juga akan menampilkan tarian dan pertunjukan rakyat lain.

Ada juga Festival Musik Internasional yang biasanya berlangsung di bulan Juli hingga Agustus. Event ini akan mengundang para musisi dunia dari berbagai genre atau aliran musik. Tak cukup di dua festival saja, ada juga Festival Blues, rock, dan Soul Open Air Krumlov yang berlangsung di akhir Juni.


4. Taman Nasional Podyji
Mau merasakan tantangan lebih jauh lagi? Ya, jika kamu memang punya alokasi waktu yang banyak dan memang memburu wisata alam, tak ada salahnya juga menuju arah ter-Selatan daratan Ceko yang berbatasan dengan Negara Austria, tepatnya di Region South Moravian.


Podyji National Park via traveltipy.com

Podyji, itulah nama taman nasional yang berada di ketinggian antara 200-526 mdpl ini. Mencakup area seluas 63 km persegi, Podyji merupakan kawasan lembah dengan Sungai Dyje sebagai aliran air utama. Keindahan dari taman nasional satu ini ialah hutan alam lembab yang sangat alami. Beda musim, maka tentu nuasanyapun akan berbeda pula.

Bagi wisatawan yang mau masuk dan berkeliling, tidak ada biaya atau tiket khusus selain tentunya harus izin di gerbang masuk kawasan. Pengunjung bisa menggunakan mobil untuk melintasi hutan lebatnya. Jika kamu memang suka tantangan, memilih untuk berjalan kaki atau bersepeda juga sangat direkomendasikan. Terdapat track khusus yang sudah disediakan untuk memberi kenyamanan.


5. Adrspach
Masih mau dengan keunikan alam lain? Bergeserlah ke Timur Laut distrik Bohemia, di dekat perbatasan negara Ceko dengan Polandia. Dari Praha, jaraknya sekitar 170 km dan bisa ditempuh dengan menggunakan bus atau kereta api tujuan akhir stasiun Teplice nad Metuji.


Gerbang memasuki Adrspach via slavorum.org

Disana ada formasi bebatuan alam raksasa yang menakjubkan. Menempati area seluas 17 km persegi, kawasan ini bahkan sudah dijadikan cagar alam nasional Republik Ceko. Memasuki gerbang awal saja, dijamin pengunjung akan dibuat penasaran. Sebuah gerbang dibuat diantara dua tebing batu super tinggi. Pengunjung akan melalui lorong diantara dua tebing tersebut sebelum akhirnya melihat langsung betapa menakjubkannya Adrspach.

Memang sangat menarik, dikawasan luas terbuka pada ketinggian sekitar 550 mdpl, kalian akan melihat pemandangan berupa batu-batu super besar dan tinggi yang tersebar baik sebagian berkumpul seperti bukit ataupun terpisah-pisah. Pengunjung yang datang, bisa menikmati keunikan Adrspach dengan mengikuti jalur wisata yang sudah tersedia. Bahkan bagi pemanjat tebing, bebatuan ini juga sangat cocok dijadikan lokasi menguji kemampuan.

Tak hanya soal bebatuan alamnya, kawasan alam Adrspach juga menjadi area perlindungan elang terbesar di Eropa. Karenanya, beberapa bagian kawasan ini terlarang bagi pengunjung untuk menjaga kelestarian elang.


6. Kota Brno

Sebagian tampak udara Brno via keywordsuggests.com

Puas dengan wisata alam, mari kita kembali ke wisata kota. Kali ini kita menuju kota terbesar kedua din Ceko setelah Praha tentunya yaitu Kota Brno. Kota yang berjarak sekitar 200 km arah Tenggara Praha ini, terletak di persimpangan Sungai Svitava dan Sungai Svrata. Kota yang menjadi pusat administrasi dari region Moravia Selatan ini juga menarik sebagai tujuan wisata karena ada ratusan bangunan berarsitektur menarik, ikonik, dan bersejarah. Gedung Peradilan contohnya, bangunan ini menjadi salah satu ikon dari Brno. Kenapa mesti peradilan? Ternyata Brno memang dikenal sebagai pusat peradilan negara Ceko. Semua badan peradilan dari Konstitusi, Pengadilan Tinggi, hingga Pengadilan Administrasi berada di kota berpenduduk sekitar 400 ribu jiwa ini.

Ada juga Katedral St. Peter and Paul, sebuah bangunan tua abad 14 dan 15 dengan gaya neo-Gothic yang tercermin kuat dalam dua menaranya. Di tengah pelataran sebuah Pasar Sayur juga ada patung/fountaim yang sangat menarik bernama Parnas. Fountain ini berbentuk tumpukan batu dan dibagian atasnya nampak patung seorang tokoh. Ternyata fountain yang dihiasi air mancur ini juga sudah berusia tua karena dibangun pada tahun 1693 sampai 1695.

Masih belum puas? Sambangi juga Old Town Hall, sebuah balaikota lama Brno. Bangunan dengan menara ini juga sangat instagramable untuk didatangi. Menariknya, pengunjung juga boleh naik ke atas menara dan dari sana banyak ikon kota yang bisa dilihat.

Tak cukup disitu, ternyata Brno juga punya jam astronomi layaknya di Praha seperti yang pernah kita bahas di artikel sebelumnya. Tapi jangan bayangkan Jam astronomi di Brno ini mirip dengan yang di Praha, karena nyatanya keduanya sangat jauh berbeda. Brno Astronomical Clock yang berada di pelataran utama Kota Brno yaitu Namesti Svobody ini, justru jika dilihat hanya seperti sebuah monumen tinggi besar seperti peluru berwarna hitam. Cara membacanya pun sangat-sangat sulit bagi orang awam.

Jangan lupakan juga bahwa Brno-pun punya benteng yang juga menjadi ikon utama. Namanya Spilberk Castle. Benteng ini dibangun pada abad ke 13 dengan arsitektur gaya Gotik-Romanis oleh Raja Premyslid dan diselesaikan pada masa Raja Bohemia, Ottokar II. Lokasinya yang berada di atas sebuah bukit berpohon lebat membuat bentang ini sangat mencolok perhatian. Bagi pengunjung yang ingin datang diperkenankan dari hari Selasa sampai Minggu jam 10 pagi sampai 6 sore.


7. Kota Trebon

Masarky Square via skillzone.cz

Kota kecil di 140 km arah Selatan ibukota Praha ini juga merupakan kota kuno yang berdiri sejak abad ke 12. Kota bernama Trebon ini hanya berpenduduk sekitar 8.800 jiwa dengan sektor pariwisata dan pertanian sebagai unggulan ekonominya. Ya, kota ini juga punya lahan perkebunan yang luas bahkan memang awalnya kota ini dikembangkan dari perkebunan dan budidaya tambak ikan.

Area perkebunan menjadi satu destinasi menarik bagi wisatawan. Nuansa pedesaan yang tenang bisa menjadi tujuan yang tepat kalau kamu mau mencari atmosfer berbeda dari hiruk pikuk khas kota-kota besar Eropa.

Trebon juga punya alun-alun sebagai ikonnya. Bernama Masarky Square, pelataran memanjang yang dikeliling oleh bangunan-bangunan bertingkat dengan arsitektur khas Eropa ini menjadi lokasi favorit warga untuk berkumpul. Mereka biasa menikmati sore disana karena memang sangat nyaman dan banyak cafe untuk bersantai. Bagi turis juga sangat menarik karena cantik untuk dijadikan latar foto.


8. Kutna Hora
Sedikit lebih dekat dengan Praha yaitu sekitar 80 km arah Timur, Kutna Hora menjadi kota yang juga layak untuk disinggahi. Kota kecil yang diperkirakan sudah ada sejak abad ke 13 ini memiliki objek wisata yang cukup banyak.


St. Barbara Church via flickr.com/photos/missus_magik

Gereja St. Barbara misalkan. Memiliki arsitektur gaya gothic, Gereja Katolik Roma ini sangat terciri dari elemen meruncing di sisi kanan dan kiri bangunan. Bangunan gereja sendiri sebenarnya sudah mulai dibangun sejak tahun 1388, tetapi hingga tahun 1900an, gereja ini tidak juga terbangun sempurna. Barulah setelah tahun 1900an itu gereja ini kembali dibangun dibawah arahan arsitek J. Mocker dan L.Labler.

Gereja yang juga tak kalah bersejarah dan populer ialah Gereja Sedlec atau nama resminya yaitu The Church of the Assumption of Our Lady and Saint John the Baptist. Berarsitektur gaya baroque-gothic, gereja ini juga masuk dalam situs warisan dunia. Nampak luar, gereja ini dihiasi oleh jendela-jendela tinggi di setiap sisinya dan di dua lantainya. Gaya Gothic sendiri kental terasa di bagian depan atau pintu utama gereja sehingga tampak lebih menonjol. Dimensinya yang tinggi membuat kemegahan gereja ini semakin terasa ketika kita masuk ke bagian dalamnya. Tidak terlalu banyak ornamen dan warna, kepoloksan justru membuat interior gereja nampak megah karena menjulang begitu tinggi. Ruang utama menjadi seperti lorong yang mengagumkan.


9. Kastil Hluboka

Komplek Kastil Hluboka via wikipedia.org

Kembali dengan wisata Kastil atau Benteng, kali ini yang berada di Hluboka nad Vltavou. Kota di ketinggian 394 mdpl ini berada sekitar 140 km dari ibukota Praha dan bisa dituju dengan menggunakan bus.

Kastil Hluboka sangat direkomendasikan sebagai tujuan untuk wisata karena kastil ini dianggap sebagai salah satu yang terunik dan terindah. Dibangun pada pertengahan abad ke 13, Kastil Hluboka didominasi oleh warna putih khas kastil-kastil eropa. Bangunannya tinggi, besar, dan luas sehingga bisa dilihat dari banyak sisi dengan karakter bentuk yang berbeda-beda.

Komplek kastil juga dikelilingi oleh taman-taman yang indah dan tertata. Menyambanginya, kita seolah berada di istana-istana negeri dongeng. Apalagi kastil ini tidak terlalu padat kunjungan terutama di hari kerja sehingga kalian bisa bebas menikmati nuansa mewah bak raja dan ratu istana.

Kastil Hluboka sendiri buka setiap hari kecuali Senin dari jam 9 pagi sampai sekitar jam 5 sore. Biaya atau tiket masuknya ialah sebesar 130 CZK untuk dewasa dan 70 CZK untuk pelajar dan anak dibawah 15 tahun. Penawaran spesial juga diberikan untuk keluarga yang terdiri atas 2 orang dewasa dan maksimal 3 anak-anak yaitu biaya tiketnya hanya 320 CZK.

SUMBER
0
2.5K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan