Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

.haiyaaAvatar border
TS
.haiyaa
Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya


Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya


Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya

BANDARA adalah salah satu tempat umum yang dipenuhi banyak orang terutama oleh mereka yang hendak bepergian menggunakan pesawat terbang. Semakin banyak jadwal penerbangan dan kedatangan pesawat di suatu bandara, maka dapat dipastikan semakin banyak pula orang di sana. Oleh karenanya, bandara perlu memiliki sarana dan prasarana yang bisa memberikan kenyamanan.

Belum lama ini pemerintah China mengambil langkah besar dengan membangun Bandara Internasional Daxing di Beijing. Bandara yang digadang-gadang sebagai bandara terbesar di dunia itu dimaksudkan untuk mengurangi kesesakan bandara internasional yang sebelumnya telah ada di ibukota. Bandara ini berdiri di atas lahan seluas 1,4 juta meter persegi dimana wilayah terminal setara dengan 25 lapangan sepak bola.

Bandara Internasional Daxing telah selesai dibangun pada hari Minggu kemarin. Saat ini bandara sedang dipersiapkan untuk beroperasi penuh. Menurut jadwal, bandara tersebut sudah bisa melayani penumpang sebelum akhir September. Rencananya, bandara bisa menampung hingga 100 juta orang.

Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya

Pada tahun 2025, pemerintah China menargetkan bandara bisa melayani 72 juta penumpang dan 620.000 penerbangan setiap tahunnya. Lalu pada tahun 2040 kapasitasnya akan ditingkatkan menjadi 100 juta penumpang dan 880.000 penerbangan.

Bandara ini diharapkan dapat menyamai bandara tersibuk di dunia yaitu Atlanta di Amerika Serikat Bahkan kemungkinan bisa melampaui dalam hal menampung penumpang.

Selain untuk memberikan kenyamanan pada penumpang, bandara yang terletak 46 km ke arah selatan dari pusat kota Beijing itu dimaksudkan untuk mendukung niat China menjadi pasar penerbangan sipil terbesar di dunia pada pertengahan 2020-an. Pemerintah telah menginvestasikan sekitar USD60 Miliar untuk pembangunan.


Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya


"Ini adalah pusat transportasi terintegrasi terbesar di dunia. Bangunan terminal juga merupakan yang terbesar di dunia dan dibangun dengan struktur baja yang mulus, desain keberangkatan geladak, serta dek kedatangan ganda yang pertama di dunia,” kata Bai Henghong selaku direktur komando proyek Bandara Internasional Beijing Daxing dari Beijing Construction Group.



haiyaaa ciilaaka luuwa weelas waaa

Moga2 dibangun cukup banyak WC waaa!!???


Bandara Super Besar di China Selesai Dibangun, Intip Kemegahannya


noisscat
soljin7
rizkyerde
rizkyerde dan 6 lainnya memberi reputasi
5
4.7K
35
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan