Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sukhoivsf22Avatar border
TS
sukhoivsf22
Mau Tutup, Supermarket Giant Cuci Gudang
Sabtu, 22 Juni 2019 | 21:17 WIB

Yunisa Herawati

Photo :
Twitter @bapuuukk
Supermarket Giant tutup


VIVA – Awal tahun ini, PT Hero Supermarket Tbk mengumumkan penutupan 26 tokonya di seluruh Indonesia. Perusahaan tersebut juga melakukan pemutusan hubungan kerja atau PHK, terhadap 532 karyawan.

Namun ternyata, kabar tersebut masih ada kelanjutannya. Berdasarkan informasi yang beredar di media sosial, enam cabang dari anak perusahaan Hero, yakni Giant, bakal berhenti beroperasi.

Enam lokasi yang dimaksud, yakni Giant Ekspres Cinere Mall, Giant Ekspres Mampang, Giant Ekspres Pondok Timur, Giant Ekstra Jatimakmur, Giant Ekstra Mitra 10 Cibubur, dan Giant Ekstra Wisma Asri.

Berdasarkan penelusuran VIVA di media sosial Twitter, Sabtu 22 Juni 2019, beberapa warganet mengonfirmasi berita itu. Salah satunya, pemilik akun @bapuuukk bernama Rendy. Ia mengunggah foto spanduk pengumuman di dua lokasi Giant, yakni Cibubur dan Jatimakmur.

Dalam foto tersebut, tampak tulisan yang menyatakan bahwa toko akan melakukan cuci gudang. Alasannya, operasional toko akan dihentikan.

“Terima kasih telah menjadi pelanggan setia kami. Toko kami akan berhenti beroperasi pada 28 Juli 2019. Anda bisa berbelanja di Giant Metland dan Giant Cikeas,” tulis pengumuman di Giant Cibubur.

Sebagai informasi, selain Giant, Hero juga memiliki bisnis retail lain, mulai dari Hero Supermarket, Guardian Health and Beauty, hingga IKEA.

https://www.viva.co.id/gaya-hidup/11...nt-cuci-gudang
0
3.3K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan