Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fajraadhaAvatar border
TS
fajraadha
Hypatia, Wanita Pertama Yang Dibunuh Karena Penelitian Ilmiah


Kartini dikenal sebagai seorang wanita yang memulai gerakan emansipasi wanita di indonesia, hingga pada saat ini banyak wanita - wanita yang berprestasi yang menginspirasi dan banyak juga yang menjadi pemimpin suatu negara.

Misalnya saja wanita yang bernama katie bouman yang fenomenal ketika menjadi wanita yang berada dibalik munculnya foto lubang hitam pertama didunia. Tidak dapat disangsikan bahwa wanita sekarang sungguh memiliki kontribusi yang banyak disegala bidang.



Namun pada zaman dahulu kala, terdapat kisah tragis dari seorang wanita peneliti yang bernama hypatia lahir pada tahun 335. Hypatia adalah seorang wanita yang memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar, memiliki kecerdasan yang luar biasa dan bahkan hypatia menguasai banyak ilmu sains seperti matematika dan astronomi.

Selain seorang wanita yang cerdas, hypatia sangat terkenal sebagai seorang guru yang sangat pandai. Bahkan dikisahkan siswa dan orang - orang yang ingin belajar dan diajar oleh hypatia sampai memohon, dan hypatia memiliki banyak kelas dan banyak siswa. Karena kehebatan hypatia tersebut tentu banyak orang - orang yang iri terhadap kesuksesan yang dicapai oleh hypatia.



Orang - orang yang saat itu masih meremehkan kaum wanita, menjadi tidak terima terhadap kenyataan yang ada, dan akhirnya oleh sekelompok biarawan hypatia difitnah dan disebut sebagai ahli sihir, sesuatu yang amat sensitif pada masa itu. Karena dianggap sebagai penyihir, orang - orang tidak ada yang membantu ketika hypatia ditangkap oleh para biarawan.

Tidak cukup dengan fitnahan, hypatia bahkan diperlakukan dengan sangat tidak manusiawi. Yakni disiksa hingga sekujur tubuh lebam, bola matanya yang dicongkel dan bahkan dimutilasi oleh para biarawan yang iri tersebut. Organ yang ada ditubuh hypatia diambil serta tulang hypatia dibakar oleh gerombolan biarawan tersebut.



Sebuah kisah yang amat memilukan dari seorang wanita yang memiliki kecerdasan, kemampuan dan bakat yang cemerlang. untungnya masa sekarang sudah mulai adanya kesetaraan gender antara pria dan wanita sehingga semakin berkurangnya diskriminasi antara pria dan wanita.

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Tulisan : pemikiran TS
Gambar : google
Referensi : ini

Diubah oleh fajraadha 15-04-2019 04:37
0
2.8K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan