jamretakk.Avatar border
TS
jamretakk.
Penganguran Masih dianggap Sebelah Mata !!!


Pengangguran masih dianggap sebagian besar orang adalah orang yang gagal dalam hidup, orang yang tidak memiliki keahlian, dan orang yang malas. Namun tidakah orang orang melihat pengangguran dalam sudut pandang yang berbeda. Yaitu tentang sudut pandang susahnya mencari lapangan pekerjaan yang layak bagi mereka. Mereka yang menggelandang, yang menganggur, yang terpaksa makan dari hasil curian. Mereka tidak lain adalah korban dari kata kata diatas gan. Mereka merasa hidupnya gak berguna dan pada akhirnya mereka menjadi malas dan mereka bekerja hanya ala kadarnya saja/tidak kreatif. Jadi tanpa disadari, kitalah yang bikin mereka semua menjadi terpuruk mentallnya. Gak lain karena masing masing individu memiliki mental yang berbeda pula. Itukan salah satu pemikiran yang masih kolot.

Jadi bagaiman kita seharusnya melihat "Koin" dengan 2 sudut pandang yang berbeda, dengan begitu kita semua dapat berfikir mengapa dan kenapa. Dan tingkat pengangguran di negeri kita tercinta ini sungguhlah besar. Ada juga sarjana nganggur, Bayangkan gan ! sarjana kok nganggur, Karena mungkin dia emang salah fakultas, atau memang lagi gak beruntung. Walaupun begitu kita jangan pasrah begitu aja dong. Kalau tingkat lapangan kerja sedikit,, Kita harus bikin lapangan kerja baru, Agar tentunya banyak penganggur yang menjadi pekerja produktif.

Gua sendiri sempat pernah ketemu anak jalanan yang merantau dari kota sebelah tempat gua. Dia naik bus cuma bermodal ngamen dan baju serta celana compang. Dia bener bener gak ada gitar atau alat musik penunjang ngamen lainnya. Walau cuma seperti itu suaranya lumayan bagus. Gua ketemu dia orang itu di Alun-Alun kota gua, Purwokerto(Yang purwokerto komen dehhh)emoticon-2 Jempolemoticon-Ngakak. Dia tidur di gudang penyimpanan alfamartt dekat situ. Pertama ketemu dia bener bener kedinginan karena kebetulan abis badai, dan gua sendiri liat kasian bener tuh orang gan. Udah bajunya basah, diaorang belum makan lagi, Suren dia tuh gan. Kaki, mulut, tangan semua bergetar menggigil serta mengharapkan sesuap makanan. Namun apa daya gan, Kaum proletar kaya gua mana ada duit banyak, Akhirnya cuma gua kasih 3 batang rokok beserta koreknya.

Gua gak tanya secara rincinya kenapa dia nggelandang, kenapa dia putus sekolah, orang tuanya dimana, dan mengapa kok sampe gitu hidupnya. Karena menurut gua itu kontent yang sensitif. Jadi sebenarnya dia punya bakat banyak, Nyanyi lumayan merdu, Dia pinter gan, bisa benerin korek api gua yang macet kala itu. Tapi dia putus sekolah dan persepsi gua paling lagi lagi tentang biaya sekolah yang mahal.

Nah jadi sebenarnya ada banyak faktor yang mempengaruhi mengapa kok banyak pengangguran di negeri kita.
  1. Kurangnya lapangan pekerjaan.
  2. Minimnya koneksi seseorang akan referensi.
  3. Keterbatasan hidup yang bikin orang putus asa.
  4. Cercaan orang yang bikin individu merasa down mentalnya.
  5. Dan juga ketakutan untuk memulai bisnis/pekerjaan
    • Menambah Intensitas Penyelenggaraan Bursa Kerja

  6. Bursa Kerja atau nama lainnya Jobfair, merupakan ruang untuk mempertemukan para pencari kerja dengan lapangan kerja yang sesuai dengan kemampuan yang mereka miliki. Dalam kegiatan ini akan terjalin komunikasi antara perusahaan dengan pencari kerja yang dapat memiliki kemungkinan dapat berlanjut dengan direkrutnya pencari kerja di perusahaan tersebut. Penyelenggaraan bursa kerja atau jobfair dapat dilakukan di kampus-kampus untuk tujuan merekrut fresh graduate, di tempat-tempat umum untuk memperluas jangkauan para pencari kerja.
    1. Mengadakan Pelatihan Kerja

  7. Meningkatkan kemampuan para pencari kerja dapat dilakukan dengan mengadakan pelatihan kerja. Pelatihan kerja merupakan cara untuk mendapatkan, meningkatkan, dan mengembangkan kemampuan untuk mencari kerja sebab semakin banyak kemampuan (bakat) yang dimiliki maka semakin mudah pula seorang pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan.
    1. Meningkatkan Mutu Pendidikan

  8. Selain dibekali dengan keterampilan, para pencari kerja pun harus memiliki dasar pendidikan yang memadai. Mengenyam pendidikan minimal 12 tahun semestinya sudah menjadi suatu keharusan karena itu merupakan pendidikan dasar. Persaingan dalam mencari pekerjaan semakin ketat maka apabila hanya memiliki pendidikan dan keterampilan seadanya tentu akan sulit dalam mendapatkan pekerjaan. Dalam proses mengenyam pendidikan akan diajarkan bermacam-macam ilmu pengetahuan dan berbagi pengalaman yang diberikan oleh pengajar kepada siswa. Sistem pendidikan yang diterapkan pun perlahan harus berubah kearah yang lebih baik bahkan sangat bagus apabila dapat berorientasi dengan sistem pendidikan di Negara maju.
    1. Menggalakkan Transmigrasi

  9. Transmigrasi atau perpindahan penduduk dari suatu tempat yang padat dihuni penduduk ke tempat yang masih jarang dihuni penduduk. Adanya lapangan pekerjaan yang lebih banyak di lahan padat penduduk juga merupakan faktor penyebab terjadinya kepadatan penduduk. Tujuan dilakukannya transmigrasi ini selain untuk meratakan jumlah penduduk yakni untuk meratakan dan memanfaatkan potensi SDM yang ada, sehingga dapat menekan jumlah angka pengangguran.
    1. Meningkatkan Daya Kewirausahaan

  10. Untuk mengalihkan masalah jumlah lapangan pekerjaan yang tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja, maka dapat dilakukan dengan meningkatkan jumlah wirausahawan. Dalam meningkatkan jumlah wirausahawan diperlukan adanya penyuluhan, pelatihan, dan pemberian modal atau pinjaman untuk membangkitkan semangat masyarakat agar berani memulai suatu usaha. Kehadiran wirausaha dapat menyelamatkan perekonomian Negara dan membantu cara mengatasi masalah pengangguran. Tak hanya itu saja, bentuk wirausaha yang sukses pun dapat menjadi faktor pendorong terjadinya perdagangan internasional.
    1. Melakukan Debirokrasi dan Deregulasi

  11. Debirokrasi adalah perubahan pada struktur kepemerintahan yang bertugas untuk menangani suatu bidang yang bersifat pengurangan jumlah pegawai. Sementara, deregulasi adalah berubahnya struktur kepemerintahan yang mengarah pada penyederhanaan peraturan. Dilakukannya debirokrasi dan deregulasi yakni untuk memicu tumbuhnya jenis-jenis investasi atau usaha baru yang dapat menciptakan lapangan pekerjaan.
    1. Menggalakkan Program Keluarga Berencana (KB)

  12. Program keluarga berencana yakni adalah program yang dijalankan pemerintah dengan tujuan untuk menekan laju pertambahan penduduk. Indonesia merupakan Negara dengan jumlah penduduk yang tinggi maka menggalakkan program keluarga berencana adalah salah satu langkah yang tepat. Banyaknya jumlah anggota sama dengan semakin banyak pula kebutuhan yang harus dipenuhi, apabila pekerjaan yang dilakukan tidak mendapatkan penghasilan yang setimpal yang cukup untuk memenuhi kebutuhan (kebutuhan pokok, pendidikan, dan lain-lain) anggota keluarga maka hal ini dapat memicu pertambahan pengangguran.
    1. Memberikan Bantuan dari Segi Psikologis

  13. Mental seorang pengangguran tentu berbeda dengan mental orang yang memiliki pekerjaan atau karir yang tetap. Pengangguran akan cenderung merasa rendah diri, mudah putus asa, dan merasa enggan untuk berbaur di masyarakat. Hal ini terjadi lantaran pandangan terhadap pengangguran yang salah. Pengangguran bukanlah pelaku kejahatan namun pengangguran adalah orang yang memiliki kendala atau kesulitan dalam menemukan pekerjaan yang tepat atau orang yang sulit merintis karirnya.Maka, bagi masyarakat yang mengetahui ada pengangguran di lingkungannya sebaiknya diberikan semangat atau motivasi untuk tetap berusaha mencari pekerjaan atau berupaya membangun usaha sendiri (wirausaha) dengan cara ini pengangguran tidak merasa dikucilkan dari lingkungannya dan dapat menekan niat negatif yang mungkin timbul seperti mencuri atau menipu. Adanya bentuk kepedulian lainnya ini pun merupakan faktor pendorong terjadinya hubungan sosial di masyarakat, sebagai berikut:
    • Meningkatkan Ekspor dan Menekan Impor.
    • Meningkatkan Investasi.
    • Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi.
    • Memperbanyak Proyek-proyek Umum.
    • Menstabilkan Politik.
    • Menambah Kerjasama dengan Negara lain.
    • Meningkatkan Daya Beli Masyarakat.

  14. Sumber : https://materiips.com/cara-mengatasi...h-pengangguran

Makasih udah berkunjung ke thread gua, Jangan lupa komen untuk diskusi dalam hal ini agar wawasan kita semakin luas ganemoticon-Sundulemoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempolemoticon-Wow


2
1K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan