.hadesAvatar border
TS
.hades
[COC Travellers]Travelling White Shoes:Menapaki Prime Meridian Di Greenwich#AslinyaLo
Selamat sore Agan Sista tersayang emoticon-Kiss
TS yang suka pake sepatu putih buat jalan-jalan datang lagi nih, mudah-mudahan ga bosan ya ketemu TS, hehehe.

Agan sista pasti sering dengar istilah GMT alias Greenwich Meridian Time, kan? Sudah tau kan tentang pembagian meridian bumi, hemisfer timur-barat dan sebagainya? Kalau belum, cari tau sendiri ya emoticon-Ngakak (S), karena di sini TS ga akan memberikan kuliah tentang GMT emoticon-Big Grin, melainkan mau sedikit berbagi pengalaman TS mengunjungi kota Greenwich beberapa waktu yang lalu; plus sedikit tips yang semoga berguna buat bekal agan sista kalau mau ke sana nantinya.
Spoiler for GMT:


Jadi apa yang sangat spesial tentang kota ini adalah bahwa di kota ini terdapat prime meridianatau garis bujur 0 derajat, sesuai dengan kesepakatan ahli astronomi dan geografi dunia pada tahun 1884. Waktu di  prime meridian ini juga merupakan acuan waktu yang digunakan di seluruh dunia.

Ok, cukup tentang meridiannya yah, sekarang tentang jalan-jalannya emoticon-Big Grin
Untuk dapat mengunjungi prime meridian, kita harus pergi ke Royal Observatory yang terletak di Greenwich. Greenwich sendiri masih termasuk dalam area Greater London, sekitar 20 menit perjalanan menggunakan kereta bawah tanah. Sebenarnya ada beberapa mode transportasi ke sana, bisa seperti TS pakai tube, bisa juga menggunakan bus, taksi, kereta api atau naik feri menyusuri sungai Thames.
Kalau menurut TS sih, dari segi efektivitas waktu dan biaya, memang paling enak pakai tube aja.
Spoiler for tube map:

 
TS kesana melalui jalur Jubilee line, berhenti di Canary Wharf, lalu berganti naik DLR menuju ke Greenwich. Nah, buat agan sista yang suka cuci mata liat eksmud-eksmud ganteng dan cantik, boleh tuh main ke canary wharf ini sekitar waktu makan siang atau pulang kantor emoticon-Ngakak (S)
Spoiler for canary wharf:


Untuk ke Royal Observatory, sebenarnya stasiun terdekat adalah Cutty Sark/Maritime Greenwich. Tapi menurut TS, lebih baik turun di stasiun Greenwich, dilanjutkan berjalan kaki ke Greenwich Park, tempat dimana terdapat Royal Observatory.Ga jauh kok jalannya, sekitar 1,5 km lah. Nah kenapa mendingan agak jauh, karena di sembari jalan nanti kita juga bisa melihat pemandangan dalam kota Greenwich yang cantik itu. Jangan lupa mampir ke greenwich market ya, katanya di sana banyak jajanan dan barang-barang unik. Sayang sekali TS ga sempat ke sana emoticon-Frown

Spoiler for dalam kota greenwich:

Spoiler for pasar Greenwich:

lihat niy pasarnya, udah tua kan. Makanya must see banget emoticon-Big Grin

Setelah berjalan kaki kurang lebih 15 menit, sampailah TS di Greenwich Park. Royal Observatory terletak di puncak bukit di tengah taman. Lumayan juga lho perjalanan mendakinya gan sis emoticon-Big Grin

Utk masuk ke dalam observatory, dipungut biaya GBP 13.5.Oh ya, saran TS, sebaiknya beli semacam tiket terusan untuk mengunjungi obyek-obyek wisata terkenal di London, jadi jatuhnya lebih hemat.

Di dalam kita akan diberi perangkat audio untuk mendengarkan informasi lebih seksama. Tapi TS malas pakenya, lagipula di berbagai penjuru tersedia papan informasi kok.

Spoiler for di dalam:


Di dalam observatory terdapat beberapa ruangan/bangunan. Tapi tentu saja yang paling menarik perhatian pengunjung adalah garis membentang berwarna keemasan yang menandakan bahwa di situlah prime meridianberada.

Spoiler for prime meridian:


Tips dari TS, pasti banyak yang ingin berfoto di depan penanda utama ini. Supaya fotonya ga terlalu sesak-sesakan dan mengurangi kemungkinan photobomb, sebaiknya agan sista datang agak sorean, sekitar jam 4an, karena observatory tutup jam 5.30 sore. Tapi datang nya jangan terlalu mepet juga ya, karena loket masuk sudah ditutup pukul 5 sore.

Setelah berfoto di prime meridian, saatnya kita menjelajahi seluruh observatory. Ada sebuah ruangan kecil yg berisi camera obscura, yaitu semacam alat yang memanfaatkan fenomena optik sehingga dapat memproyeksikan obyek pengamatan ke sebuah permukaan.
Spoiler for camera obscura:

Ini hasilnya. Kita dapat melihat pemandangan di Greenwich Park dan tepian sungai Thames.


Selain itu ada juga Flamsteed house dimana kita bisa melihat perkembangan sejarah astronomi Inggris maupun perkembangan pengukuran waktu.

Spoiler for flamsteed house :


Ada juga Transit Circle Room, dimana terdapat teleskop Transit Circle Airy. Teleskop inilah yang digunakan untuk memantau keadaan langit pada tahun 1851 sehingga bisa didapatkan informasi mengenai posisi bumi di antariksa dan perkiraan waktu di bumi, yang menjadikan Greenwich dipilih sebagai lokasi prime meridian.
Spoiler for Airy transit:


Dan jangan lupa berfoto di depan Shepherd clock yang fenomenal itu, yang menunjukkan tepat waktu GMT. Jam ini terletak di depan pintu gerbang observatory.
Spoiler for Jam:

btw, agan sista melihat "sesuatu" ga dari gambar ini? Ini fotonya TS ambil pada tanggal 13 september sekitar pukul 5 sore waktu London.
 
Setelah puas berkeliling observatory, saatnya kita memanjakan diri dengan pemandangan cantik yang ada di luar. Berhubung di tempat tinggal TS di mamahkota Indonesia ga banyak taman-taman indah dimana kita bisa bebas bercengkrama, tentu saja TS sangat bahagia bisa mendapatkan kesempatan duduk-duduk cantik di tengah taman, dengan suasana sejuk dan viewyang menakjubkan.
Spoiler for taman:


Puas mengabadikan pemandangan dari puncak bukit, TS turun untuk bersantai di tengah taman.
Spoiler for taman:

Saran TS, sebaiknya agan sista bawa bekal makanan ke sini, jadi bisa piknik di tengah taman deh sampai matahari terbenam, kira2 pukul 7.30 malam.

Setelah puas bersantai di taman, TS memutuskan pulang melalui stasiun yg lebih dekat, yaitu maritime greenwich. Di kejauhan terlihat penampakan Cutty Sark. Sebenarnya TS ingin mengamati lebih dekat, tapi berhubung hari sudah sangat sore, TS cukup puas melihat dari kejauhan. Lagipula, kalau berbicara tentang kapal besar nan tangguh mengarungi samudra, toh kita juga punya Pinisi emoticon-Big Grin

Di dekat stasiun ternyata ada toko permen yang terkenal itu, Hardy's sweetshop. TS rasanya sudah sering mendengar ttg toko ini dari beberapa buku cerita yang pernah TS baca maupun film yg pernah TS tonton. Tentu saja TS tidak menyia-nyiakan kesempatan ini untuk masuk dan membeli permen dong emoticon-Big Grin
Spoiler for hardy's:


Nah, begitulah sekelumit cerita TS menjejakkan kaki di garis meridian 0 yang terkenal itu. Terima kasih sudah membaca dan nantikan kisah TS selanjutnya yah.
:terimakasih

Sumber dan foto: pribadi

 
Diubah oleh .hades 02-10-2018 02:30
tata604
tata604 memberi reputasi
1
4.4K
53
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan