c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Acara Sampah !! Menjadi Kontent Yang Disuka Televisi Zaman Now





Menonton TV !! Sudah menjadi bagian dari kehidupan modern Televisi menjadi hiburan terkini para millenial dan juga kaum ibu yang lebih banyak diam di rumah untuk mengasuh anak tercinta.



Namun sangat disayangkan kontent yang dihasilkan sajian pertelevisian Indonesia semakin terdegradasi, entah itu untuk menarik minat banyak orang atau memang para kru televisi sudah kehabisan ide kreatif. Tayangan sinetron pun seakan tak lagi mendidik, dahulu banyak kontent tentang kesederhanaan tapi kini sudah berubah dengan kontent pemuda yang kaya raya, seakan - akan hidup ini mudah dan bisa bergaya ala anak jalanan.



Acara humor pun kini tersaji dengan trik yang dipaksakan seakan para pelawak sudah bingung untuk menarik perhatian, maka bintang tamu cantik dan aduhai pun diundang untuk meramaikan banyak acara lawak yang sudah berkurang lucunya, karena lawakan menghina lebih banyak di keluarkan dibandingkan lawakan cerdas khas srimulat dan sebagainya. Tak jarang orang melihat lawak saat ini kurang berkembang tak ada regenerasi lawak, hanya mengandalkan fisik tubuh untuk menjadi pelawak nampaknya hal yang mustahil untuk bisa bertahan lama menjadi pelawak legenda.



Kemudian kontent televisi saat ini juga banyak kontent yang tak mendidik, talk show pun terlihat jadi ranah gosip dan juga membuat pemirsa diajak menanggapi aib yang terbuka di dunia para selebritis. Bahkan ada juga talk show settingan dengan mengundang ustad sebagai bagian dari acara dengan memberikan komentar, sayang ustad pun kini dibayar untuk tenar.



Lalu bukan itu saja tayangan berita yang dahulu terlihat formal dan terkesan serius, kini dibawa santai dengan pakaian pun juga terlihat semi formal. Bahkan diantara pembawa berita terlibat komunikasi yang lebih jenaka, kembali lagi sesekali berita pun dibuka dengan sebuah gosip terkini. Tidak ada yang salah dengan berita yang lebih santai, namun nampaknya kontent berita yang serius kini menjadi hambar karena tak ada wajah pembawa berita yang terlihat lebih formal karena ranah berita biasanya disuguhkan lebih serius.



Kontent televisi saat ini memang tak selamanya jelek terutama ada beberapa kontent untuk pendidikan anak seperti laptop si unyil, si bolang, bahkan otan. Namun acara serupa nampaknya tidak ada setelah televisi pendidikan Indonesia tergusur zaman maka hilang pula keinginan pihak televisi untuk mencerdaskan bangsa.

Bahkan setelah MTV menghilang dari televisi, kontent acara musik lebih senang liveshow dengan kualitas yang murahan. Bahkan hostnyapun banyak sekali, seakan akan ingin merubuhkan panggung. Namun lucunya banyak yang suka...

Kontent gosip, talk show, banyak juga yang menghadirkan kontent sampah, itulah dunia bisnis. Namun saya hanya menyalahkan penonton yang memang rating acara sampah rata-rata ratingnya memang tinggi, entahlah mungkin zaman sudah berganti begitu juga kontent televisi. Terlebih lagi ketika internet semakin merajalela banyak orang menonton televisi hanya disaat tertentu.



Terlebih lagi di kota besar hidupnya dihabiskan tanpa ada televisi, baik para pelajar yang sekolah maupun para pegawai yang bekerja. Apalagi tv kabel sudah banyak yang murah, kontent televisi lokal pun hanya sebagai penghias layar di menu saja.

Apa kalian masih suka nonton TV ? Seruppuutt ahhh..

emoticon-coffee

https://www.hipwee.com/feature/tv-du...esia-saat-ini/

Opini c4punk@2018





Diubah oleh c4punk1950... 12-11-2018 15:34
tahubulatgury12
tahubulatgury12 memberi reputasi
3
15.7K
188
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan