powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Risin, Racun Di Sekitar Kita Yang Lebih Mematikan Dari Sianida

Selamat pagi, siang, sore, petang, dan malam kawan - kawan kaskuser semua yang baik hati. Bertemu kembali di thread sederhana ane.
emoticon-Nyepi




Selasa (2/10) yang lalu, Kantor Kepresidenan Amerika Serikat, Gedung Putih gempar. Penyebabnya pada hari itu mereka menerima surat yang diduga berisi racun. Surat tersebut ditujukan untuk beberapa petinggi negara, termasuk Presiden Donald Trump dan Menteri Pertahanan Jim Mattis serta kepala Angkatan Laut Laksamana John Richardson.

Di kutip dari New York Timessurat berisi racun tersebut sebenarnya telah diterima pada Minggu (30/9). Namun sebelum surat sampai pada para petinggi negara, surat - surat tersebut lebih dulu diperiksa oleh FBI. Hasilnya mereka menemukan racun dalam surat tersebut. Beruntung, surat - surat tersebut belum sampai pada pejabat yang dituju.


Ini bukanlah kali pertama percobaan pembunuhan yang dilakukan kepada pejabat di Amerika Serikat menggunakan racun risin. Jauh sebelumnya, pada November 2003 Presiden George W. Bush juga pernah di kirim paket yang sama. Beberapa bulan sebelumnya, elit politik dari Partai Republikan juga mendapat paket serupa.

Presiden Barack Obama pun juga bernasib sama. Ia mendapat kiriman paket berisi racun risin pada 17 April 2013. Satu bulan setelahnya, ia kembali mendapatkan paket yang sama. USA Today menyebut teror risin tersebut di lakukan oleh salah seorang aktris bernama Shannon Ricardson. Berkat tindakannya tersebut, sang artis di ancam hukuman 18 tahun penjara.


Lalu pertanyaannya, apa sih sebenarnya risin itu? Dan seberapa berbahayakah risin bagi manusia? Risin merupakan racun yang terbuat dari biji jarak. Dalam setiap biji jarak mengandung beberapa persen risin. Biji jarak sendiri tidak berbahaya jika masih ada kulitnya, tapi jika kulitnya terkelupas dan tidak sengaja tertelan maka akan sangat berbahaya, dan bahkan akan mengancam jiwa.

Belum lagi jika biji jarak ini sudah di ekstraksi menjadi risin, tingkat mematikannya akan lebih tinggi lagi. Dikutip dari Populer Science, racun risin seukuran beberapa butir garam saja bahkan bisa membunuh orang dewasa. Lebih mengejutkannya lagi, daya racun risin murni bahkan 6.000 kali lebih mematikan jika di banding racun sianida sekalipun. Racun ini juga 12.000 kali lebih mematikan ketimbang racin ular derik.


Saking mematikannya, risin akan membunuh orang yang terpapar meski hanya dengan menghirupnya. Ia akan menghentikan sistem pernapasan orang yang terpapar. Dalam kurun waktu 36 hingga 48 jam yang bersangkutan akan meninggal karena kekurangan oksigen. Jika tertelan, risin akan menyebabkan pendarahan lambung dan usus serta kegagalan hati dan ginjal.

Lebih mengerikannya lagi, orang yang terpapar risin tidak akan langsung merasakan gejalanya sehingga akan lebih susah untuk ditangani. Racun ini juga belum ada obat penawarnya. Satu - satunya cara jika ada yang tertelan racun ini adalah dengan memompanya agar racun ini tak sampai ke sistem gastrointestinal.







Disclaimer : Asli tulisan TS
Referensi : Ini dan Ini
Sumur Gambar : Om Google






Diubah oleh powerpunk 10-10-2018 00:33
terjengkang
terjengkang memberi reputasi
1
6.9K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan