venomwolfAvatar border
TS
venomwolf
Demokrat Sindir Survei SMRC soal Kinerja Jokowi Ungguli SBY
VIVA – Lembaga survei Saiful Mujani Research and Conculting atau SMRC merilis hasil terbaru yang menyatakan kepuasan masyarakat atas kinerja Joko Widodo lebih tinggi dibanding era Susilo Bambang Yudhoyono. Elite Partai Demokrat pun memberikan respons atas survei ini.

Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean mengatakan, saat SBY yang juga ketua umum Partai Demokrat sebagai Presiden RI ke-6, media selalu kritis pada pemerintah.

"Dulu, zaman SBY, media selalu kritis kepada pemerintahan SBY dan tidak pernah SBY memanggil lembaga-lembaga survei ke istana," kata Ferdinand melalui pesan singkat, Senin 8 Oktober 2018.
Ia mengklaim, SBY fokus mengurusi rakyat. Bahkan, SBY tidak pernah mengurusi lembaga survei dan tidak pernah menekan media untuk memberitakan opini pemerintah.

LIHAT JUGA
Jokowi Hari Ini Bakal Hadiri Rakernas IWAPI di Padang
Sandiaga Uno Senang Ketemu Tempe Sebesar iPad
Datangi Pesantren, Ma'ruf Amin Bantah Diam-diam Lakukan Kampanye

"Media bebas, mereka era SBY. Mungkin perbedaan itulah yang membuat hasil survei sekarang hasilnya berbeda dengan survei era SBY," ujar Ferdinand.
Sebelumnya, Direktur Eksekutif SMRC, Djayadi Hanan mengungkapkan, sebanyak 73,4 persen masyarakat cukup puas terhadap kinerja Presiden Jokowi. Bahkan, bila dibandingkan dengan pemerintahan SBY pada 2008, kepuasan masyarakat saat itu lebih rendah, yakni sebesar 56 persen.

Dalam survei ini, populasi survei antara seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilu dengan metode multistage random sampling sebanyak 1.220 responden. Sementara itu, margin of error kurang lebih 3,05 persen. Survei ini dilaksankan 7-14 September 2018.

https://www.viva.co.id/berita/politik/1082219-demokrat-sindir-survei-smrc-soal-kinerja-jokowi-ungguli-sby

https://www.riaumandiri.co/read/detail/63881/gerindra-sebut-kubu-sebelah-lobi-prabowo-untuk-tak-keras-kritisi-pemerintah


https://www.inews.id/news/read/272597/kubu-prabowo-biarkan-jokowi-jadi-presiden-versi-lembaga-survei


ane mah emoticon-Ngakak (S) aja deh, mabok air kobokan kaki mamak banteng emang bikin otak cacat emoticon-Busa
0
1.1K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan