c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
3 Olahan Dari Susu Yang Bisa Dibuat Sendiri Di Rumah


Kali ini kita akan membahas tentang "Susu", pastinya masalah susu juragan dah pasti tau nih atau ada yang belum tau bahwa susu bukan hanya untuk diminum loh !!



( Masa sih Punk ?? ) tuhkan banyak yang ga percaya kalau susu bisa diolah menjadi berbagai macam produk, pastinya kalian akan tegoda untuk membelinya karena memang khasiat dari susu itu banyak, terlebih lagi Air Susu Ibu yang sangat penting buat Bayi. Bayangkan bila juragan tidak diberikan susu ketika kecil pastinya tidak akan tumbuh dengan sehat dan ngaskus saat ini, nah olahan dari susu apa saja ? Yuk lah kita bahas di artikel sederhana ini.

Sabun Susu



Sabun susu memang masih jarang diketahui oleh masyarakat selain harganya lebih mahal dari sabun biasa namun mempunyai banyak kelebihan.

Kelebihan sabun susu sapi ini tidak membuat kulit menjadi kering. Karena tidak mengandung sodium laureth sulphate (SLS), atau sering disebut sebagai bahan baku deterjen.

Namun sabun susu bisa di produksi dari bermacam mamalia selain sapi seperti kambing atau domba, tapi yang paling dominan sabun susu di produksi dengan susu sapi.

Nah cara membuatnya tentunya kalian harus menyiapkan beberapa hal yang di perlukan seperti,

Bahan :

Minyak kelapa (coconut oil) 120 gr
Minyak sawit (palm oil) 120 gr
Minyak zaitun (olive oil) 60 gr
Naoh 114 gr
Air 45 gr
Susu 10 gr
Pewarna makanan (optional)
pewangi (optional)

Alat - alat yang digunakan :

Masker
Sarung tangan
Mixer
Panci steanlis steel
Cetakan
Solet
Timbangan digital
Kertas minyak

Cara membuat

1. Timbang semua bahan sesuai resep
2. Masukkan Naoh ke air, sedikit demi sedikit, pelan-pelan sambil diaduk dengan sendok steanlis.

Jangan lupa pakai masker, supaya uap yang muncul tidak terhirup. setelah larut tunggu hingga suhu turun sampai suhu ruang. sisihkan

3. Campurkan semua minyak (kelapa, sawit, zaitun) ke dalam panci
4. Setelah semua siap, masukkan larutan Naoh ke dalam campuran minyak
5. Mixerlah, hingga mengental. Apabila sudah mengental masukkan susu kemudian, mixer
6. Cetak ke dalam cetakan yg sudah disiapkan, jangan lupa dilapisi kertas minyak.
7. Tunggu hingga mengeras, potong2 sesuai selera

Sumber : http://hernawanmulyakkn-ppm.blogspot...-sapi.html?m=1


Kerupuk Susu



Nah mungkin agan akan berfikir susu hanya dijadikan olahan makanan yang bersifat cair atau bubuk, namun ada olahan susu yang rasanya renyah dan krispi. Tentu saja kerupuk susu, bagi agan yang baru tahu bahwa susu bisa diolah menjadi kerupuk semoga artikel ini bisa menambah wawasan kalian, atau agan ingin wira usaha menjual produk kerupuk susu ? Silahkan saja asalkan bahanya yang berkualitas ya gan.

Bagaimana cara pembuatannya yuk kita tengok sedikit bagaimana membuat keupuk susu ya gan. Pertama agan harus siapkan bahan-bahannya, ini dia nih gan.

2 liter Susu pecah atau disebut juga susu segar atau susu mentah.
1 kg tepung terigu
1 kg tepung tapioka
5 butir telur ayam
10 gr baking powder
Bumbu sesuai selera, terdiri dari ulekan bawang putih, kemiri, dan garam.

Kemudian peralatan yang diperlukan secara umum adalah alat-alat masak seperti baskom, kompor, panci, pisau, plastik kemasan, alat kemasan segel (misal pakai mesin seal atau pakai api lilin), dan peralatan penunjang masak lainnya.

Setelah bahan dan alat siap inilah tutorial singkat cara membuat kerupuk susu,

Seluruh bahan dicampur dalam satu wadah dan diaduk hingga rata dan tidak lengket. Setelah proses pembuatan bahan mentah adonan kerupuk tersebut selesai, langkah berikutnya adalah mengukus selama 1-2 jam. Kemudian diamkan adonan yang telah matang tersebut selama semalam untuk menjadikannya lebih padat.

Langkah selanjutnya adalah memipihkan adonan menjadi tipis-tipis dan dipotong sesuai selera, kemudian dijemur di bawah terik matahari hingga kering.

Setelah kering goreng kerupuk mentah tersebut dengan api sedang, kemudian setelah ditiriskan siap dibungkus dengan plastik kemasan agar tetap renyah dan siap dipasarkan dan tentu saja kerupuk ini lebih sehat ya gan.

Sumber : https://www.kerjausaha.com/2013/11/u...upuk-susu.html


Permen Susu



Olahan susu lainnya adalah permen susu, pastinya hal ini sangat disukai oleh anak-anak ya gan. Nah sebenarnya, cara membuat permen susu berdasarkan reaksi karamelisasi yaitu reaksi kompleks yang menyebabkan terjadinya perubahan bentuk dari gula menjadi bentuk amorf yang berwarna coklat. Dengan bahan dasar gula dan susu yang dipanaskan sampai seluruh air menguap sehingga cairan yang ada pada akhirnya adalah cairan gula yang lebur. Apabila keadaan telah tercapai dan terus dipanaskan sampai suhu melampaui titik lebur, maka mulai terjadi bentuk amorf berwarna coklat tua.

Pemanasan pada susu merupakan salah satu tahapan pembuatan permen susu. Pemanasan dengan suhu yang tinggi akan mempengaruhi flavor, odor, viskositas dan lemak. Flavor dan odor berubah disebabkan oleh pengaruh panas terhadap protein dan laktosa susu. Viskositas akan berkurang pada suhu pasteurisasi dan akan bertambah pada suhu mendidih. Pengaruh lain dari pemanasan tinggi adalah terbentuknya warna coklat karena terjadinya reaksi antara amino group (protein, asam amino,peptida) dengan gula, reaksi ini disebut reaksi Maillard.

Nah sekarang apa saja yang harus di persiapkan untuk membuat permen susu,
Untuk alatnya agan harus sediakan hal yang ada di bawah ini :

Kuali atau Wajan atau Penggorengan
Sutil kayu atau Pengaduk kayu
Pemanas
Cetakan
Timbangan


Kemudian bahan-bahan yang harus tersedia adalah,


susu segar : 2 liter
gula pasir sekitar 20% : 400 gram
agar-agar : 1 gram

Setelah siap semua inilah cara membuat permen susu secara sederhana,

Menguapkan air susu dengan memanaskan susu sampai volume tinggal setengah bagian kemudian mulailah dengan mendinginkan adonan yang hangat.

Lalu masukkan agar-agar, dan gula pasir lalu kembali proses mengentalkan adonan dengan memanaskannya kembali.

Setelah kental tuang adonan permen kedalam cetakan lalu biarkan suhu adonan permen sampai hangat. Adonan pun sudah jadi permen dan siap untuk mengiris permen yang sudah jadi semasih hangat.

Terakhir mengemas permen setelah dingin bentuknya disesuaikan dengan kreatif kita.

Permen susu pun siap untuk dipasarkan, atau di makan untuk keluarga di rumah dan dibagikan kepada tetangga.

Sumber : http://bongkreck.blogspot.com/2014/0...-susu.html?m=1

Itulah 3 olahan dari susu yang bisa dibuat secara sederhana dan di jual untuk mendatangkan rupiah. Bagaimana gan apa agan tertarik membuatnya ? Monggo seruupuutt dolo



c4punk@2018


Diubah oleh c4punk1950... 12-09-2018 17:56
1
9.6K
91
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan