Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

.nona.Avatar border
TS
.nona.
Lucu !! Produk Yang Mirip Dengan Brand Ternama


Nah guys apakah kalian mendengar Obama Fried Chicken atau Borio nama-nama barang tersebut adalah nama yang dianggap bajakan oleh banyak orang. Nah, selain 2 barang tersebut ternyata masih ada barang bajakan yang dianggap meniru produk orang lain yang telah populer, bahkan saat ini banyak barang yang sangat mirip dengan nama berbeda beredar di pasaran.

Paatinya kalian akan geleng-geleng kepala karena produk unik berikut ini menggambarkan betapa miripnya barang-barang tersebut dengan barang aslinya. Entahlah mungkin barang bajakan tersebut tak sengaja mirip dengan aslinya, hingga akhirnya mendapatkan cap barang bajakan oleh penduduk dunia, barang apa saja itu ?

1. Michael Alone



Michael Alone bisa juga disebut McDonald’s versi China, mengapa bisa disebut demikian karena logo yang dipakai Michael Alone mirip dengan logo yang digunakan oleh McDonald’s. Namun, satu hal yang membuat logo diantara keduanya berbeda ialah bila McDonald’s memiliki logo berhuruf ‘M’ maka Michael Alone dibalik menjadi ‘W’. Nah gimana apa kalian pernah menikmatinya ?

2. Borio



Nah, untuk kalian penikmat kue pastinya gak asing lagi sama kue Oreo, bukan. Kue yang memiliki banyak penggemar ini ternyata memiliki saingan dimana saingannya memiliki nama yang hampir sama dengan Oreo yakni Borio. Walau sangat mirip tapi yang jelas kenikmatan yang ditawarkan masih belum bisa menggeser kedudukan Oreo ya guys.

3. Dolce & Banana



Nah melihat lambang ini pastinya kita kenal dengan nama Dolce & Gabbana ternyata merk dari kaos-kaos alias baju ini memiliki merk yang hampir sama.
Nama tersebut adalah Dolce & Banana, meski produk atau barang yang dijualnya tak semahal dengan yang ada di Dolce & Gabbana tapi merk unik ini telah banyak menarik perhatian dari banyak orang di dunia, apa kamu ingin membelinya.


4. NOKLA



Bila kalian penggemar ponsel Nokia pastinya saat itu menjadi ponsel yang merajai dunia hingga harganya pun cukup mahal dipasaran, namun bagi yang kantongnya tak sampai namun ingin bergaya ada produk Nokla yang sangat mirip dengan aslinya.

5. Pizza Huh



Pizza huh logonya sama dengan pizza hut walau sama-sama produk yang menjual pizza namun olahannya tentu saja berbeda ya guys. Bagaimana apakah kalian ingin memesan kembarannya pizza hut.


6. Polystations



Pernahkah kalian melihat produk tersebut ? sangat mirip dengan Playstations ya guys tentu saja keberadaannya telah banyak diakui kepopulerannya. Namun, Polystations ini memiliki game yang sangat sedikit dan pastinya sangat cocok untuk anak-anak, terlebih lagi harganya yang murah ya guys.


7. Mike



Berani sekali produk Mike dan memang sangat dianggap bajakan karena lihat saja logo yang terdapat juga sangat mirip dengan pemilik logo aslinya yakni Nike. Meski, barang yang diproduksi sama-sama menjual perlengkapan olahraga tapi kepopulerannya masih jauhlah dibandingkan produk aslinya.

8. Obama Fried Chicken



Apa jadinya kalo Obama membuka restoran, pastinya akan ramai dikunjungi dan memiliki pelanggan yang sangat banyak. Nah, ada satu restoran yang mana memiliki nama Obama Fried Chicken yang sudah sangat jelas meniru logo KFC ya guys.

Bagaimana guys, sangat mirip bukan produk ini dengan yang asli. Entahlah ada pelanggaran hak ciptakah bila produk mereka menjadi booming ?

emoticon-Angel

Referensi

https://www.hotmagz.com/lucu-10-foto-ini-tunjukan-bagaimana/amp

http://sekedartersenyum.blogspot.com/2011/10/produk-tiruan-part2.html?m=1

https://www.boombastis.com/barang-imitasi-china/36572

Diubah oleh .nona. 30-08-2018 10:09
0
2.4K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan