Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ODOL fansAvatar border
TS
ODOL fans
Para Kiper Muda yang Pantas Menjadi Penerus Generasi Buffon & Casillas versi Ane



emoticon-Menangemoticon-Gregetan emoticon-Kalah


Posisi penjaga gawang atau goal keeper, (biasa disebut kiper saja dalam bahasa Indonesia), mempunyai peran yang sangat penting dalam sebuah tim sepakbola. Karena di tangan seorang penjaga gawang lah terletak keamanan gawang sebuah tim. Semakin hebat seorang kiper, semakin besar kemungkinan gawang tim tersebut untuk tidak kebobolan. Dan dengan tidak kebobolan, maka peluang untuk memenangkan sebuah pertandingan akan semakin besar pula.

Dan di dunia sepakbola, seorang kiper adalah pemain yang mempunyai usia karir yang terpanjang dibandingkan dengan pemain di posisi lainnya.

Sebagai contoh, dua kiper legendaris yang sampai saat ini masih bergelut di dunia sepakbola dan masih bersaing di papan atas sepakbola dunia walaupun sudah berada di usia senja untuk seorang atlet, yaitu Gianluigi Buffon (lahir 28 Januari 1978-usia 40 tahun) dan Iker Casillas (lahir 20 Mei 1981-usia 37 tahun).

Dan sepertinya masa keemasan dari kedua kiper hebat di atas sudah tak lama lagi. Dan akan halnya sudah menjadi hukum alam, yaitu akan ada masanya regenerasi dari generasi tua ke generasi muda berikutnya.

Dan di dunia sepakbola ada beberapa orang penjaga gawang berusia muda yang tak kalah hebat yang akan menggantikan posisi Buffon dan Casillas untuk menjadi seorang penjaga gawang legendaris.



David de Gea



David de Gea lahir di Madrid, Spanyol pada 7 November 1990. Di umurnya yang sudah menginjak 27 tahun de Gea menjadi pilihan utama untuk mengawal gawang klub raksasa Liga Inggris, Manchester United. Dan di level Timnas, de Gea dipercaya menjadi kiper utama Spanyol di Piala Dunia 2018 yang baru lalu, walaupun hasilnya kurang menggembirakan. De Gea dianggap bermain buruk selama menjalani pertandingan di Piala Dunia Russia tersebut.

Di musim pertamanya di United, 2012/2013, de Gea sukses mempersembahkan juara liga Inggris di bawah asuhan manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson.

Di Tim Nasional, belum ada gelar bergengsi yang berhasil dipersembahkan oleh kiper yang pada awal karirnya menjadi penjaga gawang Atletico Madrid ini.



Thibaut Courtois



Di piala Dunia 2018 Russia yang lalu, Courtois tampil gemilang bersama Tim Nasional Belgia. Bersama dengan generasi emas Belgia, mereka berhasil merebut posisi ke-tiga pada gelaran sepakbola terbesar sejagad tersebut.

Di level klub, Courtois yang juga pernah membela Atletico Madrid (juara La Liga 2013/14), berhasil memenangkan Juara Liga Inggris dua kali (musim 2014/15 & 2016/17) bersama tim berjulukan the Blues, Chelsea.

Kiper kelahiran Bree, Belgia ini lahir pada 11 Mei 1992 (26 tahun) dan memiliki nama lengkap Thibaut Nicolas Marc Courtois pada musim yang akan berjalan ini akan bermain di Klub Raksasa La liga, Real Madrid.



Marc-Andre ter Stegen



Memasuki musim 2014/15, Pelatih baru Barcelona fc merekrut dua kiper baru untuk mengarungi musim itu. Dan Ter Stegen adalah salah satu kiper tersebut. Dia harus bersaing dengan kiper senior yang juga rekrutan anyar di Barcelona, Claudio Bravo.

Dan Ter Stegen yang turun di pertandingan liga Champions dan Copa del Rei, sukses bahu membahu bersama Claudio Bravo untuk membawa Barcelona memperoleh Treble Winner keduanya (juara La Liga, Juara Liga Champions dan Juara Copa del Rei).

Sementara di Timnas Jerman, Ter Stegen sukses mengawal gawang Jerman untuk menjadi Juara di ajang pemanasan menjelang bergulirnya Piala Dunia 2018, yaitu Piala Konfederasi pada tahun 2017.

Namun pada gelaran Piala Dunia, Ter Stegen hanya menjadi cadangan untuk kiper utama Der Panzer, Manuel Neuer.



Alisson Becker



Alisson Becker lahir di Novo Hamburgo, Brasil, 2 Oktober 1992, (umur 25 tahun) adalah penjaga gawang berkewarganegaraan Brasil yang bermain untuk klub Liverpool pada musim yang akan datang. Dia didatangkan dari AS Roma untuk menggantikan posisi kiper Liverpool sebelumnya yang sering tampil labil di berbagai pertandingan.

Pemain yang dijuluki Messi yang berposisi kiper ini juga menjadi pilihan utama di Tim Nasional Brasil di Piala Dunia 2018 Russia. Namun langkah Brasil harus terhenti di babak 8 besar setelah dijungkalkan Belgia dengan skor 1-2.



Ederson Moraes



Pada pra musim Liga Inggris 2017/18, Ederson didatangkan dari klub Portugal, Benfica FC oleh Pep Guardiola untuk mengawal gawang Manchester City yang mengalami krisis Kiper di musim sebelumnya.

Dengan transfer yang disebut sebagai termahal di dunia kala itu, Ederson langsung membuktikan diri dengan mengantarkan City menjuarai Liga Inggris musim lalu.

Namun di Tim Nasional Brasil Ederson masih harus bersabar untuk menjadi pelapis bagi kiper utama Brasil, Alisson Becker.

Kiper yang bernama lengkap Ederson Santana de Moraes ini lahir di Osasco, Brasil, pada 17 Agustus 1993, yang berarti hari ini dia akan merayakan ulang tahunnya yang ke-25.



Kepa Arrizabalaga



Chelsea bergerak cepat setelah ditinggalkan oleh kiper utamanya - Thibaut Courtois - yang telah menyeberang ke klub Spanyol, Real Madrid, dengan mendatangkan Kiper muda asal Spanyol Kepa Arrizabalaga.

Sebelumnya Kepa bermain untuk klub Spanyol lainnya, yaitu Athletic Bilbao yang telah dibelanya semenjak Ia masih berstatus sebagai pemain Junior.

Dan transfer inilah yang kembali membuat rekor untuk Transfer seorang pemain di posisi kiper. Nilainya sendiri sebesar 71,6 juta Pounds, atau kalau dirupiahkan akan sebanding dengan 1,3 triliun rupiah.

Kiper Spanyol yang pada 3 Oktober tahun ini akan berusia 24 tahun tersebut memang belum banyak meraih prestasi, namun banyak pengamat yang memprediksikan Kepa akan menjadi seorang Kiper yang hebat di masa mendatang.



Gianluigi Donnarumma



Di daftar terakhir deretan Kiper muda calon bintang, gak salah rasanya memasukkan nama Gianluigi Donnarumma.

ABG yang belom genap berusia 20 tahun ini - lahir di Castellammare di Stabia, 25 Februari 1999 - sudah menjadi Kiper Utama tim Besar asal Liga Serie-A, AC Milan. Bahkan dia sudah menjadi pilihan utama sejak tahun 2015, ketika umurnya baru menginjak usia 16 tahun. Prestasi terbaiknya adalah ketika membawa Milan mengalahkan Juventus melalui babak adu penalti pada gelaran Piala Super Italia 2016.

Kiper yang digadang-gadang bakal menggantikan posisi Buffon sebagai Kiper Utama Gli Azzuri ini, sampai saat ini baru menjalani dua pertandingan bersama timnas senior Italia.





:merdeka :tepuktangan emoticon-Wagelaseh




Itulah beberapa kiper muda yang paling layak menjadi penerus generasi kiper hebat era Buffon dan Casillas versi Ane.

Konsistensi jelas dibutuhkan untuk mentahbiskan diri sebagai salah satu kiper hebat. Dan tentu saja daftar kiper di atas masih harus membuktikan dirinya agar layak dimasukkan ke dalam barisan Kiper legendaris.

Dan kita sebagai penikmat sepakbola, masih punya banyak waktu untuk bisa menikmati ketangguhan para kiper muda tersebut.

So, just wait & see kiprah mereka selanjutnya...

emoticon-Bola


Spoiler for referensi:
2
2.3K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan