hidayatsmvAvatar border
TS
hidayatsmv
Masih Ingat Budaya Numpang Nilai Sewaktu Sekolah atau Kuliah ?


Quote:


emoticon-I Love Indonesia DIRGAHAYU 73emoticon-I Love Indonesia


Masa-masa sekolah atau kuliah selalu meninggalkan banyak kenangan dibenak kita, tak ketinggalan kenangan yang gokil dan mengesalkan juga biasanya akan selalu teringat dibenak kita kalau sudah lama meninggalkan masa-masa tersebut.

Nah kebetulan kali ini ane mau nulis sesuatu yang menurut ane cukup menjadi kenangan yang mengesalkan waktu masih sekolah atau kuliah, entah ini semacam curahan hati atau keluh kesah TS terhadap tingkah laku teman-teman yang dulu selalu seenaknya numpang nilai dalam tugas.

What Numpang Nilai ?

Ane rasa kasus numpang nilai ini masih berlaku sampai saat ini baik di sekolah atau di kampus-kampus.
Ente pernah sekolah kan ? Kalau pernah, TS yakin pasti kalian pernah menghadapi teman-teman yang cuma pintarnya numpang nilai atau agans sendiri yang malah suka numpang nilai sama teman di kelas. Just Kidd brey !



Numpang nilai yang ane maksud disini bukan cara klasik yang biasa disebut contek jawaban, tapi kalau sekarang numpang nilai lebih beken dengan istilah ikut anggota kelompok. Karena yang namanya kuliah sudah tren dengan kegiatan tugas kelompok yang biasanya lebih familiar dengan tugas pembuatan makalah. Bahkan waktu ane masih sekolah SMA dulu pun sekitar 7 tahunan yang lalu sudah akrab juga dengan tugas-tugas yang sifatnya membuat makalah. Nah biasanya untuk tugas sekolah yang satu ini selalu dalam metode kelompok, bukan secara individu.

Disatu sisi tugas kelompok memang mempunyai nilai plus tersendiri, yakni bisa membuat suasana semangat belajar atau proses mengerjakan tugasnya lebih asyik dibandingkan sendiri. Mungkin itu mengapa jaman ane sekolah dulu sudah dikasih tugas semacam itu oleh guru ane. Ente tau sendiri kan, kalau mesti belajar sendiri mana mungkin banyak yang peduli atau semangat buat memulai belajarnya.



Namun dibalik nilai plus dan niat tugas kelompok tadi biar lebih rame malah sebenarnya menimbulkan tren numpang nilai gaya baru. Karena biasanya sudah menjadi rahasia umum apabila dalam sebuah kelompok biasanya tidak semua aktif dan tidak semua inisiatif. Akhirnya yang rada pintaran sedikit atau sok pintar yang malah aktif.

Hal ini berdasarkan pengalaman ane dulu, bahwa hampir setiap kali ane punya kelompok meskipun anggotanya sudah random tiap tugasnya, ane selalu merasa banyak yang selalu berprinsip numpang nilai. Disini sebenarnya posisi ane juga bukan termasuk orang yang pintar, mungkin ane cuma sok sok pintar saja sih. Tapi saking kuatnya teman-teman ane dengan prinsip numpang nilainya, tetap saja mereka ikut pasrah apabila hasil tugas yang ane selesaikan tak sesuai dengan kriteria atau malah salah total.

Jadi waktu itu yang mirisnya kalau ane salah mengerjakan tugas kelompok, maka dalam kelompok yang jadi biang kebodohannya adalah ane. Namun jika ane berhasil bikin makalah dengan baik dan presentasi dengan wah, maka semuanya juga dapat apresiasi dan nilai yang wah. Tentu ini bukan sesuatu yang ane sesalkan, malah semestinya ini menjadi hal yang patut ane banggakan karena bisa membantu teman-teman yang lain untuk mendapatkan nilai yang sama atau lebih baik.

Akan tetapi hal demikian betul-betul akan menjadi sumber kekesalan kalau terus-menerus kasus semacam ini dibudayakan. Karena selain ketidak adilan dalam aspek nilai, juga dapat mehilangkan hakikat dari belajar kelompok tersebut. Bahkan bisa jadi suatu saat banyak siswa atau mahasiswa yang tidak terima dengan metode belajar seperti ini. Karena ada sebagian anggota kelompok yang kerja keras belajar malah merasa dimanfaatkan oleh anggota kelompok yang kurang ajar.

Jadi menurut ane, kerja kelompok itu penting dalam metode belajar. Karena berpeluang melahirkan siswa-mahasiswa yang aktif dan kritis. Namun lebih menarik lagi jika anggota kelompok bisa mehilangkan prinsip (yang penting ada nama di cover tugas dan dapat nilai sama dengan yang lainnya).

Terkahir sebelum ane closing thread ini, ane tegaskan kembali jika TS bukan termasuk orang yang pintar, namun ane selalu berusaha menghindari kebodohan untuk menjajah diri ane.
Salam buat teman-teman yang senasib dengan TS !!! Bye bye

Quote:

Demikian, sampai jumpa di Thread yang lain, terimakasih sudah mampir ngopi disini Gan - Sis sekalian.



Spoiler for sumur:

Diubah oleh hidayatsmv 12-08-2018 22:20
0
10.1K
163
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan