Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

MonkeyBrekeleAvatar border
TS
MonkeyBrekele
Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah
Baru-baru ini seseorang bernama Don yang berprofesi sebagai pembuat coklat kecil-kecilan di London membagikan proses pembuatan coklat yang dilakukannya. Menurutnya semua produk Coklat di dunia yang biasa kita makan, rupanya hanya diproduksi oleh 4-5 produsen Coklat terbesar. Namun bukan berarti produsen coklat skala kecil-kecilan seperti Don tidak dapat bersaing. Don juga mengatakan bahwa terjadi peningkatan produsen coklat kecil seperti dirinya di seluruh dunia, mungkin karena rasanya yang khas kali ya, karena yang membuat adalah pecinta coklat untuk penikmat coklat emoticon-Add Friend (S)

Yuk simak bagaimana si Don membuat coklatnyaemoticon-cystg


o=================================================================================o



1. Bunga ini adalah asal muasal dari Coklat yg kita makan


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Bunga ini tumbuh di batang pohon Kakao, lama kelamaan bunga ini akan berubah menjadi buah Kakao yang berwarna-warni. Oh iya foto ini diambil di Hawaii, ini merupakan tempat satu-satunya di Amerika Serikat dimana pohon Kakao bisa tumbuh lho emoticon-Big Grin


2. Tadaaaa menjadi buah


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Inilah buah Kakao yang tumbuh langsung di batang-batang pohon Kakao


3. Warna-warni buah Kakao


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

 Ane ngga bohong ketika bilang buah Kakao nantinya bisa berwarna-warni. Ini buktinya emoticon-Big GrinPerbedaan warna ini terjadi karena perbedaan jenis dari buah Kakao tersebut gan emoticon-Roll Eyes (Sarcastic) Cantik ya warnanya mengingatkan kita kepada permen coklat  emoticon-Wowcantik



4. Setelah dipanen jangan lupas dikupas gan



Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Ini nih penampakan ketika buah Kakao di kupas, dalam satu buah Kakao terdapat 25 hingga 40 biji Kakao


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Biji Kakao diselimuti daging buahnya yang berwarna putih, ketika di belah warna biji Kakao berwarna ungu gan, tapi ada beberapa jenis buah Kakao yang warnanya mungkin berbeda, tapi kebanyakannya ya seperti itu warnanya.


5. Setelah dipanen, dikupas, selanjutnya difermentasi dan dikeringkan


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah


Nah biji-biji Kakao tadi dikumpulkan di suatu wadah, selanjutnya dibiarkan selama 5-7 hari agar terjadi proses fermentasi. Proses ini sangat menentukan bagaimana rasa coklat nantinya gan. Ingat daging buah Kakao yang putih-putih tadi, nah itulah yang akan berfermentasi dan membuat biji Kakao berwarna kecoklatan. Kalo diliat sekilas mirip kacang almond ya emoticon-Big Grin


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Setelah difermentasi biji Kakao akan dijemur di bawah sinar matahari selama 7-10 hari. Ketika dijemur biji-biji ini harus di bolak-balik secara rutin agar keringnya merata.


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Di Granada dan beberapa tempat lainnya, mereka membolak-balik biji Kakaonya dengan kaki mereka gan, mungkin ini yang bikin coklat nikmat kali ya emoticon-Big GrinAlternatif selain melakukannya dengan kaki adalah dengan menggunakan alat yang bernama 'rabot'.


6. Biji Kakao kemudian di packing dan dikirim ke produsen Coklat


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Biji-biji tadi dipacking seperti ini lalu dikirimkan ke produsen coklat di seluruh Dunia termasuk si Don.


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Begini nih isinya, Don sendiri akan memilah biji-biji Kakaonya gan, dia bakalan membuang biji-biji yang rusak, ampas dari proses-proses sebelumnya dan semuanya manual dengan menggunakan tangan emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)


7. Akhirnya mulailah proses pembuatan Coklat


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Ini pemanggang punya si Don, Don bilang dia harus berimprovisasi untuk membuat alat-alatnya sendiri, jadi tentu prosesnya mungkin akan berbeda dengan pembuatan coklat skala industri. Biji-biji Kakao tadi diletakkan di dalam pemanggang ini dan dipanggang sambil terus-terusan diputar (ngga pake dijilat dan dicelupin) selama 20 menit.


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Nah setelah dipanggang, selanjutnya dimasukin ke sini gan, alat ini berfungsi menghancurkan biji kakao dan memisahkan isi biji dari kulitnya.


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Beginilah hasilnya setelah biji Kakao melewati proses-proses yang sebelumnya, siap untuk masuk penggilingan!


8.Digiling-giling hingga siap disajikan


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Biji-biji Kakao tadi dimasukkan penggilingan gan, roda mesin penggilingan ini terbuat dari granite yang masing-masing memiliki berat 50kg, makanya bisa remuk redam gitu biji Kakaonya emoticon-Big GrinPada saat inilah si Don akan menambahkan gula, bubuk susu dan rasa yang dia inginkan untuk coklatnya.


Setelah 2 Hari..

Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Coklat akan terus digiling selama 3 hari gan, tujuannya biar coklat semakin lembut emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Setelah itu coklat akan dituang ke wadah-wadah seperti ini dan didiamkan beberapa minggu untuk memperkuat citarasanya gan.


Agar terlihat mengkilat dan lebih lembut coklat harus masuk mesin lagi nih gan...


Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Nah mesin ini yang membuat coklat terlihat menggoda, mesin ini akan menaikkan dan menurunkan suhu secara otomatis agar coklat bisa terlihat semakin mengkilat emoticon-Wowcantik


Setelah itu coklat akan dituang dalam cetakan yang terbuat dari polycarbonate, digoyang-goyang/digetarkan agar gelembung udara yang ada didalamnya menghilang, baru dimasukkan ke dalam kulkas selama beberapa jam. Hingga akhirnya...

Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah

Melihat Proses Pembuatan Coklat dari Buah Hingga Sampai di Ujung Lidah


Siap untuk memanjakan lidah dan perut ente gan emoticon-WowcantikGimana? Lama ya pembuatannya, padahal kalo makannya kok rasanya cepet banget abisnya emoticon-Big Grin






0
22.1K
225
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan