Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wenyindAvatar border
TS
wenyind
Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini
Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Halal Lifestyle –Sembelit atau konstipasi adalah kondisi kesulitan buang air besar secara teratur yang tidak bisa dianggap remeh. Penyebabnya banyak, salah satunya adalah pilihan makanan yang salah.

Beberapa jenis makanan akan membuat Anda mengalami gangguan pencernaan berujung sembelit. Mengutip boldsky.com, sudah seharusnya Anda selektif dalam memilih makanan yang sehat dan menghindari jenis-jenis makanan penyebab sembelit seperti berikut ini:

1. Makanan Cepat Saji

Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Jenis makanan ini umumnya mengandung banyak garam, berlemak tinggi dan minim serat yang membuat sembelit jadi mudah terjadi karena usus tidak menerima nutrisi yang cukup untuk pencernaan normal.

2. Pisang Mentah

Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Tak semua orang mengkonsumsi pisang hanya yang sudah matang. Beberapa orang justru suka mengkonsumsi buah ini dalam keadaan mentah. Ketika pisang masih mentah, maka kandungan pati pada buah tersebut sangat tinggi. Kelebihan pati akan membuat Anda mengalami sembelit.

3. Kopi

Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Kopi adalah penyuntik energi yang baik untuk seseorang menjalani aktivitas harian. Tapi, di balik itu, jika dikonsumsi berlebihan, maka kandungan kafein yang menumpuk akan membuat tubuh jadi dehidrasi. Kurangnya cairan dalam tubuh akan berdampak pada sembelit.

4. Daging Merah

Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Baik daging sapi, kambing atau daging merah lainnya merupakan sumber zat besi yang baik. Namun, jika konsumsi zat besi berlebih, maka efeknya akan membuat kotoran mengeras dan terjadilah sembelit. Anda disarankan memakan daging merah bersama sayuran dan buah-buahan yang kaya serat.

5. Nasi Putih

Mau Terhindar dari Sembelit? Hindari 5 Makanan Ini


Makanan pokok orang Indonesia ini ternyata minim serat. Jika tubuh kekurangan serat, maka salah satu dampaknya adalah terjadinya sembelit.




anasabila
4iinch
tien212700
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
6.5K
48
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan