baronxineAvatar border
TS
baronxine
Ada Underpass Lebak Bulus, Anies: Insyaallah Tak Ada Antrean Lagi



Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan proyek underpass Kartini di perempatan Lebak Bulus, Jakarta Selatan sempat mengalami hambatan. Hambatan itu karena banyaknya saluran kabel utilitas.

"Ada hambatan akibat dari saluran utilitas yang melintang di lintas bawah," kata Anies di depan Halte Transjakarta I, Jalan Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (28/2/2018).

Baca juga: Momen Anies Resmikan dan Tinjau Underpass Lebak Bulus

Anies Baswedan meresmikan underpass Kartini di Lebak Bulus / Foto: Indra Komara/detikcom





Meski demikian, jalur lintas bawah yang sempat ditargetkan rampung April 2018 selesai lebih cepat. Pembangunan underpass Kartini yang dimulai sejak 14 November 2016 bisa diresmikan hari ini.

"Alhamdulillah semula direncanakan bulan April, bulan Februari bisa tuntas dan bisa lebih cepat bisa dipakai warga," ungkapnya. 

Data dari Dinas Perhubungan, waktu tempuh kendaraan setelah adanya underpass ini juga lebih cepat. Penumpukan kendaraan pun mengalami menurun.

"Sebelum ada lintas bawah, untuk antreannya sepanjang 534 meter (dari utara ke selatan). Untuk sampai ke perempatan ini waktu tempuh 2,5 menit. Sekarang, tanpa lampu lalu lintas dan ada jalan lintas bawah maka diharapkan nggak ada antrean. Data menunjukkan waktu tempuh menurun. Antreannya setengah kilometer, insyaallah nggak ada antrean lagi," jelas Anies.


Sementara itu, Kepala Dinas Bina Marga DKI, Yusmada Faizal yang juga hadir dalam peresmian menuturkan tujuan dibangunnya underpass ini yakni untuk menyederhanakan persimpangan Lebak Bulus.

"Tujuan kita membangun lintas bawah Kartini untuk menyederhanakan simpang lebih sederhana. Kemudian mendukung lintasan busway," ucapnya. 


https://news.detik.com/berita/d-3890743/ada-underpass-lebak-bulus-anies-insyaallah-tak-ada-antrean-lagi?_ga=2.127640650.678523399.1519809037-155394725.1519281655

Ternyata hebat dan nyata kerja guberur kitak2 ini gan emoticon-Matabelo
jadi inget kata2 beliau pembangunan jgn dr infranya saja tetapi manusia nya emoticon-Matabelo
0
1.2K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan