putra.mahkotakAvatar border
TS
putra.mahkotak
Sandiaga bantah pelebaran trotoar di Thamrin untuk dilewati pemotor
https://m.merdeka.com/jakarta/sandiaga-bantah-pelebaran-trotoar-di-thamrin-untuk-dilewati-pemotor.html



Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta wakilnya, Sandiaga Uno nampak belum kompak soal penggunaan bahu jalan atau trotoar di sepanjang Jenderal Sudirman-Thamrin.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno membantah jika trotoar diperbolehkan untuk kendaraan roda dua, ia menegaskan bahwa trotoar itu untuk pejalan kaki.

"Bukan (untuk motor) bukan kayak gitu, trotoar untuk pedestrian, pejalan kaki. Memuliakan pejalan kaki," tegas Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/11).

Untuk itu masyarakat jangan berspekulasi, karena saat ini dirinya sudah memerintahkan Dinas Bina Marga untuk mendesain trotoar untuk pejalan kaki yang ramah dan nyaman.

"Ini yang lagi dikaji kita tidak perlu over spekulasi, kita tunggu desainnya karena sekarang designernya dan di bawah koordinasi Bina Marga lagi mencoba menata dan presentasi ke kita untuk design yang bisa hadirkan," ungkapnya.

Untuk itu, ia berharap pelebaran trotoar yang sedang dikerjakan oleh Dinas Bina Marga untuk segera diselesaikan sebelum Asian Games 2018. "Perintah pak presiden trotoar sudah harus rapih yang jalur protokol," katanya.

Pernyataan Sandi sekaligus meluruskan ucapan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies sempat mengungkapkan lewat program Trotoar Kita, ia meminta design pembangunan trotoar diubah karena ia menganggap tidak mengakomodasi para pengendara roda dua.


"Jadi saya minta desain ulang rancangannya, agar bisa mengakomodasi roda dua. Kalau dirancangnya dengan benar pasti bisa jalan baik," ujar Anies.

Dengan dicabutnya larangan sepeda motor melintas di Bundaran HI dan sekitarnya membuat segelintir orang was was akan kemacetan yang kembali mengular di ruas jalan protokol tersebut. Namun, Anies menanggapinya dengan menyebut hal itu hanya imajinasi belaka.

"Itu kan imajinasi Anda. Rancangannya dibuat supaya bisa akomodasi roda dua. Itu kemauan. Gini lho, perintahnya adalah buat desainnya supaya bisa masuk roda dua, bisa nyaman buat pejalan kaki sehingga mereka menyatu nanti," katanya.

(mdk/rhm)
___________

B2 manteb betul emoticon-Big Grin
0
3.9K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan