Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tasikzone.comAvatar border
TS
tasikzone.com
Ribuan Santri Sesaki Gedung Bupati Tolak Full Day School
Ribuan Santri Di Tasik Banjiri Gedung Bupati, Tolak Full Day School

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Ribuan santri banjiri Gedung Bupati Tasikmalaya, selasa (15/08/2017).Kedatangan mereka itu Untuk menolak dengan tegas Permendikbud No 23 tahun 2007 yang memberlakukan full Day School, belajar dari jam 7 sampai jam 4 bahkan sampai jam 5 sore ini yang di keluarkan oleh kemendikbud.

Para santri ini berasal dari berbagai Pondok Pesantren yang berada di Kabupaten Tasikmalaya yakni Sukamanah, Cipasung, Kebun Kelapa, Al Falah dan Miftahul Huda Manonjaya. Merekapun terpaksa bolos untuk mengikuti aksi.

Dalam aksinya, ribuan massa ini menyampaikan sejumlah tuntutan, dimana tuntuntan tersebut menolak dengan tegas kebijakan 5 hari sekolah. Pemerintah pusat harus mencabut Permebdikbud no.23 tahun 2017 yang mendasari kebijakan lima hari sekolah.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya juga harus membatalkan rencana penambahan jam pelajaran. Lalu meminta kepada semua elemen bangsa khususnya pemerintah untuk senantiasa menjaga diri dari kontroversi yang tidak semestinya.

Dan yang terakhir, mendorong semua warga khususnya nahdliyin untuk menjaga ketenangan ditengah kontroversi besar yang ditimbulkan kebijakan Mendikbud.



http://www.tasikzone.com/ribuan-sant...ll-day-school/
0
1.3K
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan