Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

faktamenarikAvatar border
TS
faktamenarik
Pamali Bukan Hanya Ada di Indonesia Loh!


Pamali Bukan Hanya Ada di Indonesia Loh! Pamali merupakan istilah berupa larangan atas sesuatu yang jika dilakukan akan memiliki akibat fatal. Nah biasanya istilah pamali ini kamu tahunya pasti di Indonesia kan? Siapa sangka, nyatanya pamali juga ada loh di luar negeri.

1. Inggris
Spoiler for :

Bagi orang Eropa khususnya orang Inggris dan Skotlandia, menumpahkan wadah garam meja akan mengundang kesialan bagi yang melakukannya. Mereka percaya tumpahnya garam itu akan menyebabkan perang mulut pada siang hari.

2. Rusia
Spoiler for :

Di Rusia, jangan pernah kamu memberikan rangkaian bunga sebagai hadiah. Karena di sana, rangkaian bunga dianggap untuk proses penguburan jenazah saja. Sebenarnya, memberikan bunga untuk seseorang sebagai hadiah boleh aja. Namun harus dalam jumlah tertentu.

3. Norwegia
Spoiler for :

Bagi masyarakat Norwegia, bersiul pada siang hari dapat menyebabkan turunnya hujan.

4. Spanyol
Spoiler for :

Di Spanyol, pergantian tahun tidak hanya sebatas perayaan kembang api saja. Ada tradisi yang biasa dilakukan oleh warga Spanyol di tengah malam pergantian tahun. Di negeri matador ini, setiap orang diyakini harus menghabiskan 12 anggur dalam waktu 12 detik. Kalau tidak habis dalam 12 detik, orang ini akan ditimpa ketidakberuntungan.

5. Vietnam
Spoiler for :

Ketika akan menghadapi ujian, murid-murid Vietnam harus menghindari makan pisang. Pisang dikenal sebagai buah yang licin. Kata licin dalam bahasa Vietnam memiliki pengucapan yang mirip dengan kata gagal dalam bahasa Vietnam. Jadi, jika ingin dilancarkan dan lulus ujian, murid-murid di Vietnam harus menghindari buah tropis yang satu ini.

6. Jepang dan India
Spoiler for :

Dua negara ini sangat tidak menyarankan memotong kuku di malam hari karena akan membawa kesialan. Selain itu, hari-hari tertentu seperti Selasa dan Sabtu jugatidak boleh. Keramas dan memotong rambutpun dilarang pada hari Kamis dan Sabtu. Khusus di Jepang, warganya percaya bahwa bila memotong kuku pada malam hari dapat menimbulkan kematian. Hal ini dikhawatirkan karena jaman dahulu kala warga Jepang memotong kuku memakai bambu.

7. Chili
Spoiler for :

Di Indonesia, makan pake tangan menjadi hal yang favorit banget dilakukan oleh masyarakatnya. Namun kamu tidak bisa melakukannya jika di Chili. Hal ini dinilai sangat tidak sopan, jadi ya harus menggunakan alat makan.

8. Swedia
Spoiler for :

Orang Swedia percaya kalau meletakkan kunci di meja akan mengundang pencuri masuk ke rumah mereka. Karena itulah orang Swedia akan benar-benar menyimpan kunci mereka pada kantung celana atau baju saat makan di restoran atau bertamu. Intinya, hindari menaruh kunci di atas meja.

SUMBER: KUMPULANFAKTA
0
20.6K
156
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan