carolpowerAvatar border
TS
carolpower
5 Hal yang bikin orang bangga tinggal di Surabaya
5 Hal yang bikin orang bangga tinggal di Surabaya.



Seperti yang kita ketahui bahwa Surabaya adalah kota terbesar kedua setelah Jakarta dan menjadi salah satu kota metropolitan di Indonesia. Sama seperti Jakarta, sekarang ini Surabaya udah mulai jadi salah satu kota tujuan orang (terutama dari daerah Jawa Tengah, Jawa Timur dan sekitarnya) untuk mengadu nasib, mencari pekerjaan, melanjutkan pendidikan atau mungkin sebagai tempat tinggal, seperti yang ane lakukan hehehe.

Selain itu, Surabaya juga punya kelebihan-kelebihan tersendiri yang membuat warganya bangga jadi bagian dari kota ini. kira-kira hal apa aja sih yang bikin bangga itu ? Berikut jawaban yang ane temuin dari lapangan. emoticon-Big Grin

1. Banyak Perguruan Tinggi Negeri yang sudah terakreditasi A



Kalau dulu mungkin banyak orang dari Jawa Timur yang akan lari ke Jakarta dan sekitarnya untuk melanjutkan pendidikan di PTN ternama, sekarang orang akan berpikir dua kali kalau mau ke Jakarta. Kenapa harus ke Jakarta? Kalau di Surabaya aja banyak PTN terakreditasi A yang berkualitas dan mampu mencerdaskan kehidupan anak-anak bangsa.


2. Lingkungan yang bersih dan sehat



Meskipun Surabaya terkenal dengan cuacanya yang panas, kita gak perlu khawatir sama kebersihan lingkungannya, karena Surabaya merupakan salah satu kota terbersih di Indonesia. Gimana gak sehat, wong disana banyak banget taman-taman kota yang rindang. Hampir di setiap sudut kota kita bisa liat taman yang dilengkapi dengan air mancur yang indah. Taman kota di Surabaya diantaranya adalah Taman Mundu, Taman Bungkul, Taman Undaan, Taman Surya, Taman Pelangi, Taman Jayengrono dan masih banyak lagi yang lainnya.

Jangan lupa juga kalau Taman Bungkul Surabaya pernah mendapatkan penghargaan The Asian Townscape Award 2013 dari PBB sebagai taman terbaik di Asia karena fasilitasnya yang sangat lengkap dan terpadu yaitu mulai kawasan ekonomi (sentra PKL), kawasan terbuka hijau, taman, kawasan disabilitas, internet (wi-fi) gratis, serta penataan taman yang baik.

3. Kota dengan manajemen terbaik



Surabaya pernah memenangkan Socrates Awards dalam kategori City of The Future alias Kota Masa depan. Penghargaan ini diprakarsai oleh Europe Business Assembly, yang menganggap Surabaya mempunyai manajemen kota yang terus menerus membaik.

Wargapun menyambut meriah penghargaan ini. Mereka mengarak piala Socrates tersebut untuk berkeliling Kota Surabaya. Ibu Risma selaku wali kota Surabaya membawa tropi itu dengan penuh rasa bangga.

4. Kampungnya juga berprestasi loh



Kalau tadi kotanya, sekarang kampungnya nih gan yang pernah berhasil meraih sederet penghargaan internasional, diantaranya adalah: Japan Housing Associations, IYSH Matsushita Award (1988), UNEP Award (1990), UNCED Local Government Honour Programme (1992), dan The World Habitat Award (1992).

Dari banyaknya penghargaan yang didapet, kita udah bisa liat gimana kota dan kampung di Surabaya bisa dibangun secara harmonis tanpa ada kesenjangan sosial. Inilah yang paling ane suka dari Surabaya, walaupun udah jadi kota yang modern, mereka tetap berpegang teguh pada budayanya dan masih menjunjung tinggi nilai-nilai sosial di masyarakat.

Contoh paling nyata adalah The Sukolilo Residence, yaitu apartemen baru di Surabaya yang  dibangun oleh DR Property, selain lokasinya yang strategis, harga apartemen ini juga terbilang murah. Ane dan istri tertarik tinggal disana karena The Sukolilo ini punya Family Lounge sendiri buat sosialisasi sama tetangga, jarang-jarang kan ada apartemen yang bisa bikin akrab sesama penghuninya, sehingga tingkat kepedulian antar tetangga juga bisa semakin kuat, jadi kita jauh dari kemungkinan punya tetangga teroris atau pengedar narkoba emoticon-Wow, karena apartemen ini udah dirancang khusus agar penghuninya benar-benar merasakan tinggal di lingkungan Surabaya yang sesungguhnya..

5. Penghargaan Future Gov Awards 2013



Kota Surabaya berhasil mengungguli kota lain dengan meraih prestasi di tingkat Asia Pasifik melalui ajang penghargaan Future Gov Awards 2013. Ini jadi pembuktian bahwa kota di Indonesia juga gak kalah keren sama kota di negara lain.

Pemkot Surabaya berhasil mendapatkan gelar di dua kategori yaitu, Data Center dan Data Inclusion. Kategori Data Center diraih melalui Media Center Pemerintah Kota Surabaya, sedangkan Data Inclusion melalui Broadband Learning Center (BLC).


Itu dia 5 hal yang menurut ane bisa bikin kita bangga tinggal di Surabaya. Kayaknya dari ane cukup sekian deh, yang mau komen silakan deh yak. Thread ane cukup sampe disini aja. Thank You. emoticon-Big Grin

Diubah oleh carolpower 29-07-2017 06:35
0
3.6K
43
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan