skydaveeAvatar border
TS
skydavee
Peringkat Negara Paling Malas Jalan Kaki: Indonesia Nomor Satu!


Spoiler for foto ilustrasi/Bagus Kurniawan:



Gaya hidup malas-malasan minim aktivitas fisik semakin meningkatkan risiko terjadinya obesitas yang kini menjadi masalah global. Badan Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan agar berolahraga minimal 150 menit setiap minggu namun tetap tidak banyak orang yang bisa menjalankan rekomendasi tersebut.

Sekelompok peneliti dari Stanford University, Amerika Serikat, belakangan mencoba melihat bagaimana sebetulnya tingkat aktivitas fisik orang-orang secara global. Dengan menggunakan data yang diambil dari smartphone, peneliti memberi peringkat negara yang penduduknya paling aktif berjalan kaki hingga yang paling malas.


Hampir semua smartphone diciptakan sudah dengan alat accelerometer yang bisa mengukur jumlah langkah si pengguna. Peneliti secara anonim menggunakan rekaman tersebut menganalisa data orang-orang selama 68 juta hari.

Hasilnya secara global orang-orang di dunia rata-rata melangkah 4.961 hari setiap hari. Hongkong menempati posisi teratas dengan rata-rata langkah mencapai 6.880 kali sementara Indonesia menempati posisi paling bawah dengan rata-rata langkah penduduknya hanya 3.513 per hari.

"Studi ini 1.000 kali lebih besar dibandingkan studi tentang pergerakan manusia yang sudah dilakukan sebelumnya," kata salah satu peneliti, Scott Delp.

"Memang sudah banyak survei kesehatan menakjubkan lainnya, namun studi terbaru kami bisa memberikan data dari banyak negara, banyak subjek, dan merekam aktivitas orang-orang secara rutin," lanjut Scott seperti dikutip dari BBC, Rabu (12/7/2017).

Di bawah Hong Kong negara dengan rata-rata penduduk yang aktif melangkah lainnya adalah:


- China: 6.189 langkah
- Jepang: 6.010 langkah
- Spanyol: 5.936 langkah
- Inggris Raya: 5.444 langkah
- Brazil: 4.289 langkah
- Uni Emirat Arab: 4.516 langkah



________________________________________________

Padahal olahraga paling murah meriah...
Yuk jalan kaki..... emoticon-Ngacir


SUMBER


Info tambahan :
Manfaat Jalan Kaki
Diubah oleh skydavee 12-07-2017 05:36
0
17.6K
156
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan