dragon901Avatar border
TS
dragon901
Intip Kehebatan Motor 'Siluman' Milik Pasukan Khusus AS


Pentagon dikabarkan sedang mengembangkan sebuah sepeda motor untuk mendukung tugas pasukan khususnya.

Ya, Departemen Pertahanan Amerika Serikat, bekerjasama dengan perusahaan Perancis, Logos Technologies, berhasil menciptakan purwarupa sepeda motor yang diberi nama SilentHawk.

SilentHawk adalah sepede motor dengan teknologi tinggi berupa sistem electric-hybrid yang bisa beroperasi senyap.

Dilansir Auto Evolution, Minggu (4/6), kendaraan taktis ini mampu membawa dua orang dewasa beserta senjatanya. SilentHawk dirancang untuk datang tiba-tiba seperti siluman dan langsung menangkap atau membunuh sasarannya.



Sepeda motor ini ditenagai baterai lithium-ion berkapasitas 5,8 kWh. Dan juga sistem bahan bakar, hebatnya motor ini bisa menggunakan berbagai bahan bakar, seperti bensin, AVGAS, hingga bahan bakar jet.

Kehebatan lain dari SilentHawk adalah kemampuannya menjelajah sejauh 273 km tanpa perlu isi bahan bakar dan juga kemampuan berkendara dua jam dengan modus elektrik.

Untuk performanya, sepeda motor ini mampu digeber hingga kecepatan 128 km per jam.

"Motor ini sangat cocok untuk operasi senyap, karena tidak mengeluarkan suara sama sekali saat memakai modus elektrik. Suara yang muncul hanya dari gesekan ban dan rantai saja," kata Doug Rombough, Vice President of Business Development Logos Technologies.


Diubah oleh Kaskus Support 03 13-06-2017 04:23
0
71.8K
414
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan