mtx98Avatar border
TS
mtx98
Menko Puan: Banyak Masyarakat Belum Pernah Lewat Gedung Bursa Efek


JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani menyoroti banyaknya masyarakat yang belum mengetahui adanya Bursa Efek Indonesia (BEI). Bahkan, pernah lewat depan gedungnya saja tidak.

Hal ini diketahui Puan setelah bertanya kepada perwakilan siswa SD, SMP, dan ibu anggota majelis taklim pada acara Launching Strategi Perlindungan Konsumen Keuangan (SPKK) di Main Hall BEI, Kamis (18/5/2017).

Ketiganya kompak menjawab belum pernah mengetahui tentang BEI dan baru kali ini menginjakkan kakinya di Gedung BEI.

"Sudah tahu tentang Bursa Efek atau belum? Sudah pernah lewat depan gedungnya?" tanya Puan.

"Belum pernah," jawab ketiganya.

Puan menyatakan, ini merupakan cermin bahwa akses keuangan belum merata dinikmati seluruh lapisan masyarakat.

Oleh karena itu, Puan menyoroti pentingnya edukasi, sosialisasi, dan inklusi produk dan layanan jasa keuangan. Menurut dia, produk dan layanan jasa keuangan tidak hanya diperuntukkan bagi masyarakat kelas menengah ke atas. Masyarakat golongan menengah ke bawah juga harus memperoleh akses yang sama.

"Saya tanya kepada siswa SD, SMP, dan ibu-ibu, apa pernah datang ke BEI, lewat gedung BEI, banyak masyarakat belum tahu apa itu BEI," ujar Puan kepada wartawan.

Puan menuturkan, pada tahap awal, sosialisasi yang diperlukan adalah pentingnya kebiasaan menabung di kalangan masyarakat. Setelah memahami pentingnya menabung, masyarakat dapat merangkak ke tahapan berikutnya, yakni investasi.

"Arah ke depan selain menabung, masyarakat Indonesia, mulai dari anak-anak SD, SMP, SMA, dan universitas bisa mulai melakukan investasi, baik saham, emas, atau uang," tutur Puan.


http://bisniskeuangan.kompas.com/rea...ung.bursa.efek
0
3.5K
58
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan