Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

3ten4Avatar border
TS
3ten4
SURAT TERBUKA UNTUK TOKOPEDIA YANG BERPIHAK PADA PEMBELI NAKAL
UPDATE: Tokopedia akhirnya meminta bukti foto dengan bukti yang sangat kuat dari pembeli.
pembeli akhirnya lebih mengerti situasi (sampai saat ini tidak mengirimkan foto) dan
saya bilang saya kasih keringanan subisidi saja 5.000 dengan saran tidak berbohong lagi kepada saya.










Melalui ini saya membuat surat terbuka ditujukan untuk Tokopedia,

Sebelumnya pada saat menjual di Tokopedia, saya sudah membuat ketentuan pengiriman seperti ini:
Spoiler for Ketentuan pengiriman toko:

Spoiler for SS Ketentuan Pengiriman:


Pada transaksi INV/20170221/XVII/II/70795787, pembeli membuat pusat resolusi karena ada kepala galon yang pecah; kemungkinan besar saat perjalanan diakibatkan oleh kurir.

Kata pembeli tidak ada serpihannya saat dibuka,maka saya dituntut oleh pembeli agar ongkir ditanggung bersama.
Spoiler for SS Pembeli:

Tapi saya menemukan fotonya ada serpihannya, dan pembeli menjawab itu adalah pantulan, saya minta foto lagi dengan pantulan tapi pembeli tidak mengirimkan foto yang saya mintatsb dipusat resolusi.
ini adalah foto barang yang saya curigai ada serpihannya: (namun tokopedia juga cuek akan hal ini)
Spoiler for foto dari pembeli:


Maka saya klik bantuan pada fitur pusat resolusi yang ada pada tokopedia. Namun, tokopedia menyarankan 2x bahwa ongkir harus ditanggung bersama. Jika begitu, maka buat apa saya buat KETENTUAN PENGIRIMAN? Belum lagi Foto yang tidak dikirimkan karena saya mencurigai ada serpihan disitu.

Andaikan tidak ada serpihan juga saya tidak bisa bertanggung jawab sesuai dengan ketentuan pengiriman kami. Toh Kami sudah jualan kaki galon ini sudah 83 produk terjual dan hanya 1 orang bilang pecah! 1 orang, bintang 2 adalah karena kurir lambat. sisanya? TIDAK ADA.
Spoiler for SS review barang:


Disini, saya sudah menjelaskan pada tokopedia seperti ini:
Spoiler for SS1:

jawaban tokopedia:
Spoiler for SS2:

Spoiler for Versi text:


Sekali lagi, ini pembeli nakal dan saya juga tidak mau ongkir pp saya tanggung, toh ini untungnya hanya 10 rb, kl sy yang tanggung ya saya rugi dong. Disini tokopedia tetap menyarankan saya menanggung bersama.

Dengan ini, saya ingin Tokopedia lebih bersifat netral dan tolong tidak berpihak pada pembeli!

Saya merasakannya sejak awal 2016 CS Tokopedia sudah mulai tidak netral danlebih berpihak pada pembeli! Padahal saya juga PEnjual sekaligus Pembeli Tokopedia sejak 2014 dan saya selalu menerima ketentuan pengiriman barang yang sudah ada di catatan TOko, baik itu retur ongkos kirim bolak balik yang pernah saya rasakan yang dimana akhirnya saya rugi karena belanja online jadi lebih mahal karena retur bolak balik itu. Dan juga Barang yang tidak bisa saya retur karena Toko tidak menerima barang dikembalikan (akhirnya dibuang). Saya selalu mematuhi ketentuan pengiriman toko karena saya tahu persis jadi penjual, Sudah capai mengetik ketentuan pengiriman, kerusakan diperjalanan adalah diluar kendali PENJUAL!

Tapi saya tidak menyangka TOKOPEDIA sangat amat membela pembelinya! Buat apa ketentuannya saya ketik? Tolong tokopedia, bisakah ketentuan pengiriman saya berlaku? TERIMA KASIH.
Diubah oleh 3ten4 28-02-2017 10:15
0
10.2K
25
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan