Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

droidlime.comAvatar border
TS
droidlime.com
Review Smartphone: Flash Plus 2



Flash Plus 2 punya modal yang lengkap untuk bisa bersaing dan menggerogoti pasar Xiaomi di Indonesia. Setidaknya, keberadaan Xiaomi Redmi Note 3 bisa terancam dengan kehadiran smartphone 5,5 inci berbahan metal ini. Apalagi, dari bocoran informasi yang kami dapat, harga Flash Plus 2 sekitar Rp2 juta saja.

KELEBIHAN

1. Metal lebih kokoh.Saat mengampanyekan smartphone ini, Flash sangat menggembar-gemborkan material metal. Memang benar, Flash Plus 2, terutama bagian belakangnya, terbuat dari metal yang solid. Namun Flash Plus 2 bukanlah smartphone unibody karena Anda bisa membuka penutup belakangnya untuk memasukkan dua SIM card dan satu microSD.

2. Fingerprint sangat akurat. Bukan cuma metal, revolusi yang dibawa Flash Plus 2 juga berasal dari sensor sidik jari. Sensor ini tidak ditempatkan di belakang, melainkan menyatu dengan tombol home di depan, layaknya iPhone. Harus kami akui, sensor ini bekerja sangat akurat dan juga cepat. Bahkan ketika hanya menempelkan sebagian jari, sensornya sudah bisa mengenali sidik jari kita.

3. HiFi audio. Penggemar musik bakal mendapat sesuatu yang cukup istimewa dari smartphone ini. Flash Plus 2 dilengkapi DAC (AKM 4375) 32-bit, membuat suara yang dihasilkan sangat detail ketika menggunakan headphone. Flash Plus 2 juga ditunjang amplifier NXP9890 untuk menghasilkan suara yang lebih kencang dan detail dari loudspeaker-nya.

4. Fitur DJ pada music player. Selain HiFi audio, Flash Plus 2 memiliki aplikasi music player yang tidak biasa. Ada fitur disc jockey di dalamnya. Anda bisa menggabungkan dua lagu untuk dimainkan bersamaan. Anda juga diberi kebebasan untuk mengatur bit dan kecepatan lagu, serta menambahkan beberapa efek suara dan merekamnya.

5. Fast charging. Ada baterai 3.000 mAh yang tersemat di bagian belakang Flash Plus 2. Baterai ini tidak bisa dilepas. Daya tahannya bisa hasilkan screen-on-time sekitar 4,5 jam. Asyiknya ada fitur fast charging dari Texas Instrument dimana pengisian 50 persen bisa ditempuh dalam waktu setengah jam saja.

6. Hardware berimbang. Jangan berharap mendapat komposisi hardware terbaik pada Flash Plus 2. Tapi Anda juga jangan berkecil hati, karena Flash Plus 2 memiliki prosesor Helio P10 yang tergolong baru dan hemat daya, RAM lumayan 2 GB, layar full HD, serta dukungan sensor yang lengkap, termasuk fingerprint dan gyroscope.

7. Kamera lumayan bersih. Seperti Flash 2, Flash Plus 2 juga masih membawa DNA mobigraphy melalui kamera utama 13 MP miliknya. Dengan dukungan phase detection autofocus, kami rasakan kecepatan fokusnya biasa saja. Yang justru terasa cepat adalah shutter speed-nya. Dari beberapa foto yang kami ambil menggunakan kamera Flash Plus 2, rata-rata hasilnya bersih.


KEKURANGAN

1. UI sangat sederhana.Hampir seluruh produsen smartphone Android mengembangkan sendiri user interface untuk produk mereka. Lain halnya dengan Flash Plus 2 yang masih menggunakan UI stock Google. Tampilannya jadi terlihat sangat sederhana.

2. Tidak disertai headset. Flash Plus 2 boleh jadi punya keunggulan di sisi audio berkat amplifier dan fitur DJ pada aplikasi music player miliknya. Namun keunggulan tersebut jadi terasa nanggung ketika mengetahui smartphone ini tidak disertai headset pada paket penjualannya. Mungkin hal ini dilakukan untuk menekan harga jualnya.


KESIMPULAN

Flash Plus 2 sangat berpotensi untuk jadi seperti Xiaomi atau Infinix. Menawarkan serangkaian kelebihan dengan fitur dan teknologi terkini seperti layar full HD, bodi metal, sensor sidik jari yang cepat, serta audio HiFi, smartphone ini justru dibanderol hanya sekitar Rp2 juta saja.

0
2.7K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan