Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

okokiAvatar border
TS
okoki
INI LHO RAHASIA SINGKAT MENGECILKAN PERUT ALA KIM KARDASHIAN USAI MELAHIRKAN
Malam gan!!

Siapa sih yang gak kenal Kim Kardashian? Model yang sangat terkenal dengan keseksiannya ini pasti membuat agan semua mendambakan memiliki istri kaya doi emoticon-Wink emoticon-Wowcantik



Setelah melahirkan anak keduanya, Saint West, tak butuh waktu lama bagi Kim Kardashian untuk kembali tampil seksi. Kim ternyata punya diet khusus terutama untuk bisa mengecilkan perutnya usai hamil dan melahirkan.

Selain rajin berolahraga di gym, Kim ternyata juga mengaplikasikan diet Atkins 40 untuk kembali mendapatkan badan ideal dengan perut rata. Dengan diet Atkins 40, mencoba menyeimbangkan kebutuhan asupan gizi tubuhnya dengan olahraga.

Apa itu DIET ATKINS?



Lewat diet Atkins 40, Kim memastikan dietnya terkontrol sehingga tidak terlalu menyiksa dirinya sendiri, apalagi mengingat saat ini dia masih menyusui putranya. Sesuai dengan pola makan diet Atkins 40, Kim bisa mengkonsumsi 1.800 kalori per hari untuk mengimbangi olahraga berat yang dilakukannya.

Untuk mensukseskan dietnya itu, Kim dengan disiplin bangun pagi dan sudah berolahraga di gym mulai pukul 06.00 pagi ketika dua buah hatinya masih tidur. Total selama sekitar enam bulan, diet ketat Kim itu membuat berat badannya turun hingga 32 kilogram.

Setiap wanita pasca melahirkan pasti akan merasa khawatir perut menjadi buncit dan kendur. Penyebabnya tak lain adalah pada saat hamil, kandungan (uterus) membesar seiring dengan tumbuhnya janin di dalamnya. Inilah yang membuat kulit dinding perut dan otot-otot pada bagian perut berubah dan kendur.

Tips mengecilkan perut lain yang bisa aganwati praktekkan adalah:


1. Mengkonsumsi minyak kelapa murni

Josh menambahkan, konsumsi satu sampai dua sendok makan minyak kelapa perhari bisa meningkatkan jumlah kalori yang terbakar selama 120 hari. Tak hanya itu, rutin mengonsumsi minyak kelapa juga dipercaya dapat kecilkan perut secara alami.

2. Senam Kegel dan Sit Up

Untuk mengatasi hal itu, perlu dilakukan olahraga khusus yakni latihan otot yang berfungsi untuk menguatkan dan memperbaiki otot-otot sekitar perut dan pinggul, seperti senam kegel atau sit up. Olahraga ini sudah bisa dilakukan sejak dua minggu pascamelahirkan - baik persalinan normal maupun sesar - atau jika si ibu sudah tidak merasakan sakit lagi seusai melahirkan.

3. Latihan Beban dan Aerobik

Agar hasil semakin terasa disarankan untuk mengombinasikannya dengan melakukan latihan beban (weight training) dan latihan aerobik, seperti: bersepeda, joging, atau berenang. Olahraga tersebut maksimal dilakukan sebanyak 5 kali dan minimal 3 kali dalam seminggu, dengan catatan harus dalam satu paket dan disesuaikan dengan kebutuhan setiap individu, misalnya: senam kegel dilakukan bersama dengan aerobik, bersepeda atau joging di lapangan atau di treadmill.

4. Atur Pola Makan

Perlu diingat, sangat disarankan bagi wanita yang ingin mengecilkan perut usai melahirkan untuk tidak melakukan diet sembarangan yang berakibat tidak lancarnya produksi ASI. Makanan seimbang harus tetap dijaga, dengan memerhatikan cukup karbohidrat dan tinggi protein agar produksi ASI tetap lancar. Selain itu, makanan sehat juga membantu proses pemulihan sel-sel dan jaringan tubuh yang rusak pascamelahirkan. Untuk melancarkan pencernaan, Ibu bisa mengonsumsi buah dan sayuran yang kaya akan serat, vitamin dan mineral.

Demikian tips mengecilkan perut pasca melahirkan. Namun penting untuk diingat,jangan pula lakukan olahraga secara BERLEBIHAN, sebab jika dilakukan dengan berlebihan jusru akan menguras lemak yang ada dalam tubuh. Ini bisa berakibat tidak baik. Pasalnya, lemak yang terlalu sedikit pada wanita dapat menyebabkan terhentinya haid (amenorrhea sekunder) seperti yang ditemukan pada pelari maraton wanita. Normalnya, seorang wanita memerlukan lemak di dalam tubuh antara 15 - 20 persen.

Mau tau tips mengecilkan perut lainnya gan?? Silahkan kunjungi link ini --->> TIPS MUDAH MENGECILKAN PERUT SECARA CEPAT

emoticon-Toast emoticon-Toast

sumber: okezone
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 1 suara
olahraga setelah melahirkan sangat penting
SETUJU
100%
TIDAK SETUJU
0%
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
2K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan