Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

paffie1Avatar border
TS
paffie1
KECEWA TOKOPEDIA, PENUTUPAN TOKO SEPIHAK TANPA KEJELASAN PENCAIRAN DANA
Saya sebagai salah satu penjual di SENSOR, sudah sejak Desember 2012, sudah puluhanribu kali menerima transaksi dan sukses. Per tanggal 19 Februari 2016, terjadi transaksi dengan salah satu pembeli yang melakukan transaksi dengan orderan besar, dan kami menolak dengan alasan, nominal terlalu besar, dan sms untuk dibagi menjadi beberapa invoice, sehingga jika ada masalah, tidak smua nominal ditahan di Tokopedia yang selalu berlarut - larut dalam penyelesaiannya ( ada total dana di Tokopedia sekitar 16 juta sejak tanggal November 2015 hingga saat ini belum diselesaikan, alasannya, klasik dan mbulet tidak jelas, belum lagi smua orderan yang saya kirim sudah ada nominal puluhan juta dari transaksi yang sedang berjalan yang belum dicairkan di tokopedia )

Lanjut ke masalah penutupan TOKO...

Setelah saya suruh membagi ke beberapa invoice, agar nominal tidak terlalu besar, namun pembeli tidak mau dan bersedia untuk transfer langsung ke kami..Transaksi berjalan normal sampai pada tanggal 19 Februari 2016, pukul 11:08 WIB, TOKOPEDIA SECARA SEPIHAK menutup toko saya dengan alasan ada transaksi di luar tokopedia, saya kaget, kemudian menelepon CS Tokopedia sudah 6x diterima oleh RAKA, JASMINE, META, TIO, AJI, satunya lupa namanya... dengan jawaban klasik dan tidak transparan sama sekali... Terus Terang saya tidak tahu, kenapa toko saya ditutup secara sepihak oleh TOKOPEDIA ( tagline yang digembor-gemborkan membantu "gratis" untuk memajukan UMKM , masih saya pertanyakan )

Hari ini saya meminta bantuan kembali tentang kejelasan toko dan uang saya melalui Telpon CS Tokopedia, FACEBOOK fanspage, tombol bantuan ( TIKET di web tokopedia ), Twitter CS Tokopedia maupun FB dan Twitter Owner WILLIAM TANUWIJAYA , namun tidak ada satupun tanggapan dan kejelasan selaku dari TOKOPEDIA ( mungkin merasa sudah besar , dan tidak membutuhkan seller lagi )

Jika memang hanya karena masalah transfer langsung ke kami, persoalan penutupan TOKO ini, seharusnya TOKOPEDIA bisa memberikan teguran terlebih dahulu jika tidak diperbolehkan, namun sayangnya, dengan arogan menutup toko yang merupakan sumber kehidupan kami dengan seenaknya... Jika memang , transaksi di luar TOKOPEDIA tidak boleh dan harus EKLUSIF, banyak sekali toko- toko lain yang mencantumkan no HP, BBM , Alamat Toko dan Rumahnya untuk transaksi di luar TOKOPEDIA namun tidak ditutup, ada apa ?? kenapa hanya Toko Kami Yang ditutup ?? kalau mau FAIR, harusnya semua TOKO juga ditutup, apakah ada persoalan pribadi dengan toko kami oleh CS ( pihak dalam ) tokopedia... yang selalu diinfokan oleh para CS sebagai " Pihak Terkait "...mohon kejelasannnya dari Tokopedia..

KENDALA KEDUA :

karena dari telpon CS kemarin, saya suruh cek, ke fitur baru : Layanan pengguna, katanya ada yang melaporkan.
terus terang saya bingung ( karena biasanya admin saya yang mengurusnya )

dan saya cek pusat resolusi : ada komplain sejak tanggal 28 november 2015 hingga kemarin belum selesai dan tanggapan cs anda hanya sampai kalau ketemu kedua belah pihak, mau sampai kapan dana saya ditahan , ini sudah 3 bulan lebih, bukan hanya 1 transaksi ada 63 transaksi yang berlarut-larut, barang sudah dikirim, namun dana masih ditahan di tokopedia denga total dana 16 JUTA, Minta tolong dong nuraninya, cari uang segitu, tidak mudah

karena keterangan dan foto produk kami sudah sesuai dengan kiriman, namun berbeda dengan asumsi dari pembeli, ini kan sangat konyol dan terkesan mengada - ada, ada berapa duit yang belum dicairkan di tokopedia kalau dari ratusan penjual seperti kami dan sistem TOKOPEDIA tidak diperbaiki.

Saya mencari juga banyak yang kecewa , namun dari pihak Tokopedia tidak pernah ada yang menanggapi. baik dari surat pembaca, demo di kantor tokopedia yang meminta pembubaran tokopedia dengan masalah yang sama ( tidak ada transparansi , berbelit - belit dalam mencairkan dana )

Mohon bantuan, saya harus mengadu ke mana, karena saya hanya orang kecil dan mencari nafkah dari TOKOPEDIA, berharap untung, malah sampai berhutang untuk modal yang sudah ditahan di TOKOPEDIA.

Mohon maaf jika ada kata - kata urang berkenan, karena saya hanya menyampaikan uneg - uneg saya, dan tidak tahu harus mengadu ke mana.

Salam
Paffie
0
26.3K
60
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan