Kaskus

Entertainment

otwgondrongAvatar border
TS
otwgondrong
Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.
Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.
 

Spoiler for Bukti Hot Thread:


Secara ilmiah atau menurut ilmu kedokteran manusia mempunyai sebuah kelenjar Adrenal atau yg biasa disebut dengan kelenjar Anak Ginjal yg akan berfungsi ketika tubuh dan otak sedang melakukan hal-hal atau aktifitas yg menegangkan atau ketika kita terdesak. 

Bagian-bagian dari kelenjar Adrenal :

Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.


  • Bagian luar dikenal sebagai korteks adrenal, yang selanjutnya dibagi menjadi tiga zona: zona glomerulosa, lapisan terluar; zona fasciculata, lapisan tengah; dan zona reticularis, lapisan paling dalam.

  • Sedang bagian dalam kelenjar adrenal disebut sebagai medula adrenal yang dikelilingi oleh korteks.


Kedua bagian adrenal tersebut merupakan pusat produksi beberapa hormon penting.

Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.


Beberapa hormon penting yang dikeluarkan oleh kelenjar adrenal adalah sebagai berikut:

  • Hormon Aldosteron
  • Hidrokortison dan Kortikosteron
  • Androgenik Steroid
  • Epinefrin dan Norepinefrin


Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.


Nah hormon Epinerfrin dan Norepinerfrin lah yg bertanggung jawab ketika kita panik. Kedua hormon ini disekresikan oleh bagian dalam kelenjar adrenal yaitu medula adrenal dan biasanya dikenal pula sebagai adrenalin.

Epinefrin dan norepinefrin disebut katekolamin karena disekresikan untuk merespon kondisi stres fisik atau mental. Epinefrin, juga dikenal sebagai adrenalin, memainkan peran penting dalam konversi glikogen menjadi glukosa.

Hormon ini juga diperlukan oleh tubuh untuk kelancaran arus darah ke otak dan otot. Selain itu, epinefrin juga berperan meningkatkan denyut jantung dan melemaskan otot polos paru-paru.

Selain itu, hormon ini juga memicu pelebaran pembuluh darah kecil di paru-paru, jantung, ginjal, dan otot.

Singkatnya, epinefrin membuat tubuh bersiap untuk melakukan ‘pertempuran’.

Seiring dengan epinefrin, norepinefrin juga mengaktifkan mekanisme tubuh untuk respon melawan, menyelamatkan diri, melarikan diri seperti :


Spoiler for Berlari lebih kencang ketika dikejar ketakutan:


Spoiler for Berani melompat dari ketinggian:


Spoiler for Bisa mengangkat beban berat:


Spoiler for Melompati tembok yg tinggi:


Spoiler for Tiba-tiba mendapat gagasan cemerlang di detik-detik terakhir ujian:


Nah, ternyata kita mempunyai kekuatan yang terkadang tanpa disadari muncul secara tidak sengaja atau di saat yang mendesak. Maka dari itu, jangan pernah merasa kalau kalian lemah.

Sumber dari Makalah sepupu ane 


Ini penjelasan kenapa ketika dikejar anjing Agan lari lebih cepat dari biasanya.
Diubah oleh otwgondrong 07-07-2016 03:34
0
64.5K
352
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan