dindadetozAvatar border
TS
dindadetoz
Ikut Bangga! Ini 4 Fakta tentang Prenjak, Film Indonesia Pemenang Cannes 2016
Hebat nih gan, film Indonesia pertama yang juara di Cannes Film Festival 2016! Mantappp! emoticon-thumbsup



Prenjak: In the Year of Monkey berhasil menjadi film Indonesia pertama yang menjuarai Cannes. Ikut bangga!

Anak muda Indonesia kembali menorehkan prestasi di tingkat internasional. Film pendek Indonesia berjudul Prenjak: In the Year of Monkey karya Wregas Bhatuneja asal Yogyakarta, berhasil menyabet penghargaan di ajang Cannes Film Festival 2016, Jumat (20/5/2016) lalu.

Film pendek itu memenangkan penghargaan Leica Cine Discovery Prize untuk Film Pendek Terbaik dari segmen Critic’s Week Cannes. Tim Prenjak pun berhasil menerima hadiah dana sebesar 4.000 Euro.

Film itu sendiri merupakan film pendek yang dikirim Pusat Pembinaan dan Pengembangan Perfilman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kepala Badan Perfilman Indonesia (BPI) untuk mewakili Indonesia.

Nah, kamu ingin tahu lebih banyak mengenai film pemenang di Cannes Film Festival 2016 ini? Berikut Hitsss merangkum empat fakta tentang Prenjak.

1. Film Indonesia pertama yang juara di Cannes

Kemenangan yang berhasil diraih Prenjak rupanya menjadi kali pertama film Indonesia menjuarai Cannes Film Festival sepanjang 69 tahun festival tersebut diadakan. Sebenarnya, film Indonesia sudah beberapa kali masuk ke segmen kompetisi.

Namun, masuknya film-film Indonesia ke segmen kompetisi Cannes belum membuahkan hasil. Untuk segmen Un Certain Regard, Indonesia pernah mengirimkan film Daun di Atas Bantal (1998) dan Serambi (2005) karya Garin Nugroho.

Selain itu, di segmen Critics’ Week 1989, Indonesia pernah mengirimkan film Tjoet Nja’ Dhien karya Eros Djarot. Tak ketinggalan, film Kara Anak Sebatang Pohon karya Edwin di segmen Directors Fortnight 2005 dan film The Fox Exploits the Tiger’s Might karya Lucky Kuswandi di segmen Critics’ Week 2015.

2. Inspirasi kisah perempuan

Menjadi juara di Cannes, tak heran sebab Prenjak memang mengungkapkan kisah yang menarik. Film yang berdurasi sekitar 13 menit ini menceritakan usaha keras seorang perempuan Jogja bernama Diah (Rosa Winenggar) di tahun 1980-an untuk membebaskan diri dari keterbatasan ekonomi.

Diah mencari uang untuk membiayai hidup keluarganya sampai suatu hari ia menawarkan korek api yang sangat mahal kepada rekan kerjanya, Jarwo (Yohanes Budyambara). Korek api yang ditawarkan dengan harga Rp 10 ribu itu dapat digunakan Jarwo untuk melihat bagian tubuh Diah, bila dinyalakan di tempat yang gelap.



3. Mengalahkan ribuan film pendek lain

Sebagai festival film bergengsi di dunia, sudah bukan rahasia bila Cannes selalu diburu sineas dari berbagai belahan dunia. Prenjak berhasil masuk sebagai satu di antara sepuluh film finalis yang diputar dalam kompetisi.

Film unggulan lain itu antara lain Arnie (Rina B. Tsou, Taiwan – Filipina), Ascensão (Pedro Peralta, Portugal), Campo de Víboras (Cristèle Alves Meira, Portugal), Delusion is Redemption to Those in Distress (Fellipe Fernandes, Brasil), L’Enfance d’un Chef (Antoine de Bary, Prancis), Limbo (Konstantina Kotzamani, Yunani) Oh What a Wonderful Feeling (François Jaros, Kanada), Le Soldat Vierge (Erwan Le Duc, Prancis), dan Superbia (Luca Tóth, Hungaria). Kesepuluh film itu sendiri berhasil disaring dari 1500 film pendek yang dikirimkan ke panitia festival.

4. Kemenangannya bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional

Indonesia tentu bangga karena Prenjak berhasil menjadi film Indonesia pertama yang juara di Cannes. Namun, ada hal lain yang mampu membangkitkan semangat para sineas Indonesia.

Kemenangan ini bertepatan dengan momentum Hari Kebangkitan Nasional karena diumumkan pada 20 Mei 2016 lalu. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, Anies Baswedan, pun berharap kemenangan ini bisa menjadi penyemangat kebangkitan film dan kreativitas bangsa Indonesia.

SUMBER
0
48.9K
204
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan