lattefredoAvatar border
TS
lattefredo
5 Bahasa Kasih
Oke, jadi pada post kali ini gw akan menjelaskan mengenai "The Five Love Language" atau biasa disebut 5 Bahasa Kasih. Disini gw akan mengartikan cinta dan sayang sebagai Kasih. Karena kasih bukan saja dari pacar tapi juga bisa dari Orangtua dan juga sahabat atau teman.

5 Bahasa Kasih ini gw dapatkan dari vidio dan beberapa research yang gw baca, dan akan gw rangkumkan supaya lebih muda dimengerti.

Ada beberapa kesalahan yang orang - orang buat dalam mengartikan Kasih. Sering kali masing - masing dari kita mengasihi orang lain karena ingin juga supaya orang lain mengasihi kita. Padahal masing masing kita menerima atau memberikan kasih tersebut dengan cara yang berbeda beda.

Setiap orang menerima kasih dalam 5 kategori yaitu :
1. Physical Touch ( Sentuhan )
2. Word of Affirmation (Kata kata pendukung)
3. Act of Service (Malayani)
4. Quality Time ( saat saat mengesankan)
5. Receiving Gift (menerima hadiah)

5 hal diatas bukan hal yang menerangkan hal - hal negatif lho yah, mari gw jelasin kembali.

Misalkan dalam hubungan. Katakanlah ada sepasang suami istri bernama Adam & Hawa.
Adam memiliki bahasa kasih dalam hal Physical Touch & Word of Affirmation, Adam sudah cukup senang bila dia mendapatkan "word of affirmation" atau kata kata pendukung dari Hawa dan sedikit sentuhan mungkin seperti belaian di kepala ketika dia sedang lelah, dan itu membuat dirinya sudah cukup senang, dan dia tidak perlu hal lain untuk membuatnya senang. Artinya untuk Adam dia tidak membutuhkan hal lain untuk membuatnya merasa dikasihi oleh Hawa, cukup dengan diperlakukan secara demikian oleh Hawa dia sudah menerima Bahasa Kasih dari Hawa.

Sama halnya misalkan seperti Hawa, katakanlah Hawa hanya butuh Quality Time & Receiving Gift dan itu sudah membuat dia bahagia. Kenapa? karena 2 hal tersebut untuk Hawa sudah membuat dia merasa dimengerti. Dia tidak membutuhkan hal lain, cukup dengan menghabiskan waktu bersama seperti mengobrol atau berbicara 1 sama lain dia sudah merasa dirinya dimengerti oleh orang lain.

Contoh lain, gw punya senior yang berbeda jenis kelamin dengan gw. Pertama gw masuk kuliah gw merasa dia aneh, karena ketika dia ngajak gw ngobrol dia suka memegang pundak gw, dan jujur aja gw ngerasa risih. Kemudian gw cerita sama senior yang lain, dan gw tanya "Apakah dia emang bersikap seperti itu ke semua orang atau dia genit?" dan senior gw yang lain menjawab "Setiap orang memiliki bahasa kasih berbeda - beda dan untuk senior gw yang kalo ngobrol megang pundak, itu adalah salah 1 bahasa kasih yang ia terapkan ke semua orang, karena dia ingin menyampaikan bahasa kasihnya dalam bentuk sentuhan. oleh karena itu jangan kaget". Jadi memang sebenarnya setiap orang memiliki bahasa kasih yang berbeda, dalam menyampaikan atau menerima bahasa kasih pun setiap orang berbeda beda.

So guy's jangan ambil kesempatan yah!. Ini hanya untuk pengetahuan umum saja. Siapa tahu kalian bisa menerapkan hal ini kepada pasangan masing - masing. Mungkin kalian bisa mengerti pasangan kalian misalkan ternyata bahasa kasihnya yaitu "Receiving Gift" mungkin kalian bisa belajar untuk memberikan sedikit hadiah untuk membuatnya senang atau mungkin kata kata pendukung yang sebenarnya dia butuhkan, dengan nasihat bijak yang bisa kalian berikan buat dia. ini salah 1 cara kita dapat mengerti orang lain. Kadang manusia tidak bisa menjelaskan apa yang dia mau dan mungkin belum bisa berinisiatif dahulu, mungkin kalian dapat memulai dulu untuk mengerti mereka dan menunjukkan kepedulian kita kepada orang lain. Dan jangan Negatif Thinking dulu semisalkan kasusnya kayak gw diatas, mungkin kalian bisa cari taw dulu.

Diubah oleh lattefredo 13-07-2016 17:25
anasabila
anasabila memberi reputasi
1
1.4K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan