Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jackal15Avatar border
TS
jackal15
Saat SBY Berakhir Pekan Bersama Cucu di Jembatan Suramadu
Surabaya - Di penghujung Tour de Java, Ketum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendapat kunjungan dari cucunya di Surabaya. SBY pun lalu mengajak keluarganya untuk menikmati pemandangan Jembatan Suramadu.
Saat SBY Berakhir Pekan Bersama Cucu di Jembatan Suramadu
Presiden RI ke-6 tersebut mengajak cucu pertamanya, Aira yang datang bersama sang ibu, Annisa Pohan. Mereka singgah di Jembatan Suramadu setelah makan siang terlebih dahulu.

Di Suramadu, SBY dan keluarganya lalu berhenti di sisi jembatan yang berada di Madura. Turut menemani SBY sang istri, Ani Yudhoyono, dan putera keduanya, Edhie Baskoro (Ibas) yang sejak awal mengikuti safari Tour de Java.
Saat SBY Berakhir Pekan Bersama Cucu di Jembatan Suramadu

"Aira, sini," ucap SBY kepada sang cucu saat berjalan di tepi Jembatan Suramadu, Sabtu (19/3/2016) sore.

Layaknya seorang kakek, SBY menggandeng lengan sang cucu sambil berjalan. Sementara itu Ibu Ani yang berada di sisi sebelahnya, sesekali menjepret pemandangan dengan kameranya.

SBY dan keluarga lalu menuju sisi luar jembatan di bawah jembatan pelang Selamat Datang di Madura. Banyak pemotor yang melihat SBY lantas berhenti dan memberi salam. Jenderal purnawirawan itu balas melambai sambil tersenyum hangat.

Di sisi jalan itu berdekatan dengan rumah warga Madura. Beberapa warga menghampiri SBY dan meminta foto bersama. Salah satunya adalah Saprawi yang bersalaman sambil membisikkan sesuatu kepada SBY.

"Semoga sehat selalu pak. Mudah-mudahan bapak panjang umur," bisik Saprawi.

"Alhamdulillah. Semoga bapak sehat juga," jawab SBY.

Kemudian SBY dan Ani mengobrol sebentar dengan Saprawi tentang keluarga mereka. Saprawi menunjukkan kepada Ani seorang cucunya yang masih kecil.

"Ini cucu saya," kata Ani sambil menghampiri Aira lalu merapikan rambut dan mengecup kening cucunya itu.
Saat SBY Berakhir Pekan Bersama Cucu di Jembatan Suramadu

SBY mengaku senang bisa istirahat sejenak setelah melakukan perjalanan yang cukup lama dalam safari Tour de Java. Ia juga merasa bernostalgia akan pembangunan Jembatan Suramadu yang diresmikan saat era Kabinet Indonesia Bersatu.

"Surabaya ini adalah Kota terakhir dalam rangkaian Tour de Java. Sekarang ini hari sabtu, hari libur saya mengajak cucu dan keluarga untuk melihat jembatan Suramadu. Untuk Aira dan mamanya pertama kali. Jembatan Surmadu ini menyimpan sejumlah kisah," jelas SBY.

"Senang rasanya setelah 12 hari, sepanjang yang kami lalui dari kota ke kota, siang dan malam, akhirnya weekend ini saya bisa berkunjung kembali ke Jembatan Suramadu bersama Bu Ani, keluarga terutama cucu tersayang, Aira," tambah dia.

Kemudian pria asal Pacitan ini teringat saat pembangunan Jembatan yang diresmikan pada tahun 2009 itu terjadi sejumlah masalah. Terutama masalah sosial dari sejumlah masyarakat Madura yang takut dengan dibangunnya jembatan nantinya akan berdampak negatif. Yakni dari sisi religius dan kearifan lokal.

"Saya katakan Insya Allah tidak akan terjadi. Toh nanti para ulama, tokoh masyarakat, pimpinan daerah Madura, para bupati juga ikut memastikan tidak akan ada pengaruh negatif apapun," tutur SBY.

"Bahkan sangat bisa, karena Madura mekar akan makin maju dan sejahtera tapi tetap di atas karakteristiknya yang baik, masyarakat yang religius dan masyarakat yang menghormati budaya. Dulu saya sampaikan kepada pimpinan Madura jangan disia-siakan momentum untuk peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat," sambungnya.

Sambil berfoto-foto dengan keluarga dan warga, SBY bercerita tentang sejarah panjang dibangunnya Jembatan Suramadu. Ia mengaku bahwa jembatan ini bisa terwujud atas peran serta para pemimpin negara lainnya.

"Ini satu ikon yang patut kita syukuri, mudah-mudahan dengan telah terhubungnya Surabaya denan Madura ini, daerah ini makin besar. Kreativitas sangat diperlukan, tanggung jawab dan kepedulian kepala daerah sangat diperlukan," terang SBY.

"saya yakin tanah yang dirahmati Allah ini, tanah Madura yang kita cintai ini di masa depan akan makin maju dengan harapan tidak tercabut dari nilai-nilai religi dan akar budaya," tandasnya.

SBY sendiri malam nanti bersama keluarga akan menghadiri resepsi pernikahan anak Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Ia juga menjadi saksi nikah puteri dari pria yang akrab disapa Pakde Karwo itu.
-------
Jokowi Di sampang madura, yg ini Nga mau Kalah juga biarpun cuma Di ujung jembatan
0
5.5K
92
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan