Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

deboajeAvatar border
TS
deboaje
Hati-hati! Daging Babi dan Sapi pada Bakso Susah Dibedakan


Jakarta - Para penikmat bakso diminta untuk lebih berhati-hati memilih lokasi warung favorit mereka. Sebab, bisa jadi di warung itu ada bakso berdaging babi.

dr Eko Hendri, dokter hewan dari Suku Dinas Peternakan Jakarta Pusat, mengatakan, sangat sulit membedakan antara daging sapi dan daging babi secara kasat mata dari warnanya. Satu-satunya cara adalah dengan uji laboratorium.

"Jangankan sudah jadi bakso, masih berupa daging segar aja susah. Apalagi niatnya malsuin, pasti disamarin," kata Eko saat berbincang dengan detikcom, Rabu (12/12/2012).

Bila warna sudah tak bisa, bagaimana dengan rasa? Eko tak bisa menjawab pasti. Sebab, urusan rasa, setiap daging juga hampir sama. Kecuali ada pelanggan tetap sebuah warung yang menemukan rasa berbeda dalam dagingnya.

"Misalkan saya sudah fanatik dengan merek A, saya tahu merek A, seperti ini. Yang seperti itu baru bisa dibedain, kalau kita nggak fanatik dengan rasa tertentu, nggak bisa," jelasnya.

Karena itu, Eko hanya bisa mengimbau agar masyarakat lebih hati-hati memilih warung bakso. Carilah warung yang memiliki reputasi baik dan memililki label halal.

"Kalau di tempat terkenal, nggak mungkin karena bisa jadi reputasinya ikut jelek. Kalau di rumahan itu harus dicurigain," imbuhnya.

Di Jakarta Pusat, Eko dan jajarannya sudah mengambil beberapa sampel bakso yang dicurigai menggunakan bahan daging babi. Namun setelah dicek, ternyata hasilnya negatif.

"Kita juga akan periksa terus," ungkapnya.

Sebelumya, Polda Metro Jaya menggerebek sebuah warung bakso di Cipete, Jaksel. Diduga, sang pemilik warung menggunakan campuran daging babi dalam baksonya. Daging sapi yang mahal membuat sang pelaku nekat berbuat demikian. Daging sapi saat ini di kisaran Rp 90 ribu/kg, sedang daging babi Rp 45 ribu/kg.

[URL="http://news.detik..com/read/2012/12/12/161259/2116720/10/hati-hati-daging-babi-dan-sapi-pada-bakso-susah-dibedakan?n991103605"]SUMBER[/URL]
0
2.7K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan